Berita Berita Properti

Lagi Cari Rumah Murah? Aset Hasil Sita Bank BUMN Bisa Jadi Pilihan!

2 menit

Rumah murah sitaan Bank BUMN dijual dengan harga di bawah rata-rata. Huniannya dari Sabang sampai Merauke bisa kamu temukan, lo!

Dari awal, harga rumah sitaan memang sudah murah.

Jika kamu belum tahu, rumah sitaan adalah hunian yang diambil dari kreditur yang tidak sanggup membayar KPR, atau mereka yang macet cicilan.

Beberapa waktu lalu, bank BUMN mengumumkan telah menyita banyak properti di seluruh Indonesia.

Rumah-rumah tersebut akan dijual dengan harga miring.

Walaupun murah, pembeli tetap akan mendapatkan kelengkapan dan keunggulan properti yang sama dengan rumah biasa.

Rumah murah sitaan bank BUMN bisa didapatkan secara online.

Berikut berita selengkapnya.

Rumah Murah Dilelang Bank BUMN

bank bumn

sumber: sahamok,com

Dilansir dari kompas.com, berikut adalah situs resmi pencarian rumah murah hasil sitaan BUMN atau Himbara:

Setelah mendapatkan rumah pilihan, pembeli bisa langsung mendatangi kantor cabang bank BUMN atau Himbara.

Di sana, kamu bisa langsung mengajukan pembelian rumah sitaan.

Sebelum resmi membagikan rumah sitaan, Direktur Utama Bank BTN, Pahala Mansury, menawarkan 60.132 unit rumah.

Total unit rumah tersebut dikabarkan senilai Rp9 triliun dan siap dijual ke seluruh peminat di Indonesia.

Menurut KONTAN, aset properti yang dibagikan terdiri dari 59.518 aset konsumer bernilai Rp4 triliun.

Selain aset konsumer, 583 unit senilai Rp5 triliun dan 51 aset syariah senial Rp295 miliar juga disebar dari Sabang sampai Merauke.

Pahala juga menambahkan bahwa penjualan aset yang dilakukan BTN lebih menarik dibandingkan bank lain.

BTN pun terbukti kerap menyalurkan nilai agunan pembiayaan tinggi.



“Nilai agunan 170 persen dari pembiayaan yang disalurkan. Jadi ini keunikan dan kekuatan yang dimiliki BTN, nilai agunannya tinggi,” jelas Pahala pada Kompas.

Baca Juga:

5 Tips Jual Rumah Agar Cepat Laku di Pasaran Ini, Banyak yang Sering Terlewatkan!

Membeli Rumah Lelang di BTN Banyak Untungnya

Aset properti yang ditawarkan BTN tidak hanya berwujud rumah murah, tetapi apartemen, kondotel, perkantoran, tanah, sampai pabrik.

Bagi para pembeli, bank BTN akan membagikan e-book yang berisi informasi lengkap mengenai rumah pilihan.

Informasi tersebut memuat luas rumah, lokasi, dan informasi lainnya seperti harga jual, dokumen legal, dan nilai apraisal.

Semua informasi yang dibagikan bank transparan sehingga tidak ada celah untuk penipuan.

Direktur Remedial and Wholesale Risk Bank BTN, Elisabeth Novie Riswanti, mengatakan bahwa ada banyak keuntungan yang ditawarkan bank BTN.

Legalitas aset properti sudah tidak usah ditanyakan.

BTN juga akan mendampingi para pembeli dan investor untuk mempelajari kekurangan pemilik rumah sebelumnya yang berakhir dengan kredit macet.

“Jika seluruh properti yang dilelang BTN ini terjual semua, maka nilai barang akan meningkat, rumah terjual akan ada transaksi, peredaran barang, jasa, renovasi, dampak pergerakan ekonomi ini akan luar biasa,” kata Direktur Lelang, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara Kementerian Keuangan DJKN Kemenkeu, Joko Prihanto.

Baca Juga:

Mau Jual Rumah? Kenali Dulu Keuntungan dan Kerugian Menggunakan Jasa Agen Properti!

Semoga ulasan di atas bisa membantumu mencari rumah ya, Sahabat 99!

Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.

Untuk kamu yang sedang mencari hunian masa kini seperti Caelus BSD City, langsung saja kunjungi 99.co/id



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts