Memesan furnitur online memang mudah dan praktis, tetapi kamu harus berhati-hati juga ya! Biar enggak menyesal, simak tips belanja furnitur secara online yang aman berikut!
Kemajuan teknologi memudahkan kita untuk berbelanja secara online.
Membeli barang di toko online juga memiliki sejumlah keuntungan, seperti menghemat waktu, tenaga hingga biaya.
Pasalnya banyak promo menarik yang biasanya ditawarkan, mulai dari diskon hingga cashback.
Beragam jenis produk pun bisa kamu pesan secara online, salah satunya furnitur.
Meski mudah, banyak hal harus kamu perhatikan saat hendak membeli perabotan secara online.
Supaya proses memesan dan membeli furnitur di toko online dapat berjalan dengan lancar, aman dan bebas zonk simak beberapa tipsnya berikut ya!
Baca Juga:
8 Jenis Kayu Anti Rayap yang Cocok untuk Bahan Bangunan dan Furnitur di Rumah
7 Tips Belanja Furnitur Online
-
Sebelum Pesan Furnitur Online, Cek Ukuran!
Sebelum kamu memesan furnitur, pastikan mengecek terlebih dahulu ukurannya.
Selain mengecek ukurannya, pastikan juga, area yang hendak kamu jadikan tempat meletakkan mebel cukup.
Untuk itu, ukurlah terlebih dahulu area yang akan diletakkan furnitur.
Pastikan juga terdapat sisa ruang di sekitarnya supaya kamu tetap dapat leluasa bergerak dalam ruangan tersebut, ya!
-
Pahami Bahan Furnitur
Terkadang foto yang terlihat di toko online berbeda dengan aslinya karena pengaruh pencahayaan atau lainnya.
Bahkan mungkin, foto yang digunakan berbeda dengan barang yang dijual.
Untuk itu, kamu sebaiknya membaca deskripsi produk dengan sangat teliti.
Perhatikan informasi mengenai material yang digunakan.
Pasalnya hal ini sangat diperlukan untuk kenyamanan kamu nantinya saat menggunakan barang tersebut.
Usahakan kamu juga mengetahui tentang kualitas bahan serta keawetannya.
-
Perhatikan Foto Furnitur Online dengan Seksama
Sama halnya dengan berbelanja barang lainnya, saat membeli furnitur kamu harus memperhatikan foto produk dengan seksama.
Cermati seluruh foto produk yang tersedia dan tanyakan jika ada hal yang kurang kamu mengerti pada admin atau cs.
Pastikan pesanan kamu sudah sesuai dengan model dan ukuran furnitur yang akan dibeli.
-
Pilih Furnitur Online yang Tersedia
Mungkin kamu pernah mengalami kejadian di mana saat akan membeli barang, produk yang diinginkan warna atau ukuran yang kamu cari tidak ada.
Produk yang tersedia mungkin ukurannya sesuai keinginan, tetapi berbeda warna atau sebaliknya.
Pastikan kembali apakah kamu tetap memilih produk tersebut.
Sebaiknya, pilihlah furnitur yang tersedia yang ukuran, bahan dan warnanya sesuai dengan keinginan.
Jika tidak, kamu bisa memilih furnitur yang perlu dibuat dahulu dengan waktu pengerjaan tertentu.
-
Perhatikan Detail Furnitur Online yang akan Dibeli
Kekurangan memesan furnitur secara online adalah kamu tidak dapat melihat dan menyentuhnya secara langsung.
Sehingga, kamu harus memiliki gambaran visual yang baik terkait sebuah produk.
Hal-hal yang perlu diperhatikan antara lain:
- Pahami dimensi dan ukuran
- Sesuaikan dengan ukuran ruangan
- Ukur dengan sangat detail, mulai dari panjang, lebar dan tinggi
- Perhatikan ketersediaan warna dan model
- Memahami material yang digunakan
- Pilih bahan atau material yang berkualitas dan awet
- Perhatikan dan pertimbangkan berat produk
- Pilih produk yang memiliki garansi pembelian
-
Memahami Ketentuan Pengembalian Barang
Hal lain yang harus diperhatikan adalah memastikan mengenai kebijakan retur atau pengembalian yang ada di toko furnitur.
Pastikan kamu membaca dengan teliti mengenai kebijakan tersebut.
Terutama jika kamu merupakan tipe pembeli yang terkadang suka berubah pikiran saat sudah melihat barang dari toko online-nya secara langsung.
Dengan mengetahui kebijakan pengembalian barang akan membantu memudahkan kamu jika memang perlu menukar atau mengembalikannya.
Baca Juga:
5 Cara Bisnis Online bagi Pemula Agar Sukses dan Banyak Pelanggan
-
Memilih Furnitur Online yang Memiliki Toko Fisik
Untuk lebih meyakinkan lagi, pilihlah furnitur online yang memiliki toko fisik.
Pilihlah juga toko yang sudah dikenal dan memiliki kredibilitas yang baik.
Baca ulasan atau komentar dari para pembeli yang pernah berbelanja di website atau media sosial toko tersebut.
***
Semoga informasi ini bermanfaat ya untuk Sahabat 99!
Baca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari perumahan di Bali, Surabaya, Bandung dan lokasi lainnya?
Pastikan hanya mencari di situs properti di 99.co/id.