Tahukah kamu kalau ada beberapa jenis tanaman di sekitar rumah yang disukai makhluk halus. Waspadai dari sekarang, ini nama-nama tanaman yang disukai jin dan syaitan!
Berdasarkan mitos yang berkembang di masyarakat, ada beberapa jenis tanaman yang ternyata menjadi daya tarik makhluk tak kasat mata.
Biasanya, tanaman-tanaman tersebut adalah tanaman yang memiliki bunga dengan aroma wangi yang khas atau pohon berukuran besar.
Sebenarnya bukan rahasia umum lagi jika tanaman berbunga wangi erat kaitannya dengan hal-hal mistis.
Melansir dari pikiran-rakyat.com, berikut nama-nama tanaman yang disukai jin dan syaitan…
Tanaman yang Disukai Jin dan Syaitan
1. Tanaman Hias Melati
Salah satu tanaman yang disukai jin dan syaitan yang banyak diketahui orang adalah bunga melati.
Bunga melati memiliki aroma khas yang sangat wangi dan bentuk serta warna bunganya pun unik.
Meski demikian, bau bunga melati yang khas ini rupanya identik dengan hal-hal berbau mistis dan kerap disebut sebagai bau penanda kehadiran makhluk halus.
Di samping itu, bunga melati pun memang sejak dahulu kala sering digunakan dalam ritual-ritual tertentu untuk emnghundak makhuk halus seperti jin dan setan.
2. Tanaman Hias Kamboja
Bukan hanya melati, kamboja juga menjadi salah satu tanaman yang disukai jin dan syaitan, lo!
Apabila kamu berziarah ke kuburan, kamu pasti sering melihat tanaman hias yang satu ini di area pemakaman.
Pohon kamboja, khususnya jenis kamboja yang ada di pemakaman, memancarkan kesan mistis yang kuat dan sering dianggap sebagai tumbuhan pemanggil hantu.
3. Tanaman Hias Bunga Sedap Malam
Di tengah-tengah masyarakat Indonesia, bunga sedap malam adalah tanaman yang paling identik dengan kehaidran makhluk halus.
Sesuai namanya, wangi dari bunga sedap malam ini biasanya mulai tercium kuat pada malam hari.
Konon katanya, bunga sedap malam sering digunakan untuk keperluan santet dan mengundang makhluk halus.
4. Tanaman Hias Kantil
Tanaman hias kantil adalah tanaman yang memiliki bunga dengan aroma wangi semerbak.
Menurut mitos yang berkembang, aroma bunga kantil disebut-sebut mendatangkan kuntilanak dan membuat mereka betah.
Bukan hanya kuntilanak saja, bunga ini juga bisa menarik makhluk halus lainnya.
5. Tanaman Hias Mawar Merah dan Putih
Mawar dikenal sebagai ratunya bunga dan secara umum menjadi simbol cinta. Setiap warna mawar pun memiliki arti yang berbeda-beda.
Mawar merah menjadi simbol cinta, sedangkan mawar putih menjadi simbol persahabatan.
Selain itu, dua warna mawar ini ternyata disukai bangsa jin dan setan.
Bunga ini disebut-sebut bisa mendungan kuntilanak, pocong, sundel bolong, dan hantu-hantu lainnya.
6. Tanaman Hias Kemuning
Konon katanya, tanaman hias kemuning juga dipercaya dapat mengundang makhluk halus.
Aroma khas kemuning ini menjadi favorit jin dan setan.
7. Tanaman Hias Kenanga
Seperti halnya bunga melati dan kamboja, pohon serta bunga kenanga identik dengan kuburan.
Tak hanya itu saja, bunga kenanga pun memiliki aroma yang sangat khas dan identik dengan kehadiran makhluk halus.
8. Tanaman Hias Edelweis
Nama tanaman edelweis pasti tidak asing di telinga masyarakat, khususnya mereka yang gemar mendaki.
Konon katanya, aroma wangi bunga edelweis ini bisa mengundang roh-roh suci.
9. Pohon Sukun
Buah sukun kerap diolah menjadi berbagai hidangan lezat, namun siapa sangka jika pohon sukun disebut-sebut sebagai sarang makhluk halus.
Makhluk halus yang biasa menempati pohon sukun di antaranya adalah kuntilanak dan pocong.
10. Pohon Randu Alas
Sama seperti pohon sukun, pohon randu alas juga cenderung disukai oleh makhluk halus, khususnya jika usianya sudah tua.
Makhluk halus yang biasa menempati pohon randu alas adalah tuyul dan genderuwo.
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Griya Reja Residence!