Berita Selebriti

Inilah 6 Potret Rumah Ricky Cuaca. Usung Gaya Cottage ala Eropa yang Unik!

3 menit

Bukan hanya penampilan saja yang berubah drastis, Ricky Cuaca juga merenovasi rumahnya hingga terlihat berbeda jauh dari sebelumnya. Intip potret huniannya di bawah ini!

Beberapa waktu lalu, Ussy Sulistiawati berkunjung ke rumah Ricky Cuaca.

Aktor yang melejit lewat sinetron “Ganteng-Ganteng Serigala” ini mempunyai hunian yang terbilang unik.

Pasalnya, kediamannya sendiri mengusung gaya bangunan ala cottage Eropa.

Kamu pasti penasaran ‘kan, bagaimana potret penampakan rumahnya?

Mengutip dari kanal YouTube Ussy Andika Official, berikut adalah potret lengkapnya!

6 Penampakan Rumah Ricky Cuaca

1. Fasad Rumah

fasad rumah ricky cuaca

Seperti inilah tampilan fasad rumah Ricky Cuaca.

Ia sendiri memilih kombinasi warna putih dan biru sebagai warna utama area depan rumah.

Di samping itu, Ricky juga menggunakan tembok batu bata merah pada beberapa bagian hunian.

Perpaduan elemen-elemen ini mampu memberi kesan kediaman ala Eropa.

2. Ukiran Nama di Salah Satu Tembok

ukiran nama di fasad rumah

Salah satu hal unik dari rumah Ricky adalah adanya tulisan namanya pada atap garasi.

Menurut pengakuan sang aktor, ia memajang tulisan “Ricky Cuaca” dengan cukup besar agar teman-temannya bisa dengan mudah menemukan rumahnya.

3. Ruang Tamu

ruang tamu berwarna putih

Masuk ke dalam rumah, kamu akan disambut oleh ruangan serba putih.

Tampak furnitur yang digunakan berwarna biru agar terlihat selaras dengan konsep cottage ala Eropa yang diusung.

Sebelum dijadikan ruang tamu, area ini sebelumnya digunakan sebagai entertainment room untuk membuat konten YouTube.

4. Ruang Keluarga

ruang keluarga ricky cuaca

Beralih ke ruangan lainnya, inilah tempat di mana Ricky Cuaca kerap menghabiskan waktunya.



Guna menunjang momen bersantai, ruangan tersebut dilengkapi dengan kursi sofa panjang dan televisi yang cukup besar.

Selain sebagai tempat nonton film, ruang keluarga ini digunakan untuk berkumpul bersama keluarga dan teman-teman terdekat Ricky.

5. Ruang Makan

ruang makan ricky cuaca

Tak jauh dari ruang keluarga, terdapat sebuah ruang makan yang tidak terlalu luas.

Dengan ukuran yang tak terlalu besar, Ricky memanfaatkan rak dinding sebagai tempat menyimpan sejumlah bumbu dapur.

Di balik area yang tak luas, terselip keunikan pada ruang makan ini.

Alih-alih menggunakan kursi makan, ia justru memakai sofa sebagai kursi untuk menyantap makanan.

Beda dari yang lain, ya!

6. Kamar Tidur

kamar tidur ricky cuaca

Kamar Ricky Cuaca tampak sangat rapi dan bersih.

Sama seperti ruangan lainnya, kamar Ricky juga didominasi oleh warna putih.

Di samping itu, terdapat juga jendela yang cukup besar.

Ini membuat udara segar dan cahaya alami bisa dengan mudah masuk.

Hasilnya, kamar tidur yang terasa cozy dan homey.

Menurut penuturan sang aktor, ruangan tersebut digunakan sebagai tempat menginap saat teman laki-lakinya berkunjung ke rumahnya.

***

Semoga pembahasan rumah Ricky Cuaca di atas dapat bermanfaat untuk Property People, ya!

Simak terus informasi seputar rumah artis sekaligus YouTuber lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang berburu rumah dijual seperti Casa de Ramos di Pamulang, Tangerang Selatan?

Wujudkan angan mempunyai hunian modern hanya di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

*Sumber foto: kanal YouTube Ussy Andika



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts