Berita Selebriti

Rumah Dokter Boyke di Bogor & Solo Ternyata Unik Banget. Bentuk Keong & Ada Kebun Petainya!

3 menit

Dokter Boyke ternyata memiliki rumah yang tak hanya nyaman namun juga unik di Kota Bogor dan Solo. Penasaran bagaimana tampilan dan isi rumah tersebut? Intip seperti apa hunian sang dokter, yuk!

Dr. H. Boyke Dian Nugraha, SpOG MARS atau yang dikenal dengan sebutan Dokter Boyke adalah salah satu dokter yang pastinya sudah tak asing lagi bagi pasangan suami istri.

Ia kerap mengisi acara di radio maupun televisi seputar seks dan kandungan.

Tapi kali ini, 99.co Indonesia enggak bakal membahas soal kariernya sebagai dokter.

Artikel ini akan membahas kediamannya yang tak hanya nyaman namun juga unik dan anti mainstream!

Langsung saja kita lihat, hunian dokter kelahiran Bandung, 14 Desember 1956 ini, yuk!

Rumah Dokter Boyke di Bogor

  1. Ada Keong di Rumah Dokter Boyke

rumah keong

sumber: home.co.id

Rumah yang berlokasi di kawasan Sentul City, Cluster Northridge, Bogor ini memiliki pemandangan indah.

Dari rumah ini, terlihat pemandangan Gunung Pancar.

Selain itu, nampak juga sebuah keong emas di salah satu sudut rumahnya.

Keong tersebut merupakan sebuah hadiah pernikahan ke-25 yang ia persembahkan untuk istri dann anak-anak tercinta.

rumah keong bogor

sumber: home.co.id

 

Inspirasi membuat rumah keong sendiri didapat saat ia dan keluarganya pergi ke Sea World Singapura dan melihat sebuah rumah keong.

Baca Juga:

Main ke Rumah Fiersa Besari yang Eksentrik, yuk!

  1. Ukuran Rumah yang Besar & Luas

rumah unik

sumber: home.co.id

Selain unik, rumah ini punya ukuran yang cukup luas.

Luas lahannya sekitar 655 meter, sementara untuk bangunannya sekitar 250 eter.

Meski demikian, ia mengaku rumahnya tersebut tidak terlalu besar.

Ia juga lebih memilih mendesain rumahnya dengan unik daripada mewah.

  1. Interior Modern Futuristik

Tak cuma punya bentuk bangunan yang unik, ruangan di rumah ini pun didesain tidak biasa.

Interior rumah ini didesain serba modern dan futuristik.

pantry futuristik

sumber: home.co.id

Di area pantry dan ruang makan misalnya, dindingnya didesain unik berbentuk melingkar dengan furnitur yang didominasi warna putih dan hitam yang cantik.

Pada bagian lantai menggunakan material marmer, membuat rumah ini terlihat mewah dan elegan.

kamar anak

sumber: home.co.id

Sementara untuk kamar tidur anak, salah satu dindingnya bisa dibuka tutup.

Tujuannya agar bisa dijadikan satu, sehingga dapat menampung lebih banyak orang.



dokter boyke

sumber: home.co.id

Sementara untuk kamar utama, memiliki pemandangan yang indah dari Gunung Pancar pada bukaan jendela.

Sehingga gunung tepat berada di tengah bingkai kusen pintu dan jendela.

Rumah Dokter Boyke di Solo

  1. Fasilitas Lengkap di Rumah Dokter Boyke

dokter boyke

sumber: Instagram.com/drboykediannugraha

Selain memiliki rumah yang luas dan unik di Bogor, Dokter Boyke ternyata juga memiliki rumah yang nyaman di Solo, Jawa Tengah.

Berbagai macam fasilitas tersedia di rumah Dokter Boyke ini.

Rumah tersebut memiliki alat gym pribadi.

Bapak tiga anak ini juga bisa memilih area di rumahnya untuk berolahraga.

  1. Teras yang Luas dan Sejuk

teras luas

sumber: Instagram.com/drboykediannugraha

Rumah ini juga dilengkapi teras yang nyaman dengan lantai kayu dan pepohonan membuat rumah terasa asri dan sejuk.

Nampak juga beberapa kursi diletakkan di teras tersebut.

Ada kursi berwarna putih yang terbuat dari rotan dengan penutup untuk menghalau sinar matahari.

ddokter boyke

sumber: Instagram.com/drboykediannugraha

Selain itu, di sudut teras, terlihat semacam mini gazebo dengan kursi kayu menyerupai kasur dan sebuah meja.

Tidak jauh dari area tersebut, terdapat juga bangku dan meja taman serta tanaman.

Nyaman banget buat bersantai sore sambil ditemani secangkir teh, ya!

Baca Juga:

Intip 2 Rumah Mark Zuckerberg yang Mewah & Megah. Berapa Harganya, ya?

  1. Dokter Boyke Punya Kebun Petai dan Rambutan

kebun petai

sumber: Instagram.com/drboykediannugraha

Dokter Boyke juga memiliki pekarangan di halaman rumahnya yang ia tanami buah dan sayuran.

dokter boyke

sumber: Instagram.com/drboykediannugraha

Terdapat sejumlah pohon dan tanaman, di antaranya adalah petai dan rambutan.

Pohon petai dan rambutan tersebut terlihat lebat menghiasi pekarangan.

***

Sahabat 99 lebih suka desain rumah Dokter Boyke yang di Bogor atau di Solo, nih?

Bagikan pendapatmu di kolom komentar, ya!

Jangan lupa membaca artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan di Jakarta, Surabaya atau kota lainnya?

Kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu!



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts