Berita Berita Properti

Sengaja Dijual Murah, Ternyata Isi Rumah Besar Ini Bikin Kaget! Tertarik Beli?

2 menit

Sebuah rumah besar sengaja dijual murah oleh pemiliknya. Saat melihat kondisi bagian dalam rumahnya, ternyata..

Rumah merupakan salah satu kebutuhan yang sangat penting dalam hidup.

Selain lokasi, ukuran pun menjadi salah satu hal yang memengaruhi harga rumah.

Biasanya makin besar ukuran rumah, harga jualnya pun makin tinggi.

Namun, ada yang berbeda dengan harga rumah yang satu ini.

Meski ukurannya besar, rumah ini sengaja dijual dengan harga yang murah.

Apa alasannya ya?

Daripada penasaran, langsung saja simak ulasannya berikut!

Rumah Besar Harga Murah

1. Rumah Besar yang Berlokasi di Inggris

Di tengah harga properti yang kian melonjak di Inggris, ada satu rumah yang justru dilelang dengan harga yang murah.

Rumah ini dilelang dengan harga awal £50.000 (Rp936 juta) pada 3 April 2020.

Dengan harga awal £50.000, rumah ini adalah properti termurah yang terdaftar di Birmingham.

Harga rumah yang terletak di pinggiran kota Birmingham Quinton, Inggris ini tentu mencuri perhatian pembeli.

Apalagi dibandingkan harga rumah di pasaran yang harganya jauh lebih mahal.

Baca Juga:

Rumah Unik Berbentuk Tipis Ini Dijual Dengan Harga Rp3,9 M. Isinya Bikin Enggak Nyangka Banget!

2. Alasan Rumah Dijual Murah

rumah besar

sumber: zoopla.co.uk

Rupanya ada satu rahasia besar di dalam rumah itu yang membuat harganya murah.

Setelah melihat kondisi bagian dalamnya, tak sedikit juga calon pembeli berubah pikiran dan langsung kabur.

Dilansir dari laman Mirror, tampak foto-foto yang sebenarnya dari kondisi di dalam rumah tersebut.

Rumah itu terbengkalai dipenuhi dengan tumpukan sampah, kotak kardus, pakaian dan barang-barang lainnya.

Namun dalam iklan rumah, calon pembeli pun tidak diizinkan masuk.

3. Rumah Ideal untuk Keluarga

Properti ini terdaftar sebagai semi-terpisah dua kamar tidur.

Rumah ini memiliki area dapur, kamar mandi dan toilet terpisah, garasi, jalan masuk dan taman tertutup yang sayangnya dipenuhi sampah.



Daftar menunjukkan bahwa rumah besar ini sangat ideal bagi orang yang telah berkeluarga.

Rumah itu juga dikatakan dekat dengan dua sekolah dan dekat dengan jaringan transportasi yang bagus ke pusat kota Birmingham.

4. Rumah Besar yang Perlu Perbaikan Besar

rumah besar

sumber: zoopla.co.uk

Menurut laporan Birmingham Live, pembeli rumah itu nantinya harus menyingkirkan kekacauan dan merelakan ribuan poundsterling untuk merenovasi rumah.

Iklan rumah itu juga memperingatkan bahwa rumah akan dijual dengan semua barang yang ada di dalamnya.

Pada iklan tidak ditunjukkan kondisi dalam rumah, sehingga calon pembeli hanya bisa melihat rumah dari luar.

beratakan

sumber: zoopla.co.uk

Jika kamu tertarik dengan rumah ini, diperkirakan biaya operasionalnya adalah £410 (Rp7,6 juta).

“Perkiraan biaya operasional adalah £410 (Rp7,6 juta) sebulan jika rumah dijual seharga £50.000”, seperti dikutip dari hype.grid.id yang melansir dari Zoopla.

Baca Juga:

Jepang Bagikan Rumah Gratis saat Harga Properti sedang Tinggi. Ternyata Ini Alasannya…

***

Hmm, bagaimana apa kamu tertarik untuk membeli rumah besar yang dipenuhi sampah ini?

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian masa depan impian?

Kunjungi 99.co/id dan temukan perumahan di Jakarta Selatan, Bandung, Bali dan lokasi lainnya.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts