Salah satu tanda dapur yang sehat adalah bersih dan nyaman saat digunakan. Selain itu, sirkulasi udara dan pencahayaannya di dapur pun harus baik. Jika kamu ingin memiliki dapur sehat di rumah, Ikuti saja tips berikut ini!
Dapur merupakan area memasak di rumah yang sangat mudah kotor.
Area ini menjadi salah satu ruangan di rumah yang rentan menjadi sarang kuman, virus, serta bakteri pembawa penyakit yang dapat memberi dampak buruk bagi kesehatan.
Oleh sebab itu, kebersihan dapur sangat memengaruhi kesehatan penghuni di rumah.
Dapur yang dikelola dan dijaga kebersihannya akan selalu berada dalam kondisi prima.
Tak hanya nyaman digunakan, dapur yang sehat juga dapat memberikan hidangan yang disajikan lebih higienis, dan bergizi.
Dengan begini, kesehatan keluarga tetap terjaga.
Lantas apa saja cara yang harus dilakukan untuk menciptakan dapur yang sehat?
Langsung saja simak dan coba terapkan langkah-langkahnya di bawah ini!
7 Tips Menciptakan Dapur Sehat di Rumah
1. Hadirkan Ventilasi & Pencahayaan
Sebuah ruangan yang sehat memerlukan sirkulasi yang baik, begitu pula dengan ruangan dapur.
Apalagi saat sedang memasak, idealnya dapur harus memiliki ventilasi yang baik, agar sirkulasi udara lancar dan terhindar dari kelembapan.
Untuk itu, pastikan terdapat jendela di dapur sebagai sirkulasi pergantian udara.
Namun jika tidak memungkinkan membuat jendela, kamu bisa menggunakan exhaust fan dan cooking hood untuk mengurangi pengap dari asap dan aroma masakan.
Selain itu, pastikan dapur juga memiliki pencahayaan yang cukup.
Tambahkan lampu yang terang agar ruangan bebas suram dan terasa nyaman.
2. Jaga Kebersihan Lantai
Saat memasak, noda minyak atau bumbu dapat mengotori area dapur.
Untuk itu, biasakan membersihkan dan mengepel lantai dapur setiap hari, terutama setelah digunakan.
Pasalnya serpihan bahan makanan atau cipratan minyak dapat membuat lantai dapur lengket dan berbau.
Selain itu, kotoran dan noda bekas memasak akan membandel jika tidak segera dibersihkan.
3. Jaga Kebersihan Bak Cuci Piring & Meja Dapur
Salah satu kunci dapur sehat adalah dengan membersihkan bak cuci piring dan area meja dapur atau countertop.
Caranya dengan membersihkan tempat cuci piring dan countertop mengunakan air hangat, sabun atau larutan desinfektan setiap hari atau setiap selesai digunakan.
Untuk keamanan dan keselamatan, jangan lupa menggunakan sarung tangan dan membuka jendela ketika membersihkan dapur dengan disinfektan.
Biasakan juga untuk membersihkan saluran pembuangan wastafel dari sisa-sisa makanan dan bahan masakan.
4. Cuci Spons Pencuci Setiap Habis Digunakan
Spons pencuci piring merupakan salah satu alat yang sangat rentan lembap dan bisa menjadi sarang bagi ratusan jenis bakteri di dapur.
Untuk itu, pastikan spons selalu bersih terutama setelah digunakan.
Caranya dengan merendam spons dalam air yang sudah dicampur dengan pemutih selama satu menit, lalu bilas menggunakan air hangat.
Cara lainnya adalah dengan panaskan spons basah dalam microwave selama 1-2 menit untuk membunuh bakteri berbahaya seperti E. coli dan Salmonella.
Selain itu, kamu juga harus memerhatikan cara penggunaannya.
Hindari menggunakan spons pencuci piring untuk membersihkan daging dan produk olahannya.
Jangan lupa juga untuk mengganti spons cuci piring setidaknya setiap 1 atau 4 minggu sekali.
5. Bersihkan & Simpan Bahan Makanan dengan Baik
Kebersihan tubuh dan bahan makanan juga perlu diperhatikan untuk mendapatkan dapur yang sehat.
Jangan lupa untuk mencuci tangan menggunakan sabun sebelum dan setelah makan, atau setiap kali selesai membersihkan area dapur.
Untuk sayuran dan buah, cuci dengan air bersih yang mengalir untuk menghilangkan kotoran, serangga, hingga pestisida.
Perhatikan juga kebersihan dan penyimpanan makanan di dalam kulkas.
Pisahkan daging dengan sayuran, buah-buahan, atau makanan lainnya.
Pastikan suhu kulkas di bawah 3 derajat Celsius dan freezer di bawah -18 derajat Celsius untuk membantu memperlambat pertumbuhan kuman.
6. Bersihkan Peralatan Memasak secara Rutin
Membersihkan peralatan memasak secara rutin juga merupakan salah satu cara mendapatkan dapur yang sehat.
Bersihkan semua benda di dapur yang sering kali kamu pegang, mulai dari keran cuci piring, gagang pintu dapur, kompor gas, gagang kulkas, lap dapur, dan lainnya.
Bersihkan juga bagian luar dan dalam perangkat masak elektronik seperti oven, blender, coffee maker, microwave, hingga toaster secara berkala.
Jangan lupa untuk mengikuti petunjuk pembersihan yang tertera dalam buku manual.
Kulkas dan freezer juga perlu dibersihkan secara teratur.
Selain untuk menjaga kebersihan, hal ini dapat bermanfaat untuk membuat kulkas dapat berfungsi dengan maksimal.
Pasalnya lapisan es yang telah menebal akan membuat pendinginan tidak efektif.
Selain itu, cuci dan keringkan seluruh rak kulkas dan bersihkan bagian dalam dengan lap basah untuk menghilangkan noda.
Gunakan kesempatan ini untuk sekaligus memilah bahan makanan di kulkas yang masih baik dan mana yang sudah harus dibuang.
Perhatikan juga peralatan memasak lainnnya seperti talenan.
Gunakan talenan berbeda untuk bahan mentah seperti daging dan ikan, dengan talenan untuk buah, sayur, dan makanan matang.
Jangan lupa merawat talenan kayu dengan mencucinya setiap habis digunakan.
7. Bersihkan Tempat Sampah
Hal yang tidak kalah penting adalah memerhatikan kebersihan tempat sampah.
Buanglah sampah setiap hari dan bersihkan tempat sampah dengan sabun atau disinfektan.
Setelah itu, semprotkan tempat sampah dengan sanitizer atau cairan pembasmi kuman.
***
Selamat mencoba, semoga informasi ini bermanfaat ya!
Simak juga artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari perumahan modern di Kabupaten Bandung?
Kunjungi 99.co/id dan temukan beragam pilihan perumahan seperti di Cluster Eureka Nevada Downtown!