Artis terkenal, Boy William, ternyata tinggal di sebuah rumah minimalis nan mewah, lo!
William Hartanto atau yang lebih dikenal dengan Boy William adalah seorang aktor yang sudah sangat terkenal di Indonesia.
Pria berdarah Tionghoa-Indonesia ini memiliki karier yang sangat sukses, sehingga pada akhirnya dia dapat tinggal di sebuah rumah yang mewah nan elegan.
Rumah yang ia tinggali terlihat sangat minimalis dan didominasi oleh warna putih dan abu-abu.
Penasaran dengan isi rumah miliknya?
Yuk, lihat potret rumah Boy William di sini!
Potret Rumah Boy William yang Minimalis
1. Eksterior Rumah Boy William yang Modern
Eksterior rumah yang satu ini didominasi oleh warna putih dengan tambahan aksen warna abu-abu yang gelap pada sisi rumah.
Arsitektur pada rumah ini terlihat modern nan megah dengan jendela berukuran besar dan bentuk rumah yang sederhana.
Pada lantai bawah rumah ini, kamu dapat menemukan sebuah garasi yang luas dengan pintu garasi berwarna putih yang tampak kontras dengan pondasi rumah yang berwarna abu-abu.
Pada eksterior rumah ini juga kamu dapat menemukan taman kecil yang dipenuhi dengan pepohonan, tumbuhan, dan rumput berwarna hijau yang membuat area tampak sangat asri.
Keberadaan pepohonan yang rindang juga membuat area ini terasa sangat sejuk dan adem.
Baca Juga:
Mengintip Isi Rumah Judika dan Duma Riris yang Mewah dan Elegan | Wajib Lihat Ruang Makannya!
2. Ruang Tengah yang Luas
Begitu memasuki rumah ini, kamu akan disambut dengan sebuah ruang tengah yang berukuran luas.
Ruang tengah ini dibuat dengan gaya open plan yang didominasi oleh warna putih dan minim perabotan sehingga membuat ruangan tampak sangat besar.
Ruangan ini juga dilengkapi dengan jendela dan pintu lipat berukuran besar yang menghadap ke area kolam renang.
Kolam renang di rumah ini terlihat sangat besar dan dikelilingi oleh tanaman merambat pada dinding.
Di ruang tengah ini juga terdapat sebuah sofa berwarna abu-abu gelap yang terlihat sangat kontras dengan ruangan yang putih.
Selain itu, ruangan ini juga dilengkapi dengan boneka beruang berukuran besar dan lampu gantung unik yang berwarna hitam.
3. Dilengkapi dengan Lukisan dan Foto Masa Kecil
Di sisi ruang tengah, kamu akan menemukan sebuah tangga yang menghubungkan lantai 1 dan lantai 2 rumah ini.
Untuk membuat area tidak terlihat terlalu kosong, Boy William menyimpan 3 buah lukisan berukuran besar yang sangat estetis.
Lukisan ini memiliki warna yang serasi dengan warna tangga sehingga terlihat sangat cocok disimpan di area ini.
Tak hanya lukisan, pada tempat ini juga kamu dapat menemukan sebuah foto masa kecil Boy William yang digantung di dinding.
4. Dapur Boy William yang Didominasi Warna Putih
Di ruang tengah rumah ini, kamu juga dapat menemukan dapur bersih yang didominasi oleh kitchen set berwarna putih.
Dapur ini dilengkapi dengan berbagai alat elektronik modern seperti mesin kopi, microwave, dan oven.
Hal yang unik pada dapur ini adalah kulkasnya yang dibuat seperti sebuah kabinet, sehingga tersembunyi dan tidak mencolok.
Baca Juga:
7 Penampakan Rumah Demian Aditya yang Bernuansa Klasik | Benarkah Rumahnya Berhantu?
5. Kamar Tidur Boy William yang Minimalis
Tak beda jauh dengan ruangan-ruangan sebelumnya, kamar tidur utama di rumah ini juga didominasi oleh warna abu-abu dan putih.
Pada salah satu sisi dinding, kamu akan menemukan sebuah televisi berukuran besar yang pada bagian bawahnya terdapat kabinet berwarna putih, tempat untuk menyimpan barang-barang.
Selain itu, di sebelah televisi ini juga terdapat sebuah meja berwarna putih dan sebuah papan panahan.
Di sisi lain kamar, terdapat sebuah kasur minimalis dengan kepala kasur yang berwarna abu-abu tua.
Kepala kasur tersebut juga digunakan sebagai tempat untuk menyimpan koleksi topi milik Boy William.
***
Semoga informasinya bermanfaat ya, Sahabat 99.
Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Cari properti idamanmu hanya di 99.co/id.
Kamu akan menemukan beragam pilihan menarik, seperti proyek Nava Park Serpong, lo!
***sumber foto: Kanal YouTube GTV Reality