Gaya Hidup Ramalan dan Zodiak

Ular Hitam Kecil Masuk Rumah Pertanda Apa? Ternyata Ini Artinya!

3 menit

Sering dikaitkan membawa kabar buruk, sebenarnya ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa? Simak arti dan mitosnya di sini!

Ular hitam kecil menjadi salah satu jenis binatang berbisa yang sering dianggap membawa kabar buruk. 

Bukan hanya ketika kamu memimpikannya saja, mitos tersebut juga berlaku apabila ular masuk ke dalam rumah.

Banyak orang yang percaya bahwa ular masuk rumah bisa menjadi pertanda bahwa ada tamu yang tak diundang datang.  

Berbanding terbalik dengan hal tersebut, sebagian orang percaya bahwa ular masuk rumah justru bisa membawa kabar baik. 

Lantas sebenarnya, ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa?

Ular Hitam Kecil Masuk Rumah Pertanda Apa?

ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa menurut islam dan primbon jawa

Sumber: Sasktoday.ca

Dilansir dari berbagai sumber, ular masuk rumah bisa membawa sejumlah kabar, baik itu kabar baik maupun buruk. 

Agar lebih jelas, berikut pertanda ular masuk rumah yang penting untuk diketahui. 

1. Adanya Tamu Tak Diundang

Arti ular hitam kecil masuk rumah yang pertama adalah adanya tamu yang tak diundang datang. 

Tamu yang tak diundang kedatangannya tersebut dapat berupa hunian yang kemalingan maupun ada seseorang yang berniat jahat. 

Bahkan, kedatangan tamu yang tak diundang tersebut bisa mengancam keselamatan para penghuni rumah. 

2. Sebagai Pengingat Janji

Sebagai pengingat janji juga bisa menjadi pertanda ular masuk rumah.

Dengan kata lain, kedatangan ular ke dalam rumah bermaksud untuk mengingatkan janji yang pernah kamu buat dengan seseorang.

Janji tersebut dapat berupa janji untuk menjalin kerjasama dalam bisnis, pernikahan, bertemu dengan orang tersebut, hingga janji untuk melunasi utang.

Baca Juga: Ketonggeng Masuk Rumah Artinya Apa? Hati-Hati, Pertanda Kiriman Santet!

3. Tanda Kehilangan Anggota Keluarga

Pertanda ular masuk rumah lainnya yakni berarti bahwa akan ada salah satu anggota keluarga yang pergi. 

Adapun yang dimaksud pergi adalah seseorang tersebut dapat meninggal dunia atau pergi meninggalkan rumah untuk merantau ke kota lain. 

4. Musibah atau Malapetaka

ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa menurut islam

Sumber: Australian.museum

Ular hitam kecil masuk rumah bisa menandakan adanya musibah atau masalah yang menimpa penghuni rumah. Terutama, jika reptil ini datang pada malam hari. 



Untuk menghindari hal buruk tersebut sebaiknya perbanyaklah berdoa kepada Allah Swt. dan meminta perlindungan-Nya. 

5. Ada yang Menyimpan Perasaan 

Ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa? Apakah selalu membawa kabar buruk?

Lain halnya dengan mitos yang sudah disebutkan di atas, ular masuk ke rumah juga bisa menjadi pertanda baik. 

Salah satunya menandakan bahwa ada seseorang yang menyimpan perasaan atau suka kepadamu. 

6. Terhindar dari Malapetaka

Arti ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa lainnya juga membawa kabar baik. 

Adapun arti ular hitam kecil masuk rumah menurut Primbon Jawa adalah dapat menjadi simbol perlindungan yang menandakan bahwa para penghuni rumah akan terhindar dari segala bahaya. 

7. Kedatangan Jin

pertanda ular hitam kecil masuk rumah

Sumber: Msherps.com

Dilansir dari kanal YouTube Ummu Haniya, menurut ustaz Khalid Basalamah,ular hitam kecil masuk rumah menurut Islam bisa menjadi pertanda kehadiran jin maupun iblis. 

Biasanya, ular yang merupakan jelmaan jin akan segera keluar rumah jika kamu memintanya dengan tegas sebanyak tiga kali.

Bagaimana Cara Mengusir Ular Hitam?

Setelah mengetahui ular hitam masuk rumah pertanda apa, kamu mungkin saja bertanya-tanya bagaimana cara mengusir reptil yang satu ini.

Sebenarnya, ada sejumlah cara yang bisa dilakukan supaya ular hitam segera keluar dari rumah, berikut di antaranya:

1. Menggunakan Kapur Barus

Kapur barus memiliki aroma menyengat sehingga ular sangat membenci bahan yang satu ini.

Untuk mengusir ular dengan kapur barus kamu bisa menghaluskan bahan dan menaburkannya ke bagian rumah yang didatangi ular.

2. Gunakan Kardus

Jika kamu menemukan ular di dekat pintu rumah, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengusirnya adalah dengan menggunakan kardus.

Sobeklah kardus hingga menjadi selembaran besar, lalu perlahan giring ular tersebut dengan hati-hati, tanpa membuat gerakan yang tiba-tiba.

Baca Juga: 9 Arti Burung Masuk Rumah menurut Islam. Pertanda Datangnya Musibah?

3. Memanggil Bantuan

Mengusir ular memang kerap menjadi persoalan tricky, sebab ini dapat membahayakanmu.

Apabila kamu terlalu takut untuk mengusir ular keluar rumah, sangat disarankan untuk memanggil bantuan.

Kamu bisa meminta bantuan dari pemadam kebakaran, layanan pengendalian hama dan satwa liar, hingga ahli reptil.

***

Itulah beragam arti ular hitam kecil masuk rumah pertanda apa.

Baca juga ulasan mengenai mitos lainnya hanya di Berita.99.co.

Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya.

Segera wujudkan impian untuk memiliki rumah nyaman bersama www.99.co/id dan jangan lewatkan berbagai kemudahan karena semuanya #segampangitu!



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts