Berita Selebriti

Punya Harta Puluhan Miliar, Intip Potret Rumah Gubernur Terkaya di Jawa. Mana yang Paling Keren?

3 menit

Deretan Gubernur terkaya di Jawa ini ternyata punya hunian yang mewah, lo. Penasaran punya siapa paling mewah? Yuk, kita bandingkan!

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) baru saja merilis Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang telah diperbarui.

Dalam laporan tersebut terdapat informasi terkait total kekayaan dari para pejabat negara terutama di Pulau Jawa.

Adapun gubernur terkaya itu, seperti Khofifah Indar Parawansa, Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Ridwan Kamil.

Mereka juga diketahui memiliki hunian yang mewah dan mahal, lo.

Nah, kali ini 99.co Indonesia telah menghimpun potret rumah gubernur terkaya di Jawa yang mungkin bisa kamu jadikan inspirasi.

Yuk, lihat penampakannya pada uraian berikut!

Melihat Potret Rumah Gubernur Terkaya di Jawa

1. Khofifah Indar Parawansa

rumah Khofifah Indar Parawansa

sumber: surabaya.tribunnews.com

Melansir dari LHKPN, Khofifah berada di urutan kedua sebagai gubernur terkaya di Jawa dengan harta sebesar Rp24.959.136.512 (Rp24,9 miliar).

Ia memiliki hunian di lingkungan rumah yang rindang karena dikelilingi pepohonan yang membuat udara di sekitar cukup terasa sejuk dan asri.

Walaupun berada di daerah padat penduduk, sekitar kompleks rumahnya justru banyak dikelilingi pohon hijau yang mampu menahan teriknya panas Surabaya.

Rumahnya terdiri atas dua lantai yang memiliki desain arsitektur Eropa bergaya minimalis.

Fasad rumahnya memperlihatkan pilar dengan balutan kombinasi warna putih dan krem.

Tampilan tersebut terlihat memberikan kesan mewah ala rumah Eropa yang cantik nan megah.

2. Ganjar Pranowo

rumah dinas gubernur jawa tengah

sumber: youtube.com/Boy William

Ganjar Pranowo merupakan gubernur terkaya di Jawa ketiga yang punya kekayaan Rp11.775.068.380 (Rp11,7 miliar).

Saat ini, Gubernur Jawa Tengah menempati sebuah rumah dinas yang dijuluki dengan nama Puri Gedeh.

Rumah yang memiliki umur seabad ini dibangun oleh arsitek bernama T.TH. Van Oyen pada tahun 1925.

Melihat dari bagian fasad, hunian ini tampak begitu sederhana karena tak terlihat ada dekorasi eksterior yang berlebihan.

Warna cat putih buram yang mendominasi cenderung memberikan kesan yang elegan.



3. Anies Baswedan

rumah anies baswedan

sumber: lifepal.com

Anies juga merupakan gubernur terkaya di Jawa yang berada di urutan keempat dengan harta sebesar Rp10.955.779.684 (Rp10,95 miliar).

Ia juga punya hunian pribadi yang didesain dengan sentuhan tradisional sekaligus modern secara apik.

Bisa kamu lihat pada tampilan fasad ini, rumah 2 lantai ini tampil dengan gaya tradisional, tapi interiornya mengusung desain modern.

Rumah yang berlokasi di Lebak Bulus Dalam II, Cilandak ini dibangun di atas tanah seluas 1.600 meter2 yang dibeli pada tahun 2019.

4. Ridwan Kamil

adu mewah rumah ridwan kamil vs ganjar pranowo

Sumber: kapanlagi.com

Gubernur terkaya di Tanah Jawa yang berada di urutan kelima adalah Ridwan Kamil.

Ia dilaporkan memiliki harta kekayaan sebesar Rp20.185.109.678 (Rp20,18 miliar).

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini pun memiliki hunian terunik yang ada di Bandung.

Hampir semua materialnya terbuat dari botol minuman energi, lo!

Rumah pria yang akrab disapa Kang Emil itu memang dipenuhi dengan dekorasi dan material bangunan unik, salah satunya adalah botol minuman energi.

Bangunannya didominasi oleh warna gelap seperti cokelat, hitam, dan kuning tua, memancarkan aura maskulin modern yang menarik.

Adapun alasan penggunaan botol-botol bekas sebagai secondary skin tak terlepas dari kecintaan pria yang akrab disapa Kang Emil pada green design.

Selain itu, rumah Ridwan Kamil pun dikelilingi oleh tanaman hijau, membuatnya tampak asri dan segar.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu ya, Sahabat 99.

Simak informasi terbaru dan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah nyaman di sekitar Cimahi, bisa jadi Kolmas Regency adalah jawabannya.

Cek pilihan properti terbaik hanya di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts