Produk Rekomendasi

5 Rekomendasi Sepatu Vans Original Terbaik Disertai Harga Terbaru, Favorit Anak Muda!

3 menit

Sepatu Vans original cukup diminati di Indonesia, terutama oleh kalangan anak muda. Nah, bagi kamu yang sedang mencari model terbaik, kami sajikan rekomendasi beserta kisaran harganya. Yuk, baca sampai tuntas!

Menilik sejarahnya, pada mulanya brand Vans bernama Vandoren Rubber & co yang seiring waktu dikenal dengan sebutan Vans.

Kala itu, Paul Van Dorren dan ketiga temannya mendirikan sebuah pabrik yang membuat pakaian, sepatu dan aksesoris untuk olahraga tertentu seperti BMX, surfing, hingga skateboard.

Singkat cerita, Vans mulai dikenal sebagai sebuah merek sepatu ternama dan terus mempertahankan eksistensinya hingga saat ini.

Bagi kalangan anak muda, sepatu Vans diklaim memberikan kesan yang simpel tetapi nyaman ketika dikenakan.

Tidak hanya itu, dari segi model, sepatu Vans juga cocok digunakan untuk sehari-hari atau berbagai acara tertentu.

Apabila kamu sedang mencari rekomendasi sepatu Vans original terbaik dan terpopuler, kami berikan sejumlah pilihannya berikut ini.

Rekomendasi Sepatu Vans Original

1. Vans Classic Old Skool

sepatu vans original

sumber: shopee.co.id

Vans seri Classic Old Skool adalah salah satu model yang paling banyak dipakai oleh berbagai kalangan.

Pertama kali dikenalkan pada 1977, dari segi desain seri Classic Old Skool ini nyaris tidak berubah sama sekali.

Hal ini membuat sepatu tersebut memiliki ciri khas yang otentik sehingga tetap digandrungi sampai sekarang.

Mengutip vice.com, model sepatu Vans original Classic Old Skool mempunyai aura yang lebih cool ketimbang seri Vans Authentic yang oleh sebagian orang masih dianggap seperti sepatu senam.

Keunggulan:

  • Material yang digunakan membuat kaki pengguna terasa nyaman.
  • Desain cocok untuk acara apa pun.
  • Insole tebal dilengkapi lidah dan lapisan berbusa.

Kekurangan:

  • Harga relatif mahal.
  • Untuk penggunaan jangka panjang, perawatannya tergolong cukup sulit.

Harga sepatu Vans Original Classic Old Skool: Rp1.200.000

 

2. Vans Authentic Black White

sepatu vans original

sumber: shopee.co.id

Sepatu Vans Authentic Black White terbuat dari bahan kanvas dengan perpaduan warna netral hitam dan putih.

Secara tampilan, seri Vans Authentic sedikit lebih simpel dibandingkan dengan seri-seri lainnya, termasuk Old Skool.

Beberapa pengguna sepatu seri ini menyebut bahwa insole yang empuk membuat kaki aman bahkan ketika dipakai untuk berjalan lama.

Di luar itu, Authentic Black White menjadi sepatu Vans yang unisex alias cocok dipakai laki-laki atau perempuan.

Keunggulan:

  • Tampak mix and match dengan berbagai outfit

Kekurangan:

  • Kurang cocok ketika dipakai pada musim hujan karena memungkinkan cipratan air terkena kaki

Harga sepatu Vans Original Authentic Black White: Rp999.000

 

3. Vans Slip On Checkerboard

sepatu vans slip on

sumber: shopee.co.id

Sama halnya dengan sepatu Converse, Vans Slip On Checkboard memiliki peminat tinggi dari kalangan anak muda.



Jika dibandingkan dengan desain seri Vans lainnya, model dari Slip On Checkerboard terlihat unik dengan desain papan caturnya.

Tipe slip on pun akan memudahkan pengguna ketika hendak memakainya sehingga tidak memakan waktu.

Dengan demikian, apabila kamu memerlukan sepatu Vans original yang berbeda dari model keluaran lainnya, seri ini layak untuk dipertimbangkan.

Keunggulan:

  • Desainnya unik
  • Cocok dipakai oleh pria maupun wanita
  • Terbuat dari bahan canvas yang didesain empuk demi kenyamanan pengguna
  • Mudah dan cepat ketika akan dipakai karena tipe slip on

Kekurangan:

  • Tidak memiliki varian warna lain
  • Jika pemakaian jorok, rentan cepat kotor

Kisaran harga: Rp800.000—900.000

 

4. Vans Sk8-Hi

sepatu vans original

sumber: shopee.co.id

Bosan dengan sepatu Vans low cut yang itu-itu saja? Vans Sk8-Hi bisa menjadi opsi karena memberikan pengalaman berbeda ketika dipakai.

Cutting high cut yang diusung disinyalir bisa memberikan kenyamanan berlebih pada pergelangan kaki dan tumit.

Meski demikian, tidak semua orang merasa cocok memakai sepatu Vans seri ini karena model tumit tinggi dianggap mengganggu.

“Kurang nyaman dan terlihat agak keliatan ‘gendut’ di kaki,” ucap seorang reviewer bernama Rahman.

Keunggulan:

  • Desain terlihat lebih kokoh
  • Jahitan sepatu rapi

Kekurangan:

  • Kurang simpel dalam proses pemakaian karena modelnya high cut

Kisaran harga: Rp999.000

 

5. Vans Authentic Full Black Classic

vans authentic full black

sumber: shopee.co.id

Menggunakan Vans Authentic Full Black Classic akan memberikan nuansa yang otentik pada pemakainya.

Pasalnya, dominasi warna hitam tergolong berani apalagi jika perpaduan outfit yang dikenakan sesuai.

Tidak perlu khawatir karena sepatu ini bisa digunakan oleh cowok atau cewek, lo.

Keunggulan:

  • Cocok untuk berbagai kalangan
  • Desainnya sederhana tapi tampak elegan
  • Tidak terlihat kotor karena warna hitam yang dominan

Kekurangan:

  • Hanya memiliki satu varian warna untuk desain yang simpel seperti itu
  • Harga relatif mahal bagi sebagian orang

Kisaran harga: Rp900.000

 

***

Itulah ulasan mengenai sepatu Vans original yang dapat kamu pertimbangkan.

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Yuk, baca artikel tak kalah menarik hanya di Berita.99.co.

Agar tidak ketinggalan ulasan mengenai rekomendasi produk lainnya, follow Google News kami, ya!

Temukan beragam rumah idaman dan berbagai properti pilihan dengan mengakses www.99.co/id.

Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts