Inspirasi Desain Rumah Anda

Penggemar Sejati Pasti Ngiler Melihat 7 Ruangan Bertema Star Wars Ini

3 menit

Siapa sih yang enggak tahu salah satu budaya populer yang satu ini? Star Wars merupakan sebuah film dari George Lucas yang pertama kali muncul pada tahun 1977.

Meskipun muncul di tahun 70-an, dampak film ini masih terasa hingga sekarang.

Salah satu alasannya adalah karena segala hal yang berbau film ini dicap keren oleh para penggemar dahulu hingga sekarang.

Contohnya seperti desain topeng Dart Vader yang terlihat badasss serta light saber dengan warna khasnya yang unik.

Berbagai elemen ini sangat cocok diaplikasikan pada desain sebuah ruangan.

Mau tahu seperti apa hasilnya?

Mari disimak!

Ruangan Bertema Star Wars untuk Segala Jenis Desain Rumah

1. Ruang Tengah Bertema Death Star

star wars

Jika kamu adalah penggemar berat Darth Vader beserta para pengikutnya, desain yang satu ini sangat cocok untuk menghiasi rumah tengah.

Warna dasar hitam dipermanis dengan aksen-aksen warna putih membuat ruangan ini menjadi rumah terbaik untuk berbagai pernak-pernik Star Wars di sekitarnya.

Tak lupa, sentuhan warna merah pada dekorasi light saber di ujung ruangan juga memberikan sensasi pop of color yang mempermanis tampilan.

2. Sentuhan Star Wars pada Desain Minimalis

star wars

Tidak suka dengan banyak pernak-pernik karena kamu mengusung tema minimalis?

Tidak masalah!

Hanya dengan menempelkan beberapa stiker di dinding, kamu sudah bisa memberikan sentuhan statement bahwa kamu adalah penggemar sejati.

3. Pertarungan Epik di Ruang Keluarga

star wars

Bosan dengan warna monkrom pada ruangan minimalismu?

Mungkin memberikan beberapa sentuhan warna seperti ini bisa menjadi pilihanmu.

Baca Juga:

Deretan Rumah Mewah Artis Hollywood Pemeran Film Avengers Endgame

Ternyata, untuk membuat ruangan bertema Star Wars tidak selalu harus membeli pernak-pernik yang mahal.

4. Perpaduan Desain Modern dengan Retro di Ruang Makan

star wars



Jika kamu menyukai desain interior yang bisa menggambungkan tampilan retro dan modern, desain yang satu ini adalah pilihan terbaik.

Warna-warna lampu dari light saber yang menempel di dinding memberikan vibe 80-an yang terpadu dengan sangat baik dengan desain dapur yang modern ini.

Selain itu, pantulan cahaya lampu pada kitchen set juga memberikan suasana retro futurism yang biasa dilihat di film seperti Blade Runner.

5. Sentuhan Sederhana yang Mengubah Suasana

star wars

Tak jarang, para penggemar franchise ini seringkali mendasin rumah dengan berbagai pernak-pernik yang membuat rumah terasa ramai.

Jika kamu masih ingin menjaga kesederhanaan rumah, kamu bisa mencoba ide yang satu ini.

Menempelkan beberapa poster di dinding dan membeli karpet Millenium Falcon ternyata sudah cukup untuk menunjukan bahwa kamu adalah penggemar berat.

Jangan lupa, tambahkan juga action figure R2-D2 di meja kecil sebelah sofa untuk menemanimu membaca buku ya, Sahabat 99!

6. Force Sangatlah Kuat di Ruang Teater yang Satu Ini

star wars

Tampaknya kamu belum bisa disebut penggemar sejati jika belum memiliki ruang teater seperti ini di rumahmu.

Ruangan ini dilengkapi berbagai detail yang mengaggumkan, mulai dari R2-D2 dengan ukuran asli hingga desain yang membuatmu seolah sedang di kapal luar angkasa.

Tidak bisa dipungkiri bahwa rumah dengan teater seperti ini memiliki force yang sangat kuat di dalamnya.

7. Membawa Kamar Tidur ke Level Selanjutnyastar wars

Orang yang memiliki kamar tidur ini membawa pengalaman tidur ke level yang selanjutnya!

Bayangkan tidur di kamar seperti ini!

Baca Juga:

5 Ide Desain Interior Ruang Keluarga Unik ala The Simpsons

Bisa-bisa kamu bermimpi mengendarai Millenium Falcon bersama Han Solo.

***

Inilah beberapa interior bertema Star Wars yang mengagumkan.

Semoga artikel ini bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, cari segala kebutuhan propertimu hanya di 99.co/id.



Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts