Ingin berlibur ke Magelang? Sejumlah obyek wisata Magelang ini punya pemandangan yang mengagumkan. Cek daftarnya, yuk!
Magelang menawarkan sejuta obyek wisata yang mampu memanjakan para wisatawan.
Keindahan alam yang dimilikinya mampu membuat siapa saja terhipnotis ketika berkunjung ke sini.
Bukan hanya soal pemandangan alamnya saja, kota yang terletak di Provinsi Jawa Tengah ini juga terkenal akan wisata bersejarah.
Tak mengherankan, jika Magelang selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan karena obyek wisatanya yang terbilang lengkap.
Nah, bagi kamu yang berencana untuk mengunjungi kota ini, ada beberapa tempat wisata yang wajib masuk ke dalam list-mu.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut di antaranya.
Destinasi Wisata Magelang
1. Candi Borobudur
Candi Borobudur merupakan destinasi wisata bersejarah yang paling terkenal.
Bagaimana tidak, candi peninggalan salah satu kerajaan tertua di Indonesia yakni Mataram Kuno ini dinobatkan sebagai salah satu keajaiban dunia.
Kemegahan bangunan candi dengan jejeran stupa mampu membuat Property People kagum.
Ditambah lagi dengan pemandangan sekitar, menjadikan destinasi wisata ini sangat luar biasa indahnya.
- Alamat: Jl. Badrawati, Kec. Borobudur, Magelang
2. Candi Mendut
Masih dengan wisata bersejarah di kota Magelang, tak jauh dari Candi Borobudur juga terdapat bangunan candi bersejarah lainnya, yakni Candi Mendut.
Candi yang hanya berjarak sekitar 3 kilometer (km) dari Candi Borobudur ini dipenuhi dengan nilai sejarah yang tertuang langsung ke dalam relief yang menghiasi dinding candi.
Candi Mendut merupakan candi peninggalan agama Buddha yang cocok dijadikan sebagai wisata agama sekaligus edukasi.
- Alamat: Jl. Mayor Kusen, Sumberrejo, Mendut, Kec. Mungkid, Magelang
3. Candi Pawon
Selain Candi Borobudur dan Candi Mendut, bangunan peninggalan kerajaan kuno lainnya yang terdapat di Magelang adalah Candi Pawon.
Candi Pawon atau yang juga dikenal sebagai Candi Brajanalan adalah bangunan peninggalan agama Buddha.
Jika dibandingkan dengan kedua candi yang telah disebutkan di atas, ukuran bangunannya memang tak begitu besar.
Namun jangan salah, arsitektur bangunan dan relief pada dindingnya mampu membuatmu kagum.
- Alamat: Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Magelang
4. Gunung Andong
Keindahan alam yang luar biasa dengan balutan suasana romantis bisa Property People temukan ketika berkunjung ke obyek wisata Gunung Andong.
Gunung dengan ketinggian 1.463 mdpl ini menjadi salah satu tempat wisata di Magelang yang sedang hits dikalangan kaum muda-mudi.
Kegiatan utama yang bisa dilakukan di Gunung Andong yakni berkemah.
Ketika berada di puncak gunung, Property People pun bisa mendapatkan suasana seperti di atas awan dengan bonus pemandangan sunset dan sunrise yang memesona.
Terdengar mengagumkan, ya?
- Alamat: Dusun Sawit, Desa Girirejo, Kecamatan Ngablak, Magelang
5. Silancur Highland
Property People ingin mengunjungi tempat wisata di Magelang yang ampuh untuk menghilangkan penat? Coba kunjungi Silancur Highland, yuk!
Silancur Highland merupakan destinasi wisata yang menyuguhkan pemandangan pegunungan indah yang dikelilingi pepohonan hijau.
Di dekat loket masuk, terdapat kebun mini yang dipenuhi dengan tanaman bunga dan cocok dijadikan sebagai spot foto.
- Alamat: Dadapan, Mangli, Kec. Kaliangkrik, Magelang
6. Curug Silawe
Terletak di kaki Gunung Sumbing, Curug Silawe menyajikan pemandangan air terjun jernih dengan dikelilingi pepohonan yang menambah suasana asri dan sejuk.
Curug Silawe jauh dari pusat kota sehingga cocok dijadikan sebagai tempat untuk refreshing.
- Alamat: Area Sawah, Sutopati, Kec. Kajoran, Magelang
7. Hutan Pinus Kragilan
Bukan hanya Kota Bandung saja yang memiliki hutan kayu pinus dengan pemandangan menakjubkan, di Malang juga ada, nih, hutan pinus yang tak kalah indah, yaitu Hutan Pinus Kragilan.
Hutan Pinus Kragilan atau Top Selfie Pinusan Kragilan berada di bawah kaki Gunung Merbabu yang terkenal dengan suasana nyaman, udara segar, dan panorama alamnya.
Ketika berkunjung ke sini, jangan lupa mengambil foto dengan latar belakang gunung, ya!
- Alamat: Desa Pogalan, Kecamatan Pakis, Magelang
8. Punthuk Setumbu
Epic itulah satu kata yang bisa menggambarkan Punthuk Setumbu.
Tempat wisata di Magelang ini sedang viral di kalangan masyarakat karena kamu bisa menyaksikan golden sunrise terbaik di bagian puncak.
Punthuk Setumbu juga memiliki banyak spot foto Instagramable dan bisa menjadi cara lain untuk menikmati keindahan Candi Borobudur.
- Alamat: Kurahan, Karangrejo, Borobudur, Magelang
9. Nepal Van Java
Property People memiliki impian untuk pergi ke Nepal tetapi terkendala jarak? Tak usah khawatir, kamu dapat mengunjungi salah satu tempat wisata di Magelang ini.
Sesuai dengan namanya, Nepal Van Jawa memang menyuguhkan pemandangan bak di negara dengan julukan atap langit tersebut.
Sejatinya, destinasi wisata ini merupakan sebuah dusun yang bernama Dusun Butuh.
Namun, dusun tersebut juga menjadi salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi wisatawan karena panorama alamnya yang luar biasa.
Jika berkunjung ke sini pada malam hari, Property People bisa melihat hamparan bintang di langit dengan jelas, lo!
- Alamat: Dusun, Butuh, Temanggung, Kec. Kaliangkrik, Magelang
10. Air Terjun Sekar Langit
Pernah mendengar kisah Jaka Tarub yang mencuri selendang milik bidadari? Konon, kejadian tersebut terjadi di sini.
Ya, Air Terjun Sekar Langit memang dikenal dengan legenda tersebut.
Namun di balik mitos yang menyelimutinya, Air Terjun Sekar Langit menyimpan pemandangan alam yang luar biasa.
- Alamat: Desa Telogorejo, Kecamatan Grabag, Magelang
11. Air Terjun Kedung Kayang
Tak kalah dengan Air Terjung Sekar Langit, Air Terjun Kedung Kayang juga memiliki panorama alam yang sangat indah.
Ketika berkunjung ke sini, Property People akan menemukan spot foto yang Instagramable, salah satunya gardu pandang yang berada di atas pohon.
Gardu yang dibuat dari kayu dengan desain unik ini bisa kamu gunakan untuk melihat air terjun dari ketinggian dengan jelas bergandengan dengan latar pemandangan Gunung Merapi.
- Alamat: Desa Wonolelo kedung kayang, Nagrong, Wonolelo, Kec. Sawangan, Magelang
12. Taman Ramadanu
Menikmati pemandangan bunga nan cantik dengan latar belakang kincir angin tak perlu jauh-jauh datang ke Belanda.
Property People bisa, kok, menikmati pemandangan yang sama di Taman Ramadanu.
Mengusung konsep taman bunga seperti di kota Rotterdam yang merupakan wajah Negeri Kincir Angin, Taman Ramadanu dihiasi oleh belasan ribu tanaman bunga celosia yang menawan.
Tempat wisata di Magelang yang satu ini sangat cocok dikunjungi bersama pasangan karena suasananya yang romantis!
- Alamat: Dusun Danurojo, Sambi Roro, Jamuskauman, Kec. Ngluwar, Magelang
13. Gereja Ayam Bukit Rhema
Gereja Ayam Bukit Rhema merupakan wisata Magelang Muntilan yang terkenal karena menjadi lokasi syuting film “Ada Apa Dengan Cinta 2”.
Meskipun terkenal sebagai gereja ayam, tetapi sebenarnya gereja ini berbentuk menyerupai burung merpati.
Gereja Ayam Bukit Rhema menjadi tempat yang pas dikunjungi jika kamu ingin hunting matahari terbit dengan pemandangan terbaik.
- Alamat: Karangrejo Gombong, Kurahan, Kembanglimus, Kec. Borobudur, Magelang
14. Svargabumi Borobudur
Menikmati pemandangan hijaunya sawah bisa membantu untuk menyegarkan kembali pikiran dan membuatmu kembali bersemangat.
Namun sayangnya, di perkotaan merupakan hal yang langka untuk menikmati pemandangan tersebut.
Sebagai alternatif, kamu bisa mengunjungi tempat wisata yang menyajikan pemandangan hamparan sawah, seperti halnya Svargabumi Borobudur.
Berlokasi tak jauh dari Candi Borobudur, wisata Magelang hits yang tengah viral di media sosial ini sukses menarik perhatian para wisatawan dengan panorama yang disuguhkan.
Asyiknya lagi, Property People bisa berfoto di tengah hamparan sawah dengan pemandangan Candi Borobudur dan pegunungan.
- Alamat: Jl. Borobudur – Ngadiharjo Ngaran Lor, Kec. Borobudur, Magelang
15. Sungai Elo
Bagi pencinta olahraga rafting sangat wajib untuk mengunjungi Sungai Elo ketika berada di Magelang.
Arus sungai yang stabil menjadikan Sungai Elo sebagai lokasi yang cocok dikunjungi pemula untuk menikmati olahraga pemacu adrenalin tersebut.
Memiliki panjang rute sekitar 12 kilometer (km), untuk mengarungi sungai dapat memakan waktu selama 2,5 hingga 3 jam.
- Alamat: Jl. Raya Borobudur KM 2, Mungkid, Magelang
***
Nah, itulah berbagai rekomendasi tempat wisata Magelang yang layak dikunjungi.
Jadi, sudah tahu ingin berkunjung ke mana?
Ingin mengetahui informasi lainnya seputar rekomendasi tempat wisata? Kamu dapat mengunjungi langsung halaman Berita 99.co Indonesia.