Berita Ragam

7 Contoh Susunan Upacara Pembukaan MPLS SD, SMP & SMA. Bisa Jadi Referensi!

3 menit

Agar kegiatan orientasi siswa berjalan dengan lancar, inilah susunan upacara pembukaan MPLS yang benar dan bisa kamu sontek!

Membuat susunan acara penting untuk dilakukan ketika ingin melaksanakan sebuah kegiatan, tak terkecuali dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).

MPLS atau MOS merupakan sebuah kegiatan yang diadakan oleh sekolah untuk para peserta didik baru agar mereka mengenal lingkungan, sistem belajar, dan budaya yang baru. 

Sebelum kegiatan MPLS resmi dilaksanakan, biasanya pihak sekolah akan membuat susunan kegiatan pembukaan terlebih dahulu. 

Tujuannya agar kegiatan yang dilaksanakan berjalan dengan lancar. 

Selain itu, susunan acara juga dibuat dengan maksud supaya waktu kegiatan dapat dimaksimalkan dengan baik. 

Nah, jika kamu ingin membuat susunan upacara pembukaan MPLS, simak beberapa contohnya di bawah ini, ya!

Contoh Susunan Upacara Pembukaan MPLS

1. Susunan Upacara Pembukaan MPLS SMP

  • Pembukaan
  • Mengucapkan salam pembuka dan memperkenalkan diri
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya 
  • Pengibaran bendera Merah Putih oleh Paskibra SMP
  • Pembacaan teks Pancasila dan UUD 1945 oleh perwakilan peserta didik baru
  • Pembacaan ayat suci Al-Qur.’an oleh perwakilan peserta didik baru
  • Sambutan dari perwakilan peserta didik baru
  • Sambutan dari Ketua Panitia MPLS
  • Sambutan dari Kepala Sekolah
  • Sambutan dari Komite Sekolah (jika ada)
  • Pemberian motivasi dan pesan inspiratif kepada peserta didik baru oleh pembicara tamu (opsional)
  • Penampilan hiburan oleh peserta didik SMP
  • Pengenalan ekstrakurikuler sekolah melalui video atau penampilan singkat
  • Penjelasan singkat mengenai agenda dan kegiatan MPLS
  • Pembacaan doa penutup oleh perwakilan peserta didik baru
  • Menyanyikan lagu Hymne Guru 
  • Pengumuman terkait dengan kegiatan MPLS selanjutnya
  • Pembubaran upacara oleh pemimpin upacara

2. Susunan Acara Pembukaan MPLS SMK

  • Pembukaan
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya
  • Sambutan Kepala Sekolah
  • Sambutan Ketua Panitia MPLS
  • Pembacaan tata tertib MPLS
  • Pengenalan warga sekolah
  • Penjelasan rangkaian kegiatan MPLS
  • Doa bersama
  • Penutup
  • Foto bersama

3. Susunan Upacara Pembukaan MPLS SMA 2024

  • Pembukaan dengan mengucap salam 
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Berkibralah Benderaku
  • Pengibaran bendera Merah Putih oleh Paskibra sekolah
  • Pembacaan teks Pancasila dan UUD 1945 oleh perwakilan peserta didik baru
  • Pembacaan ayat suci Al-Qur.’an oleh perwakilan peserta didik baru
  • Sambutan dari perwakilan peserta didik baru
  • Sambutan dari Ketua Panitia
  • Sambutan dari Kepala Sekolah
  • Penampilan Marching Band atau Drum Band 
  • Penyampaian visi, misi, dan profil sekolah melalui video animasi atau presentasi
  • Penampilan tari tradisional atau modern oleh peserta didik sekolah
  • Pengenalan ekstrakurikuler sekolah melalui video atau demo singkat
  • Petugas pembacaan ikrar membacakan teks ikrar MPLS
  • Seluruh peserta didik baru berdiri dan mengikuti pembacaan ikrar dengan khidmat
  • Perwakilan dari panitia MPLS menyerahkan simbolis tanda peserta kepada perwakilan peserta didik baru
  • Simbolis tanda peserta kemudian dibagikan kepada seluruh peserta didik baru
  • Pembacaan doa penutup oleh perwakilan peserta didik baru
  • Menyanyikan lagu Hymne Guru 
  • Pengumuman terkait dengan kegiatan MPLS selanjutnya
  • Pembubaran upacara oleh pemimpin upacara

4. Contoh Susunan Acara MPLS 2024 untuk Anak SD

  • Pembukaan dengan membaca doa
  • Anak-anak menyanyikan lagu Indonesia Raya
  • Kepala sekolah memberikan sambutan
  • Perkenalan Guru dan Staf Sekolah
  • Perkenalan dengan Teman-Teman Baru
  • Menjelaskan tata tertib secara singkat
  • Doa bersama agar kegiatan MPLS lancar
  • Menutup acara kegiatan MPLS
  • Para murid berfoto bersama dewan sekolah

5. Ide Susunan Upacara Pembukaan MOS atau MPLS Online yang Menarik

  • MC membuka acara dengan salam dan menyapa seluruh peserta
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan mengheningkan cipta
  • Membaca pembacaan ayat suci Al-Qur.’an dan saritilawah
  • Kata sambutan dari perwakilan orang tua atau wali murid
  • Kata sambutan dari kepala sekolah
  • Video profil sekolah yang menarik dan informatif
  • Penampilan dari ekskul/pramuka/OSIS (opsional)
  • Games online berhadiah untuk mencairkan suasana
  • Penyampaian peraturan sekolah dengan cara yang menarik dan mudah dipahami, seperti menggunakan animasi, video, atau presentasi interaktif
  • Sesi tanya jawab dengan peserta didik baru
  • Pembagian materi peraturan sekolah dalam bentuk digital
  • Penyampaian pesan motivasi dari alumni atau tokoh inspiratif (opsional)
  • Pembagian link Zoom meeting untuk sesi selanjutnya
  • Penutup oleh MC dengan ucapan terima kasih dan salam

6. Susunan Upacara Pembukaan Kegiatan MPLS yang Berkesan

contoh susunan upacara pembukaan mpls



7. Susunan Pembukaan MPLS dengan Pidato

susunan pembukaan mpls dengan pidato

***

Itulah beberapa contoh susunan upacara pembukaan MPLS untuk SD, SMP, SMK, dan SMA.

Semoga membantu, ya!

Temukan ulasan lain mengenai susunan kegiatan tertentu hanya di Berita.99.co.

Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya.

Yuk, segera wujudkan keinginan untuk memiliki rumah impian bersama www.99.co/id.

Jangan lewatkan berbagai kemudahan untuk memiliki unit terbaik bersama kami karena semuanya #segampangitu!



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts