Berita Berita Properti

Rumah Tua Nenek 96 Tahun Ini Luarnya Biasa Saja, Tapi Dalamnya Wow!

3 menit

Rumah tua untuk seorang ratu. Begitulah mungkin istilah yang tepat untuk menggambarkan keadaan rumah ini. Biasa di luar, luar biasa di dalam!

72 tahun yang lalu rumah ini dibangun dan didekorasi oleh seorang wanita remaja yang kini telah menginjak usia 96 tahun dan berencana menjualnya.

Nenek 96 tahun tersebut selalu menjaga dan merawat rumah tua yang begitu disayanginya ini.

Sayangnya, jangankan untuk merawat rumah tua ini, untuk merawat dirinya sendiri pun kini ia tak mampu.

Itulah alasan nenek 96 tahun ini ingin menjual rumah tua kesayangannya ini.

Apa yang Membuat Rumah Tua Ini Istimewa?

Ketika seorang agen penjual rumah mengunjungi rumah tua nenek 96 tahun ini, ia sangat terkejut.

Bagian dalam rumah ini sungguh sangat luar biasa, jauh berbeda dengan penampilan bagian luar rumahnya.

Menurutnya, bagian luar rumah tua ini tampak sangat biasa dan sederhana.

Namun, setelah Anda memasuki bagian dalam rumah ini, Anda akan merasa seolah-olah memasuki dunia yang berbeda!

Bagian dalam rumah nenek 96 ini tak ubahnya seperti rumah keluarga kerajaan yang cerah, megah, mewah, serta penuh dengan dekorasi dan furnitur antik.

Setiap bagian rumah tampak sangat bersih dan terawat, begitupun dengan setiap perabotannya.

Baca Juga:

Khas Skandinavia, 15 Rumah Unik Beratap Rumput Ini Sungguh Cantik!

Tak ada debu dan noda di manapun, tanda bahwa nenek tua ini begitu menghargai dan mencintai rumahnya beserta seluruh isinya.

Dilansir dari tips-and-tricks.co, berikut bukti kemewahan rumah tua nenek 96 tahun ini.

Mengintip Bagian dalam Rumah Tua Bak Istana Raja

1. Area Pintu Masuk

rumah tua

Baru di area pintu masuk saja sudah sangat terasa kemegahannya, kan?

2. Area Ruang Tamu

rumah tua

Coba perhatikan komposisi warna bagian interior rumah tua ini. Dari mulai dinding, lantai, hingga furnitur semuanya sangat konsisten.

3. Salah Satu Sudut Toilet

rumah tua

Bahkan area toilet pun tetap mendapat sentuhan yang sama megahnya.

4. Area Ruang Utama

rumah tua

Lihat deh berbagai macam furnitur antik di seantero ruangan rumah tua ini, sangat menarik!

5. Salah Satu Sudut Kamar

rumah tua



Perhatikan juga elemen dekorasinya hingga yang terkecil seperti lampu, cermin, dan vas bunga, kental dengan nuansa antik!

6. Ruang Santai Keluarga

rumah tua

Kecintaan nenek tua pemilik rumah ini tak diragukan lagi bila melihat ruang santai keluarga ini. Setuju, kan?

7. Area Dapur

rumah tua

Hampir seluruh area rumah didominasi oleh warna-warna pastel yang hangat dan nyaman di mata.

8. Ruang Makan dengan Furnitur Antik

rumah tua

Jika Anda membeli rumah ini, maka bonusnya adalah seluruh perabotan antik tersebut. Tertarik?

9. Salah Satu Kamar Utama

rumah tua

Satu kalimat untuk menggambarkan rumah ini? Sungguh luar biasa!

10. Sudut Kamar Lainnya

rumah tua

Kamar bercorak warna merah muda ini sangat cocok untuk anak perempuan Anda. Mereka pasti suka!

11. Kamar yang Sangat Menawan!

rumah tua

Bahkan ruang kerjanya pun didesain semewah ini?

Coba lihat, siapa sih yang tak terpukau melihat rumah semegah itu?

Megah, mewah, bersih, unik, antik pula!

Baca Juga:

Tan Residence: Rumah Unik dengan Lanskap Bangunan Menarik!

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Daripada disimpan dan dibaca sendiri, mending share artikel ini ke media sosial yuk.

Jangan lupa, kunjungi terus blog 99.co Indonesia untuk informasi seputar dunia properti.

Ingin cari properti? Pastikan untuk mencarinya di 99.co/id.



Elmi Rahmatika

Lulusan Sastra Inggris Universitas Pendidikan Indonesia yang suka menulis seputar gaya hidup dan sastra remeh-temeh. Sejak 2019 bergelut di dunia properti dan penulisan konten SEO di 99 Group. Di waktu senggang senang baca apa saja dan jalan-jalan.
Follow Me:

Related Posts