Berita Selebriti

Intip Potret Rumah Pelawak yang Meninggal di Puncak Kariernya. Punya Dono Jadi Ladang Rezeki Orang!

2 menit

Karier di dunia hiburan memang menjanjikan banyak hal. Namun, popularitas tetaplah perkara duniawi belaka. Tak sedikit pelawak yang meninggal di puncak popularitas mereka.

Bagi para komedian, puncak popularitas adalah di mana mereka banyak dikenal dan orang-orang terhibur atas aksi panggung mereka.

Tak sedikit kemudian para pelawak kembali ke pangkuan illahi saat berada di puncak popularitas.

Setelah meninggal dunia, mereka menyimpan harta kekayaannya, termasuk rumah kepada keluarganya.

Penasaran dengan potret rumah pelawak yang meninggal ketika menginjak puncak popularitasnya?

Melansir dari berbagai sumber, yuk simak penjelasannya di bawah ini.

Rumah Pelawak yang Meninggal di Puncak Kariernya

1. Olga Syahputra

rumah olga syahputra

sumber: Youtube Rans Entertainment

Kepergian almarhum meninggalkan luka mendalam bagi kerabat, teman, dan para fansnya di seluruh Indonesia.

Selama hidupnya, Olga aktif sebagai seorang komedian, host acara TV, dan aktor dalam beragam film serta sinetron.

Selain meninggalkan warisan berupa karya, Olga juga memberikan segala harta kepemilikannya kepada keluarga, terutama rumah yang kini dihuni oleh sang adik, Billy Syahputra.

Dilansir dari channel Youtube Rans Entertainment, Rafi mendapatkan kesempatan untuk berkunjung ke rumah Olga Syahputra di sebuah perumahan elite Jakarta.

Hunian dua lantai tersebut cukup mewah, berwarna krem dengan aksen batu alam berwarna abu-abu.

2. Benyamin Sueb

rumah benyamin sueb

dumber: kompas.com

Meski sudah meninggal, Benyamin Sueb adalah salah satu seniman Indonesia asal Betawi yang melegenda dan sangat dikenang hingga kini.

Di balik kesuksesannya, siapa sangka kalau legenda Benyamin Sueb tetap hidup sederhana.

Bahkan, semasa hidupnya dia pernah tinggal di hunian yang jauh dari kesan mewah.

Melansir kompas.com, kediaman pria yang akrab disapa Bang Ben ini terletak di kawasan yang sederhana.



rumah benyamin sueb

sumber: kompas.com

Kamu bisa melihat kalau teras atau fasad rumah Benyamin Sueb tampak sederhana.

Warna putih mendominasi cat dinding rumah ini.

Sekarang, rumah seluas 300 meter persegi tersebut difungsikan sebagai balai warga.

Rumah itu juga berfungsi untuk berbagai kegiatan seperti khitanan, pengajian, hingga acara pernikahan.

3. Dono Warkop

fasad rumah dono wakop di klaten

sumber: instagram.com/infoseputarwedi

Inilah fasad rumah Dono Warkop di Klaten.

Tampak kusam dan kurang terawat.

Hal ini sangat wajar, sebab rumah almarhum Dono ini sudah lama tidak ditinggali oleh keluarga besar sang komedian.

Namun demikian, kita masih bisa melihat secara sekilas bila fasad rumah khas hunian zaman dulu.

Alamat rumah ini sendiri berjarak sekitar 100 meter dari Kantor Desa Delanggu, Klaten, Jawa Tengah.

rumah dono warkop

sumber: instagram.com/infoseputarwedi

Kini, rumah Dono dijadikan sebuah warung bernama warung Hik.

Masih melansir laman solo.tribunnews.com, warung tersebut dibuka oleh tetangga Dono bernama Wahyudi.

Wahyudi mengaku, sudah mendapat izin dari keluarga Dono untuk membuka usaha di sana.

***

Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99!

Baca artikel menarik dan terbaru lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Ingin miliki hunian masa depan seperti di Apartemen Emerald Bintaro?

Temukan beragam pilihan rumah hanya di situs properti 99.co dan Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts