Berita Berita Properti

Berdesain Inovatif, Rumah Modern di Gang Kecil China Viral. Ini Penampakannya!

3 menit

Jangan lihat dari daerah di mana hunian ini berdiri. Walaupun sempit dan dicap sebagai area kumuh, sebuah rumah modern mengundang perhatian warga China karena desainnya yang inovatif. Lihat saja sendiri!

China merupakan negara dengan populasi terbanyak di dunia.

Ini menyebabkan pemetaan perumahan yang menumpuk di beberapa daerah, tidak terkecuali di Distrik Haizhu, Guangzho.

Daerah ini dipadati oleh rumah-rumah warga.

Pada beberapa kawasan, pemukiman warga bahkan terlihat seperti batu yang disusun secara acak.

Kontras dengan pemandangan tersebut, sebuah rumah modern dibangun berbeda dari rumah-rumah tetangga.

Fasadnya menonjol karena memiliki eksterior futuristik layaknya hunian masa depan.

Penasaran dengan isinya?

Berikut berita selengkapnya!

Rumah Modern di Gang Kecil Viral, Ternyata Hasil Renovasi

rumah modern kecil guangzho

sumber: archdaily.com

Rumah 3 lantai yang berada di gang sempit Haizhu itu dibangun dengan material beton dan bata.

Lingkungannya sangat sempit.

Jarak antara setiap rumah pun tidak lebih dari 90 cm.

Lebih buruknya lagi, jalan gang menuju rumah ini hanya memungkinkan 2 orang untuk berjalan melewati satu sama lain.

Namun, hal tersebut tidak menghentikan tim arsitek URBANUS dari China untuk membangun rumah modern yang inovatif.

rumah di gang sempit guangzho

sumber: archdaily.com

Sebelum direnovasi, rumah kecil tersebut tidak jauh berbeda dari hunian di sekitarnya.

Umurnya sudah 36 tahun, dengan tembok retak dan kinerja termal yang buruk, sehingga bisa memicu bahaya struktural.

Maka dari itu, hal pertama yang dilakukan tim arsitek adalah memperkuat struktur bangunan.

Tangga yang curam diganti dengan tangga double-flight berbentuk vertikal dan ramping.

Ditambahkan juga lampu pada beberapa daerah gelap untuk meningkatkan tampilan eksterior dan interior rumah.

Beberapa jendela pun ditambahkan agar cahaya matahari masuk ke dalam rumah, membuat hunian terlihat luas dan natural.



Interior Rumah yang Minimalis dan Lapang

interior minimalis putih

sumber: archdaily.com

Namanya juga rumah modern, dalamnya tentunya minimalis, dong.

Konsep minimalis terlihat dari kesederhanaan dan fungsionalitas interior yang tidak menggunakan furnitur besar dan kasar.

rumah modern guangzho

sumber: archdaily.com

desain dapur sempit

sumber: archdaily.com

Kombinasi warna interior pun simpel dan hanya melibatkan warna-warna netral dan alami.

Pada kebanyakan ruangan, dipasang jendela besar yang memungkinkan penghuni untuk menikmati pemandangan ke luar.

kamar tidur minimalis putih

sumber: archdaily.com

Ini dirancang untuk menjaga semua ruangan jauh dari kesan gelap.

Trik lainnya adalah dengan menggunakan banyak material kaca yang mampu memantulkan cahaya.

Jadi, walaupun berada di tengah pemukiman padat, rumah modern ini tetap memberikan kenyamanan bagi penghuni rumah.

***

Semoga artikel di atas menginspirasi desain rumah ya, Sahabat 99…

Jangan lupa untuk pantau terus informasi terkini dan menarik seputar properti lainnya lewat Berita 99.co Indonesia.

Untuk kamu yang kebetulan sedang mencari rumah modern seperti hunian di atas, langsung saja kunjungi 99.co/id, ya!



Samala Mahadi

Editor 99 Group
Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts