Produk Rekomendasi

9 Rekomendasi Sepatu Running Ortuseight Terbaik 2024, Insole Empuk dan Responsif!

5 menit

Sepatu running Ortuseight mulai banyak dilirik para runner karena dianggap memiliki kualitas mumpuni mulai dari material, kenyamanan, dan desain atau model yang diusung. Butuh rekomendasi terbaiknya?

Jika menilik ulasan dari kanal Youtube Sportways, sepatu Ortuseight running kerap menggunakan material mesh, yakni material berpori besar yang breathable sehingga memungkinkan adanya sirkulasi udara bagi penggunanya.

Review tersebut sejalan dengan komitmen Ortuseight sebagaimana tertera pada laman resmi ortuseight.id.

“Kami di Ortuseight selalu berkomitmen untuk memberikan desain terbaik dengan teknologi terkini serta inovasi-inovasi di setiap produk Ortuseight,” tulis pernyataan dari produk asal Tangerang tersebut.

Di luar itu, harga yang ditawarkan sepatu running Ortuseight relatif lebih murah ketimbang sepatu lari dari brand-brand ternama.     

Lantas, sepatu running Ortuseight model apakah yang layak dijadikan pilihan?

Rekomendasi Sepatu Running Ortuseight

1. Ortuseight Hyperblast Evo

sepatu running ortuseight

sumber: ortuseight.id

Bagi kamu yang akan mulai menggeluti olahraga lari, sepatu Ortuseight running seri Hyperblas Evo bisa masuk dalam daftar teratas yang patut untuk dipertimbangkan.

Lewat kanal Youtube Shoe Police, seorang reviewer bernama Dimas mengutarakan ulasannya, khususnya dari sisi insole.

Insole-nya ini ada sesuatu yang unik, shape-nya itu cenderung agak wide,” kata sang pengulas.

Dengan demikian, tambah Dimas, kaki pengguna tidak akan terjepit, terlebih rerata bentuk kaki orang Indonesia lebar-lebar.

Maka dari itu, bagi kamu yang mempunyai telapak kaki relatif lebar, sepatu Ortuseight seri Hyperblast Evo layak dibeli.

Harga: Kisaran Rp579.000

Keunggulan:

  • Material sepatu menggunakan bahan terbaik ditopang teknologi terkini
  • Empuk ketika dipakai lari atau olahraga

Kekurangan:

  • Beberapa orang menyebut desain mirip dengan sepatu merk Hoka
  • Bobotnya lebih dari 300 gram, bagi sebagian orang cukup berat.

 

2. Ortuseight Hyperfuse

sepatu running ortuseight

sumber: ortuseight.id

Sepatu lari Ortuseight seri Hyperfuse pantas dimiliki oleh pelari yang kerap menempuh berbagai medan, termasuk permukaan jalan yang tidak rata.

Bantalannya yang empuk menjadi daya tarik karena membuat penggunanya tidak kehilangan rasa nyaman.

Selain itu, sepatu ini juga mempunyai teknologi Cumulus Foam ultra responsif yang memungkinkan hentakan kaki tidak terasa berat.

Untuk bagian insole, material EVA phylon dengan teknologi OrtShox diklaim mampu memberikan rasa aman pada kaki sehingga pemakainya terhindar dari lecet.

Harga: Rp509.000

Keunggulan:

  • Bantalan empuk
  • Pilihan warna beragam
  • Bobot ringan, sekitar 255 gram

Kekurangan:

  • Tidak ada fitur anti-slip

 

3. Ortuseight Hyperdrive

sepatu lari ortuseight

sumber: ortuseight.id

Bagi kamu pencinta olahraga lari maraton, sepatu lari pria merek Ortuseight seri Hyperdrive ditengarai bisa mendukung daya tahan kaki.

Stabilitas yang ditawarkan oleh model sepatu ini juga patut diacungi jempol.

Dalam sejumlah ulasan di berbagai marketplace, beberapa pembeli merasa worth it karena selain memerhatikan kenyamanan, desain seri Hyperdrive bisa mencuri perhatian.

Harga: Rp539.000

Keunggulan:

  • Material empuk dan responsif
  • Stabilitas oke
  • Desain trendi

Kekurangan:

  • Bobot cukup berat dibandingkan seri Hyperfuse

 

4. Ortuseight Hyperglide

sepatu lari terbaik ortuseight

sumber: ortuseight.id

Jika seri Hyperdrive cocok untuk pelari maraton, sepatu running Ortuseight seri Hyperglide diperuntukkan bagi para pelari pemula hingga menengah.

Cushioning yang responsif, bobot ringan, sampai dengan terjaganya stabilitas pemakai merupakan sederet keunggulan.

Untuk kamu ketahui, sepatu running Ortuseight seri Hyperglade terus mengalami perkembangan mulai dari Hyperglade 1, 1.2, 1.3 dan teranyar 2.0.

Oleh karenanya, jika ingin memperoleh kualitas terbaik, disarankan untuk memilih seri terbaru, yakni Hyperglade 2.0

Harga: Rp599.000

Keunggulan:

  • Tersedia pilihan warna yang variatif
  • Insole empuk
  • Stylish
  • Bobot ringan

Kekurangan:

  • Untuk Hyperglide 2.0 dijual dengan harga cukup mahal

 

5. Ortuseight Hypersonic

sepatu ortuseight running

sumber: ortuseight.id

Adanya teknologi Quict Fit serta Ortflow pada bagian upper menjadikan sepatu running Ortuseight seri Hypersonic terasa lembut ketika digunakan.

Bahkan, kedua teknologi yang telah disebutkan pun membuat sepatu ini mempunyai sirkulasi udara mumpuni.

Selain bisa dipakai untuk lari jarak jauh, kamu bisa pula menggunakan Ortuseight Hypersonic untuk kegiatan outdoor seperti trekking dengan medan yang tidak terlalu menanjak.

Harga sepatu Ortuseight running Hypersonic: Rp1.100.000

Keunggulan:

  • Insole dan outsole terasa empuk dan nyaman ketika dipakai
  • Sirkulasi udara bagus

Kekurangan:



  • Kurang cocok untuk dikenakan sehari-hari
  • Harga relatif mahal dibandingkan seri sepatu lari Ortuseight lainnya

 

6. Ortuseight F.R.I.D.A.Y

sepatu lari ortus x marvel

Harga sepatu Ortuseight Running Original seri F.R.I.D.A.Y A.I dibanderol Rp749.000 dengan tampilan memukai dan limited, ditambah insole-nya sangat empuk berdesain Marvel.

Menurut deskripsi dari situs resmi Shopee Ortuseight, seri sepatu running F.R.I.D.A.Y terinspirasi oleh miliarder industrialis, Tony Stark, yang membangun sebuah baju besi metal canggih dan bersumpah untuk melindungi dunia.

Sementara warna palet merah yang tertuang pada sepatu ini terinspirasi dari bluprint Iron Man, menawarkan kekuatan bagi pengguna yang senang berlari.

Norif Warisman dalam kanal YouTube pribadinya menjelaskan bahwa sepatu running Ortuseight F.R.I.D.A.Y sangat empuk dan layak untuk dimiliki, terutama bagi yang suka lari.

Keunggulan:

  • Insole menggunakan teknologi terbaru yang diberi nama ortsox
  • Outsole empuk
  • Desain terkesan mewah

Kekurangan:

  • Bagi sebagian orang, insole-nya justru terlalu empuk

 

7. Ortuseight Solar Off White Ortrange

sepatu ortuseight running terbaik

Salah satu sepatu running terbaik dan terbaru dari brand Ortus adalah seri Solar Off White Ortrange.

Pasalnya, teknologi yang diusung pada seri ini punya inovasi baru bernama Cirrostratus, yakni foam yang dibuat menggunakan material pebax dengan pengaturan hardness.

Pada bagian atas, sepatu terasa empuk sedangkan foam bagian bawah lebih keras yang berfungsi untuk menjaga stabilitas pemakainya.

Tak hanya itu, bobotnya yang hanya 200 gram memungkinkan pengguna bisa memakainya untuk lari jarak menengah dan jauh.

Harga sepatu running Ortus Solar Off White Ortrange: Rp2,19 juta

Keunggulan:

  • Teknologi foam paling mutakhir
  • Ringan ketika digunakan
  • Desain mewah

Kekurangan:

  • Harga sangat mahal

 

8. Ortuseight Exosuit White Camo

sepatu lari ortuseight terbaik

Salah satu sepatu lari Ortuseight terbaik dengan harga terjangkau lainnya yang layak dijadikan pilihan adalah seri Exosuit White Camo.

Seri ini bertajuk “The State of Euphoric Run” yang diklaim mampu memberikan pengalaman lari dengan tingkat kenyamanan optimal.

Penggunaannya cocok untuk daily training seperti easy run dan receovery run karena perpaduan cushioning ultra.

Dari segi desain, sepatu running Ortuseight ini tampak mewah sekaligus anti-mainstream.

“Ada sensasi mantul-mantul pas dipakai lari,” tulis salah satu ulasan di marketplace resmi Ortus.

Keunggulan:

  • Desain mewah layaknya sepatu lari branded luar negeri
  • Pantulan insole bikin kaki nyaman

Kekurangan:

  • Kurang cocok bagi runner yang suka model simpel

Harga: Rp799.000

 

9. Ortuseight Sepatu Trail Run Shkhara Graphite Sage

sepatu running ortus

Di tengah maraknya aktivitas olahraga di kawasan pegunungan, Ortuseight hadir lewat sepatu trail run seri Shkhara Graphite Sage.

Didesain menggunakan teknologi Quick Fit pada bagian upper serta penerapan EVA Phylon dan Ortshox untuk teknologi Midsole, pengguna akan merasakan keseimbangan maksimal, sekaligus daya tahan mumpuni.

Grip pada bagian bawah sepatu dirancang khusus agar pemakainya tak akan jatuh seketika meski medan yang dilalui terjal sekali pun.

Keunggulan:

  • Sepatu kokoh dan anti selip
  • Desain dan warna elegan

Kekurangan:

  • Harga relatif mahal

Harga: Rp1,2 juta

 

Kesimpulan

Dari daftar rekomendasi sepatu lari Ortus yang telah kami ulas, seri Hyperglide layak dijadikan opsi terdepan karena menawarkan kenyamanan dari sisi insole.

Tak hanya untuk pemula, sepatu tersebut bisa digunakan oleh runner yang kerap mengikuti berbagai perlombaan.

Selain itu, harganya pun relatif terjangkau dan pilihan modelnya beragam

***

Semoga rekomendasi di atas dapat bermanfaat, ya.

Follow Google News Berita 99.co untuk memperoleh ulasan terkait rekomendasi produk dan topik menarik lainnya.

Sedang mencari rumah yang aman dan nyaman tapi ingin dengan cara yang mudah?

Kunjungi www.99.co/id untuk mendapatkan referensi hunian dan berbagai kemudahan.

Tak perlu khawatir karena sekarang beli hunian emang #SegampangItu.

**Header: Ortuseight.com



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts