Ingin tahu contoh dan cara membuat membuat surat referensi kerja yang benar? Ikuti yuk penjelasan berikut ini!
Surat referensi kerja adalah sebuah surat yang dibuat perusahaan untuk menerangkan jabatan, kinerja, dan perilaku mantan karyawan dalam jangka waktu tertentu.
Lengkapnya, surat ini menjelaskan tentang
- status pelamar di perusahaan sebelumnya;
- data diri karyawan;
- nama perusahaan atau lembaga;
- masa jabatan;
- posisi jabatan di perusahaan; serta
- alasan pengunduran diri.
Nah, surat ini bisa digunakan sebagai pertimbangan perusahaan untuk menilai kinerja calon pelamar di perusahaan sebelumnya.
Ingin tahu informasi selengkapnya mengenai surat referensi kerja?
Yuk, simak paparan di bawah ini!
- Pengertian Surat Referensi Kerja
- Fungsi Surat Referensi Kerja
- Isi Surat Referensi Kerja
- Struktur Surat Referensi Kerja Karyawan
- Cara Menulis Surat Referensi Kerja
- Contoh Surat Referensi Kerja
- 1. Contoh Surat Referensi Kerja Perusahaan Otomotif
- 2. Contoh Surat Referensi Kerja Bahasa Inggris
- 3. Surat Referensi Kerja di PT
- 4. Surat Referensi Kerja Bagian HRD
- 5. Surat Referensi Kerja Miniso
- 6. Surat Referensi Kerja untuk Melamar Pekerjaan
- 7. Surat Referensi Kerja untuk Bank
- 8. Surat Referensi Kerja dari Perusahaan Swasta
- 9. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Freelancer
- 10. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Staff
- 11. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Manajer
- 12. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Karyawan Tetap
- 13. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Guru
- 14. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Supir
- 15. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Staf Keuangan
- FAQ Surat Referensi Kerja
Pengertian Surat Referensi Kerja
Surat referensi kerja adalah dokumen penting yang memberikan petunjuk atau rujukan tentang pengalaman kerja seseorang dalam bidang tertentu.
Ia membuktikan bahwa pelamar sudah punya pengalaman bekerja dalam bidang yang dituju.
Fungsi Surat Referensi Kerja
1. Melamar Pekerjaan
Fungsi yang pertama tentu untuk melengkapi keperluan lamaran kerja, seperti
- syarat administratif;
- bukti pengalaman bekerja;
- bukti kinerja positif karyawan selama bekerja; dan
- bukti bahwa seseorang telah resign secara baik-baik.
2. Keperluan Perbankan
Surat ini juga dibutuhkan saat seseorang akan membuat rekening baru dan kebetulan tidak berdomisili di lingkungan tersebut.
Selain itu, surat ini pun menjadi syarat membuat kartu kredit, dan mengajukan pinjaman bank seperti KPR, KKB, serta KTA.
Isi Surat Referensi Kerja
Dalam surat referensi kerja yang benar, terdapat beberapa poin penting yang harus diperhatikan, di antaranya sebagai berikut:
- Kop surat yang dapat berisi nama, alamat, dan nomor telepon perusahaan
- Perihal surat
- Isi surat yang berisikan:
- Biodata (nama, jabatan, nomor KTP dari pembuat surat dan karyawan yang diterangkan
- Lama waktu bekerja di jabatan terakhir
- Penilaian dari atasan
- Penutup
- Pengesahan (tempat dan tanggal dibuatnya surat, tanda tangan, dan nama penandatangan)
Struktur Surat Referensi Kerja Karyawan
Surat referensi pekerjaan sebaiknya tidak perlu terlalu panjang.
Berfokuslah pada pengalaman, prestasi, serta kemampuan yang dimiliki oleh pelamar.
Surat ini perlu menonjolkan alasan mengapa kandidat bisa memberikan kontribusi positif kepada perusahaan yang sedang melakukan perekrutan.
Oleh karena itu, surat referensi sebaiknya mencakup contoh-contoh nyata dari prestasi masa lalu dan kemampuan khusus yang dimiliki oleh pelamar.
Selain itu, surat tersebut juga perlu mencantumkan identitas penulis surat serta hubungan antara pelamar dengan orang yang memberikan rekomendasi.
Cara Menulis Surat Referensi Kerja
1. Berfokus pada Deskripsi Pekerjaan
Saat membuatnya, kamu perlu meminta salinan deskripsi pekerjaan, jenis posisi dan industri yang ingin diraih oleh mantan karyawan.
Kemudian, tinjau perihal tersebut dan tulis bahwa mantan karyawan tersebut cocok untuk tanggung jawab di posisi yang ingin ia peroleh.
2. Kumpulkan Informasi
Tanyakan salinan resume atau CV kepada mantan karyawan, sehingga kamu bisa memberi pernyataan tentang pengalaman kerja dan informasi penting dari mantan karyawan tersebut.
3. Menuliskan Deskripsi Pekerjaan
Kemudian, kamu perlu menuliskan deskripsi pekerjaan mantan karyawan tersebut.
Deskripsi ini meliputi tanggung jawab dan kegiatan apa saja yang telah mantan karyawan kerjakan dalam waktu tertentu.
Kamu bisa mendapatkannya dari SOP perusahaan atau menanyakannya kepada mantan karyawan secara langsung.
4. Berikan Contoh Keterampilan secara Spesifik
Dalam menulis surat referensi ini, berikan contoh spesifik cara mantan karyawan menunjukkan keterampilannya untuk perusahaan.
5. Katakan Hal yang Positif
Berikan penyataan bahwa mantan karyawan yang diterangkan merupakan kandidat yang terbaik.
Kamu bisa mengatakan hal-hal positif seperti
- “merekomendasikan karyawan ini tanpa syarat”; atau
- ”karyawan ini sangat profesional selama bekerja”.
Nah, hal tersebut akan membantu mantan karyawan tersebut tampak kredibel.
6. Bagikan Informasi Kontak Pembuat Surat
Bagikan informasi kontakmu agar perusahaan yang dilamar mantan karyawan bisa menghubungi kamu dengan mudah.
Hal ini akan mempercepat proses verifikasi atas poin–poin yang ada di dalam surat tersebut.
Baca Juga: 10 Contoh Surat Paklaring Kerja yang Benar. Disertai Penjelasan Lengkap!
Contoh Surat Referensi Kerja
1. Contoh Surat Referensi Kerja Perusahaan Otomotif
PT. OTOMOTIF BANGSA
Jalan Gatot Subroto No. 56, Denpasar, Bali
Telp. 02-0975-9733, Fax. 02-0975-9733
Email: [email protected]
SURAT KETERANGAN KERJA
No. 83/SKK-HRD/2020
Saya yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama : Herman Budiman
Jabatan : Direktur PT. Otomotif Bangsa
Alamat : Jl. Danau Bratan No. 54, Jimbaran, Kuta Selatan
Dengan ini menerangkan bahwa yang bersangkutan dibawah ini:
Nama : David Wangsa
Jabatan : Staff Produksi
Alamat : Jl. Dr. Setiabudi, Desa Kuta, Kuta, Badung, Bali
Dengan surat ini kami menyatakan bahwa Saudara David Wangsa benar menjadi karyawan tetap di PT. Otomotif Bangsa sampai sekarang dan menjabat sebagai Staff Produksi.
Surat keterangan kerja ini digunakan sebagai syarat administrasi pengajuan KPR oleh saudara David Wangsa.
Demikian surat keterangan kerja ini dibuat, semoga dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Bali, 11 November 2020
Direktur PT. Otomotif Bangsa
Herman Budiman
PT. Otomotif Bangsa
[email protected]
2. Contoh Surat Referensi Kerja Bahasa Inggris
To Whom it May Concern:
I would like to recommend Kenny Liam as a candidate for a position in your organization. In his position as Manager of Software Development, Liam was employed in our office from 2018-2022.
Liam did an amazing job in his position and was an asset to our company. He has excellent attention to details and communication skills, can work independently, and is able to do multi-task job to ensure that all projects are completed in a timely manner,
I even gave him additional tasks and responsibilities beyond his assignment and he did all the tasks. He is always willing to offer his assistance.
He is able to prioritize and determine what needs to be done. That is why I am happy to recommend Liam for the role.
Best.
Justin Luis
(888)-888-1122
[email protected]
3. Surat Referensi Kerja di PT
PT. GREEN WOOD
Jl. Tomang Raya No.25, Jakarta Barat
Nomor telepon 0223-8353-1010 | Email : [email protected]
SURAT KETERANGAN REFERENSI KERJA
No: 80/GH/HRS-SKK/III/2022
Dengan ini perusahaan mengeluarkan surat referensi kerja atas nama:
Nama : Allysa Millenia
Tempat dan Tanggal Lahir : Jakarta, 23 September 1997
Alamat : Jl. Grogol Baru Barat Blok E7 No. 53, Jakarta Barat
Jabatan Terakhir : Manajer Administrasi
Benar pernah bekerja pada PT. Green Wood terhitung sejak 04 Maret 2020 sampai dengan 20 November Februari dengan jabatan terakhir manajer administrasi dan mengundurkan diri dengan baik-baik.
PT. Green Wood bermaksud merekomendasikan Saudari Allysa sebagai kandidat di perusahaan Anda. Selama Saudari Allysa bekerja, Saudari menunjukkan kemampuan dirinya yang terbaik dan menjadi karyawan yang sangat bisa diandalkan.
Saudari Allysa melakukan pekerjaannya dengan baik dan setiap tahun Saudari mendapat prestasi dari perusahaan kami atas pencapaiannya. Kami juga salut dengan kemampuan komunikasi Saudari dalam menjalankan tugas bersama tim.
Saudari Allysa dapat menjadi aset yang berharga untuk perusahaan dan PT. Green Wood sepenuhnya mendukung untuk mendapatkan karir terbaik. Silahkan hubungi saya apabila ada hal-hal yang ingin ditanyakan.
Salam Hormat,
Elyzabeth Margaretha
Head of HRD
PT. Green Wood
[email protected]
4. Surat Referensi Kerja Bagian HRD
SURAT REFERENSI KERJA
No: […./……../…….]
Yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : Arini Kusuma
Jabatan : GA & HRD Manajer
Dengan ini menerangkan bahwa:
Nama : Intan Paramadhita
Jabatan : Staff Accounting
Adalah benar karyawan PT Jaya Abadi dan telah mengundurkan diri tanggal 24 Januari 2024. Yang bersangkutan telah bekerja terhitung mulai dari tanggal 5 Oktober 2022 sampai dengan 24 Januari 2024.
Yang bersangkutan telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas serta berkontribusi bagi perusahaan dan tidak pernah melakukan tindakan yang merugikan perusahaan.
Kami berterima kasih atas segala kerja sama yang diberikan dan semoga yang bersangkutan dapat lebih sukses dan berhasil di masa yang akan datang.
Demikian surat referensi ini dibuat, untuk dapat dipergunakan seperlunya.
Jakarta, 24 Januari 2024
Arini Kusuma
6. Surat Referensi Kerja untuk Melamar Pekerjaan
7. Surat Referensi Kerja untuk Bank
8. Surat Referensi Kerja dari Perusahaan Swasta
9. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Freelancer
10. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Staff
11. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Manajer
12. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Karyawan Tetap
13. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Guru
14. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Supir
15. Contoh Surat Keterangan Kerja untuk Staf Keuangan
FAQ Surat Referensi Kerja
Apa yang dimaksud dengan surat referensi kerja?
Referensi kerja merupakan sebuah testimoni formal yang diberikan oleh pihak terkait, seperti mantan pemberi kerja, mengenai kompetensi dan kinerja individu dalam lingkungan profesional.
Surat referensi kerja minta dimana?
Dokumen ini dapat diperoleh dari lembaga pendidikan tinggi untuk keperluan profesional tertentu. Namun, apabila berasal dari individu yang berprofesi di bidang terkait, surat ini lebih tepat disebut surat referensi kerja. Surat jenis ini umumnya bisa didapatkan dari perusahaan tempat kamu pernah bekerja.
Apa perbedaan surat referensi dan paklaring?
Paklaring hanya berisi informasi dasar tentang pekerjaan seseorang, seperti jabatan dan lamanya bekerja. Biasanya surat ini dipakai untuk urusan administrasi, seperti mengambil uang pensiun. Sementara itu, surat referensi memberikan penilaian yang lebih lengkap tentang kinerja seseorang, baik sisi positif maupun negatif.
***
Nah, itulah ragam contoh surat referensi kerja yang bisa kamu jadikan referensi.
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak artikel menarik lainnya di Berita.99.co.
Pantau juga Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan beragam informasi terkini.
Kunjungi www.99.co/id jika kamu sedang mencari rumah impian karena penggunaannya #segampangitu.