Sedang bingung memilih warna cat kusen yang cocok dengan tema hunianmu? Jangan khawatir! Untuk memudahkanmu, Sahabat 99 bisa kok pantengin tips memilih warna cat kusen pada artikel ini!
Pada setiap rumah, pintu dan jendela yang terpasang tidak dapat berdiri sendiri.
Pasalnya, dibutuhkan kusen atau bingkai yang berfungsi untuk meletakkan pintu dan jendela sebagai pembatas antar-ruangan di rumah.
Selain sebagai bingkai, kusen pintu dan jendela rumah juga dapat berfungsi sebagai ornamen yang mempercantik hunian.
Umumnya kusen pintu dan jendela banyak menggunakan warna dari unsur natural seperti cokelat kayu.
Namun, masih banyak orang memilih warna cat kusen yang tidak sesuai dengan tema rumah sehingga tampilannya kurang elok.
Nah, kali ini 99.co Indonesia telah menghimpun informasi tips memilih warna cat kusen yang bisa bikin rumahmu jadi menarik.
Melansir dari banyak sumber, yuk simak penjelasannya di bawah ini.
Tips Memilih Warna Cat Kusen
1. Memperhatikan Arsitektur dan Gaya Hunian
Sebelum memilih warna cat kuset yang bagus, Sahabat 99 perlu memerhatikan desain yang diterapkan pada hunian.
Dengan memperhatikannya, kamu bisa menyesuaikan desain rumah dengan warna cat yang dipakai.
Contohnya, bila arsitektur hunianmu mengusung minimalis modern, warna beige atau krem sangat cocok untuk kamu terapkan pada kusen.
Tentunya, warna yang terlalu mencolok tidak cocok untuk rumah berdesain tradisional minimalis.
2. Melihat Material Kusen
Kemudian, tips memilih warna cat kusen yang selanjutnya adalah mengecek material jendela dan pintu.
Referensi berikut bisa kamu gunakan untuk memilih jenis cat yang akan digunakan, lo.
Berikut rinciannya:
- Bila pintu dan kusen jendela terbuat dari kayu, gunakan cat kayu atau cat kayu dan besi.
- Bila pintu dan kusen jendela terbuat dari logam ataupun metal, gunakan cat logam atau cat kayu dan besi.
- Bila pintu dan kusen jendela terbuat dari bambu atau bahan alam lainnya, gunakan cat kayu atau cat kayu dan besi.
- Bila pintu dan kusen jendela terbuat dari kayu olahan seperti mdf, hdf, dan particle board, gunakan pelapis, bukan cat.
4. Menyesuaikan Letak Jendela dan Pintu
Tips memilih warna kusen pintu dan jendela yang lainnya adalah memperhatikan posisinya.
Kalau pintu dan jendela rumah berada di bagian dalam, kamu bisa memilih cat interior berwarna cenderung muda.
Sementara kalau berada di bagian luar, pastikan kamu mencari cat khusus eksterior yang warnanya agak tua.
Jika menerapkan jenis cat yang salah, dikhawatirkan akan cepat memudar, lo.
5. Menyesuaikan dengan Furnitur Rumah
Kemudian, kamu juga perlu menyesuaikan warna kusen dengan furnitur rumah.
Jangan sampai, warna cat kayu untuk pintu dan jendela memiliki pilihan warna yang bertabrakan dengan furnitur hunian.
Bayangkan, kalau warna cat kusen kuning malah dipadukan dengan sofa warna merah, tentu bisa mencolok mata bagi sebagian orang.
6. Memilih Cat Berdasarkan Pengaplikasiannya
Kalau kusen di rumahmu terbuat dari material kayu, kamu bisa mengaplikasikannya dengan dua cara.
Jika kusen kayu yang akan dicat memiliki ukiran yang rumit dan banyak, sebaiknya gunakan berjenis semprot agar cat dapat melapisi perabot kayu hingga menyeluruh.
Namun jika perabot kayu memiliki permukaan yang rata, sebaiknya gunakan saja cat kayu yang dioleskan pada kuas.
***
Semoga bermanfaat ya, Sahabat 99.
Ikuti terus artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa untuk mengunjungi 99.co/id dan rumah123.com guna menemukan rumah atau apartemen idaman, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Salah satunya seperti Harvest City yang berlokasi di Bogor.