Berita Selebriti

5 Potret Rumah Triplek dengan Kamar Bak Hotel Bintang 5. Bikin Takjub!

2 menit

Dari luar terlihat sederhana, siapa sangka sebuah rumah triplek memiliki kamar yang desainnya seperti ruangan di hotel bintang 5? Berikut informasi selengkapnya!

Ketika membangun rumah, kebanyakan orang akan menyamakan desain eksterior dan interior.

Namun, hal berbeda terlihat dari sebuah rumah yang berada di Gorontalo.

Area luar hunian tampak sederhana dengan dinding dari triplek, tetapi di dalamnya ada kamar yang supermewah.

Tidak percaya?

Ini dia sejumlah potret rumah triplek unik tersebut!

5 Potret Rumah Triplek dengan Kamar Mewah

1. Rumah dengan Dinding Triplek

tampak depan rumah triplek

Potret rumah triplek ini pertama kali muncul dalam unggahan video pemilik akun YouTube Daily Indah.

Dari luar, bangunannya terlihat sederhana dengan dinding triplek dan atap seng.

Pintu dan jendela rumah pun terlihat biasa saja, jauh dari kesan mewah.

Tidak akan ada yang menyangka bahwa bangunan ini memiliki ruangan yang supermewah di dalamnya.

2. Ruang Tamu dengan Lantai Semen

ruang tamu kecil rumah triplek

Masuk ke ruang tamu rumah, kesan sederhana masih kental terasa dari dinding-dinding tripleknya.

Pasalnya, lantai ruangan ini tidak dilapisi oleh keramik seperti rumah pada umumnya.

Area lantai hanya tertutup oleh lantai semen biasa sehingga penghuni tampak mengenakan alas kaki di dalam rumah.

Selain itu, perabot di ruang tamu pun tidak terkesan mewah, hanya ada sofa-sofa kayu kecil, meja kaju, serta kursi pelastik di sudut ruangan.

3. Kamar Tidur Supermewah

kamar tidur mewah



Namun, begitu memasuki kamar tidur, kamu pasti akan langsung tercengang oleh kemewahannya.

Desain kamar benar-benar jauh berbeda dengan area lainnya yang ada di rumah.

Lantainya tampak berlapis ubin yang sekilas terlihat seperti marmer dan dindingnya full beton dengan cat pelapis berwarna abu.

Di salah satu sudut ruangan, ada kasur besar berwarna putih sebagai tempat beristirahat pemilik rumah di malam hari.

4. Area Televisi di Samping Kasur

area televisi di kamar mewah rumah triplek

Selain itu, ukuran kamar tidur utama di rumah triplek ini juga sangat luas sehingga dapat sekaligus berfungsi sebagai area santai.

Di samping kasur, ada dua sofa berwarna putih yang terlihat sangat nyaman dipasang mengelilingi televisi.

Lalu, di samping televisi ada lemari besar untuk menyimpan seluruh koleksi pakaian penghuni.

5. Kamar Mandi dengan Bathtub

kamar mandi supermewah rumah triplek

Kamar tidur utama ini juga dilengkapi dengan kamar mandi dalam, lo.

Fasilitasnya lengkap mulai dari bathtub, area shower, wastafel, toilet duduk, hingga tempat wudu kecil.

Desainnya pun terlihat mewah dengan dominasi warna putih dan aksen emas di area cermin.

Benar-benar seperti kamar mandi di hotel berbintang, deh!

***

Itu dia potret rumah triplek yang desain kamarnya terlihat sangat mewah.

Cek laman Google News Berita 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.

Kamu juga bisa membuka laman Berita.99.co yang selalu menyajikan informasi ter-update seputar properti.

Bingung mencari rumah impian dengan harga terjangkau?

Berburu properti kini bisa #segampangitu bersama www.99.co/idlo.

Yuk, kunjungi lamannya sekarang juga!

**Sumber foto: youtube.com/Daily Indah



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts