Memiliki genset sendiri di rumah adalah solusi cerdas untuk menghadapi masalah pemadaman listrik. Namun, sebelum menginstal genset, kamu perlu mempersiapkan ruang khusus yang sesuai. Maka itu, yuk, ketahui ukuran ruang genset yang ideal pada artikel ini!
Memiliki genset adalah solusi andal untuk atasi masalah pasokan listrik, baik di industri maupun rumah tangga.
Namun, agar genset bekerja optimal dan berumur panjang, penempatannya dalam ruangan yang sesuai ukuran tentu sangat krusial.
Pasalnya, genset yang ditempatkan di ruangan yang terlalu sempit ternyata bisa menghambat sirkulasi udara, menyebabkan overheating, dan berpotensi merusak komponennya, lo.
Untuk itu, kami akan memberikan panduan lengkap mengenai ukuran ruang genset yang ideal untuk kamu sehingga Property People dapat menjaga kinerja genset tetap optimal.
Yuk, simak informasi lengkapnya pada uraian di bawah ini!
Ukuran Ruang Genset yang Ideal
Menerapkan ukuran ruang genset haruslah pas dan sesuai.
Dalam pengaplikasiannya juga kamu harus memberi jarak yang cukup antara genset dengan benda-benda lain di sekitarnya.
Adapun standar ukuran ruang genset tersebut ialah sebagai berikut:
- Daya Genset 20-60 kVA: L(m) 5.0; B(m) 4.0; H(m) 3.0; B(m) 1.5; h(m) 2.0.
- Daya Genset 100-200 kVA: L(m) 6.0; B(m) 4.5; H(m) 3.5; B(m) 1.5; h(m) 2.0.
- Daya Genset 250-550 kVA: L(m) 7.0; B(m) 5.0; H(m) 4.0; B(m) 2.2; h(m) 2.0.
- Daya Genset 650-1500 kVA: L(m) 10; B(m) 5.0; H(m) 4.0; B(m) 2.2; h(m) 2.0.
Baca Juga: Harga Genset 1000 Watt Terbaru Berbagai Merk
Tips Penempatan Genset yang Benar
Kualitas sebuah ruangan genset tidak hanya ditentukan oleh ukurannya yang sesuai, tetapi juga oleh sistem ventilasi yang memadai.
Hal ini sangat penting karena saat beroperasi, genset menghasilkan gas buang dan panas yang berlebih.
Jika tidak dilengkapi ventilasi yang cukup, genset berisiko mengalami overheating atau bahkan kerusakan akibat panas berlebih.
Penempatan genset di luar ruangan bukanlah masalah asalkan terhindar dari paparan langsung sinar matahari dan hujan.
Kondisi cuaca ekstrem seperti itu dapat mempercepat proses pemanasan genset, meningkatkan risiko korosi, dan pada akhirnya menyebabkan kerusakan pada komponen-komponen genset.
Untuk memastikan kinerja genset optimal, berikut beberapa tips tambahan mengenai penempatan yang tepat.
- Genset yang tidak dilengkapi peredam suara (non-silent) sebaiknya ditempatkan di area yang jauh dari pemukiman penduduk. Hal ini dikarenakan suara bising yang dihasilkan oleh genset dapat mengganggu kenyamanan dan ketenangan lingkungan sekitar.
- Memasang genset terlalu dekat dengan panel listrik sangat tidak disarankan. Jarak yang terlalu dekat dapat memicu loncatan bunga api listrik atau percikan api akibat perbedaan potensial listrik antara keduanya. Kondisi ini sangat berisiko menyebabkan korsleting yang dapat memicu kebakaran, terutama jika mempertimbangkan suhu tinggi yang dihasilkan oleh genset saat beroperasi secara terus-menerus.
- Jika genset diletakkan dalam ruangan bawah tanah, kamu tetap harus memperhatikan penggunaan ventilasi udaranya, agar genset tidak panas dan tetap mendapatkan pasokan oksigen.
- Hindari genset dari barang elektronik atau benda lain yang mudah terbakar. Hal ini dimaksudkan sebagai langkah antisipasi agar kejadian yang tidak diinginkan tidak terjadi.
Baca Juga: Cara Menghidupkan Genset yang Baik dan Benar. Mudah Dilakukan!
***
Semoga bermanfaat, ya.
Baca artikel informatif lainnya di www.99updates.id dan Google News.
Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian #segampangitu bersama kami!