Berita Selebriti

11 Potret Rumah Modern Minimalis Milik Nycta Gina dan Rizky Kinos. Nyaman Banget!

4 menit

Pasangan selebriti Nycta Gina dan Rizky Kinos baru saja pindah ke rumah baru, lho! Rumah tersebut didesain bergaya modern minimalis. Ingin tahu bagaimana desain rumah keluarga selebriti ini?

Rizna Nyctagina atau yang akrab disapa Nycta Gina adalah salah seorang selebriti Indonesia yang memulai kariernya sebagai gadis sampul.

Ia juga dikenal sebagai dokter, aktris dan pernah berperan sebagai sosok menyebalkan Jeng Kelin di sebuah acara televisi.

Pada 2 Agustus 2015, Nycta Gina menikah dengan presenter Rizky Kinos.

Kini mereka dikarunai seorang anak laki-laki bernama Panutan Adhya Semesta Trinycta (Uta) yang lahir pada tanggal 2 Mei 2016.

Serta seorang anak perempuan bernama Lembar Putih Trinycta (Uti) yang lahir pada tanggal 27 Maret 2018.

Nycta Gina & Rizky Kinos Pindah Rumah Karena Kebanjiran

sumber: cumicumi.com

Banjir yang terjadi di Jakarta pada Januari lalu membuat Nycta Gina dan Rizky memutuskan segera pindah ke rumah baru.

Pasalnya, rumah mereka yang berada di kawasan Pulomas, Jakarta Timur kerap terdampak banjir.

Rumah baru tersebut sebenarnya sudah mereka miliki sejak dua tahun yang lalu.

Banjir yang mereka alami di awal tahun tersebut, membuat keluarga Nycta Gina memutuskan untuk segera pindah,

“Rumah barunya sudah ada dari 2 tahun yang lalu, tapi sampai saat ini masih dalam proses renovasi, ketika banjir parah, rumah orang tua aku yang biasa kita tinggalin kelelep setengah,” tulis Nycta Gina lewat akun Instagramnya @missnyctagina beberapa waktu lalu.

Penasaran bagaimana rumah baru keluarga selebriti ini? Yuk, kita lihat!

Baca Juga:

Mengintip Rumah Luar Negeri 5 Selebriti Indonesia | Ada Yang Sederhana Hingga Mewah Banget!

10 Potret Rumah Nycta Gina & Rizky Kinos

Rumah Nycta Gina & Rizky Kinos Bergaya Modern Minimalis

nycta gina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

nycta gina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Rumah Nycta Gina dan Rizky Kinos dirancang dengan desain modern minimalis yang nyaman dan hangat.

Seluruh ruangan di rumah didominasi penggunaan warna netral, seperti putih dan nuansa abu-abu.

Penggunaan kombinasi ini adalah jurus terbaik untuk membuat ruangan terasa luas dan nyaman.

Pada lantai, rumah ini menggunakan material marmer berwarna krem.

Bagunan rumah ini memiliki langit-langit yang tinggi dan banyak bukaan.

Membuat hunian ini terasa tak hanya luas namun juga memiliki sirkulasi udara yang baik.

Ruang Keluarga di Rumah Nycta Gina & Rizky Kinos

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Di ruang keluarga, terdapat sofa sudut berwana abu-abu dengan rangka kayu.

Coffe table berwarna abu muda dan televisi juga menghiasi ruangan tersebut.

Nampak langit-langit yang tinggi terbuka serta pintu geser dari kaca membuat ruangan ini terasa begitu segar dan luas.

Walk in Closet di Rumah Nycta Gina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Nycta Gina dan Rizky Kinos juga memiliki walk in closet atau ruangan khusus untuk menyimpan sejumlah baju.

Nampak lemari berbahan kayu yang dirancang built in dengan rak penyimpanan dan gantungan baju.

Selain menjadi tempat menyimpan baju, area tersebut juga menjadi tempat bermain bersama Uta dan Uti.



Taman Belakang Bisa Jadi Area Bemain

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Di bagian belakang rumah terdapat taman kecil yang dihiasi dengan bebatuan dan tanaman.

Area ini juga kerap dimanfaatkan menjadi tempat bermain anak-anak.

Seperti pada gambar, di taman ini juga bisa dipasang kolam air untuk anak-anak bermain air.

Seru banget ya!

Dapur Modern yang Mungil

nycta gina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Sama dengan desain keseluruhan rumah, dapur Nycta dan Rizky juga dirancang dengan desain modern minimalis.

Kitchen set dan kabinet didominasi warna hitam yang elegan.

Meski tidak terlalu besar, dapur di rumah ini terasa nyaman dan menyenangkan.

Baca Juga:

Intip 5 Desain Rumah Selebriti Indonesia Yang Unik & Instagramable Banget Ini, Yuk!

Ruang Makan Modern Minimalis

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Tidak banyak dekorasi di ruang makan keluarga selebriti ini.

Hanya nampak kursi dan meja memanjang.

Ruangan pun terasa luas dan modern dengan pemilihan desain kursi dan meja yang berwarna gelap.

Halaman Rumah yang Sejuk

nycta gina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Selain memliki taman di bagian belakang, rumah ini juga memiliki halaman yang nyaman.

Terdapat tanaman dan area teras dengan lantai kayu yang membuat halaman terasa hangat dan bernuansa alami.

Halaman juga kerap menjadi area bermain anak-anak.

Kamar Tidur yang Unik

sumber: Instagram.com/missnyctagina

Nycta Gina dan Rizky Kinos memiliki desain kamar yang cukup unik.

Kamar ini memiliki kaca memanjang dengan tirai yang dapat dibuka tutup.

Dari gambar, nampak kamar ini menggunakan dinding semen unfinished yang rapi.

Kasur mereka pun nampak nyaman dengan penggunaan sprei dan selimut serba putih.

Serasa di hotel ya!

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99 yang sedang mencari inspirasi desain.

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Kunjungi 99.co/id dan temukan rumah impian di Jakarta, Bandung, Bali dan lokasi lainnya.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts