Bingung menentukan bank penyedia kredit pembiayaan rumah yang menguntungkan? Sebagai pertimbangan awal, kamu bisa mengecek besaran suku bunga KPR yang ditawarkan terlebih dahulu. Berikut daftar lengkapnya!
Hampir semua bank di Indonesia menawarkan produk KPR untuk nasabahnya.
Namun, tentu saja tingkat bunganya bisa berbeda tergantung pada kebijakan masing-masing.
Tingkat bunga ini juga akan selalu berubah mengikuti suku bunga acuan dari Bank Indonesia.
Per Semptember 2022 sendiri, suku bunga KPR bank besar di Indonesia adalah sebagai berikut!
Suku Bunga KPR Bank di Indonesia per September 2022
1. Bank Mandiri
Pertama, ada bank Mandiri yang menawarkan suku bunga KPR kompetitif untuk debiturnya.
Berikut pilihan suku bunga tersebut:
- 3,99 persen fixed 1 tahun untuk tenor 5 tahun,
- 4,99 persen fixed 3 tahun untuk tenor 10 tahun,
- 5,99 persen fixed 5 tahun untuk tenor 12 tahun,
- 8,5 persen fixed 10 tahun dengan masa tenor yang sama.
Tidak hanya rumah baru, pembiayaan ini juga berlaku untuk properti seken selama syarat dan ketentuannya terpenuhi.
Jadi, pilihan propertimu akan lebih luas, tidak terbatas pada proyek perumahan baru saja.
2. Bank BTN
Melansir dari laman resminya, bank BTN menawarkan bunga KPR mulai dari 3,72 persen untuk nasabahnya.
Namun, penawaran ini hanya berlaku untuk debitur yang memiliki penghasilan tetap setiap bulannya.
Tingkat suku bunga juga akan berubah mengikuti skema floating di tahun kedua cicilan.
Selain itu, ada juga program KPR BTN Subsidi yang menawarkan suku bunga 5 persen fixed selama masa tenor berlangsung untuk masyarakat berpenghasilan rendah.
3. Bank BNI
Berikutnya ada produk BNI Griya yang menawarkan suku bunga mulai dari 6,75 persen dan pilihan masa fixed untuk 2 tahun pertama.
Penawaran ini sebenarnya khusus untuk pemilik rekening BNI atau low risk segmen saja.
Namun, pembeli properti di developer yang sudah bekerjasama dengan bank BNI pun berkesempatan untuk mendapatkannya.
4. Bank BCA
Berdasarkan informasi di laman resminya, bank BCA menawarkan jenis bunga fix berjenjang dengan suku bunga rendah selama delapan tahun.
Suku bunga berjenjang ini persentasenya mulai dari 4,25 persen fix selama tiga tahun dan berlanjut ke bunga 7,55 persen di tahun keempat hingga keenam.
Sementara di tahun ketujuh dan kedelapan, tingkat suku bunganya adalah 9,55 persen, Property People.
Ada juga opsi bunga fix tiga tahun dengan tenor 10 tahun yang suku bunganya hanya 3,85 persen untuk debitur.
Namun, setelah tiga tahun suku bunga KPR akan berubah menjadi floating di angka 11 persen.
5. Bank BRI
Apabila tertarik mengajukan KPR di bank BRI, kamu bisa mendapatkan suku bunga 4,99 persen fixed selama tiga tahun pertama dan berlanjut menjadi bunga floating 13 persen setelah itu.
Ada juga program KPR dengan bunga 2,88 persen fixed 1 tahun selama momen spesial seperti HUT BRI, KPR Lebaran, dan KPR Hoki.
Lalu, masyarakat yang berprofesi sebagai ASN, TNI, dan Polri bisa mendapatkan promo khusus dengan suku bunga 5% untuk KPR subsidi.
6. CIMB Niaga
Bagaimana dengan bank CIMB Niaga?
Bank satu ini menawarkan produk KPR bernama KPR Xtra CIMB Niaga dengan tenor hingga 25 tahun dan limit kredit Rp100 juta hingga Rp30 miliar.
Sementara suku bunganya mulai dari 4,5% dengan metode fixed dan atau floating, tergantung perjanjian.
Selain untuk rumah baru atau bekas, kamu bisa menggunakan pinjaman ini untuk pembelian tanah kavling siap bangun dan take over.
7. Bank Panin
Menurut informasi di laman resminya, bank Panin menawarkan dua jenis produk pinjaman, yakni KPR dan KPR X-TRA.
Produk KPR khusus untuk pembelian properti berupa rumah, apartemen, ruko, atau rukan.
Sementara produk KPR X-TRA merupakan fasilitas refinancing dengan jaminan rumah, ruko, rukan, atau apartemen.
Suku bunga KPR yang ditawarkan sendiri mulai dari 4,50 persen hingga 9,80 persen, tergantung jenisnya.
***
Semoga informasi suku bunga KPR bank besar di Indonesia ini bermanfaat, Property People.
Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Untuk menemukan hunian impianmu, jangan lupa kunjungi 99.co/id dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu!
Salah satunya adalah kawasan perumahan Kenari Kebonkopi Alamasri yang berlokasi di Bandung