Rumah Tips & Trik

Renovasi Kamar Tidur 2×3 Jadi Kamar Korean Style Low Budget | Modalnya di Bawah Rp1 Juta!

3 menit

Dengan modal di bawah 1 juta, kamu dapat mengubah kamar tidurmu menjadi lebih modern dengan gaya kekoreaan, lo! Simak seperti apa proses renovasi kamar tersebut di sini!

Dilansir dari kanal YouTube dellaonline, ternyata kamu dapat merenovasi kamar tidur atau kamar kosmu menjadi lebih menawan dengan modal murah.

Hanya dengan modal sebesar Rp740 ribu saja, kamu bisa memiliki kamar modern dengan gaya Korea, lo!

Penasaran seperti apa proses renovasi kamarnya?

Yuk, simak renovasi kamar ala dellaonline di bawah ini!

Keadaan Kamar Tidur sebelum Direnovasi

renovasi kamar murah

Sebelum direnovasi, kamar milik dellaonline ini terlihat gelap dan lusuh.

Hal tersebut karena pemakaian warna cat dinding yang gelap dan tidak rapi juga penggunaan tirai jendela yang tebal, sehingga cahaya matahari tidak bisa memasuki kamar.

Kamar yang satu ini juga cukup berantakan karena kurangnya ruang penyimpanan dan rak yang tersedia.

Penyimpanan barang yang berserakan membuat kamar berukuran 2×3 meter ini terasa lebih sempit daripada aslinya.

Namun, dengan renovasi kecil-kecilan, kamar yang satu ini bisa tampak lebih cerah dan lebih luas dengan mudah!

Renovasi Kamar Tidur 2×3 Menjadi Korean Style

1. Mengecat Seluruh Dinding Kamar

mengecat dinding

Hal pertama yang dilakukan oleh dellaonline adalah mengecat seluruh dinding kamar menggunakan cat warna putih.

Proses pengecatan dilakukan sendiri, sehingga tidak harus repot mengeluarkan uang untuk tukang.

Dibutuhkan 2 kaleng cat berwarna putih dengan harga mencapai Rp120 ribu untuk menutupi seluruh dinding.

Dengan ditutup menggunakan cat warna putih saja, kamar ini tampak lebih cerah dan lebih luas dibandingkan sebelumnya.

2. Memodernisasi Jendela Kaca Nako

renovasi jendela nako

Terdapat satu buah jendela pada kamar ini dan jendela tersebut tampak bergaya lawas karena terbuat dari kaca nako.

Untuk mengakali hal ini, dellaonline mencoba untuk memodernisasikan jendela kaca nako, sehingga tampak senada dengan keseluruhan kamar yang bernuansa modern.

Cara yang ia lakukan adalah dengan mengecat kusen jendela menggunakan cat kayu berwarna putih lalu menutup jendela menggunakan tirai WPC.

Sebuah tips bagi kamu yang salah membeli ukuran tirai, kamu dapat mengakali bagian bawah jendela yang tampak “menggantung” dengan menyimpan dekorasi pada area tersebut.

3. Menambahkan Ruang Penyimpanan dan Rak

memasang rak



Salah satu masalah yang dimiliki oleh kamar ini adalah kurangnya rak penyimpanan.

Hal tersebut membuat barang-barang berserakan di kamar dan membuat kamar tampak berantakan.

Oleh karena itu, dipasanglah rak dan beberapa ruang penyimpanan pada dinding kamar.

Penyimpanannya di dinding membuat rak tidak memakan banyak tempat.

Pembuatan rak juga cukup mudah karena terbuat dari papan kayu bekas, sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan uang untuk membeli rak.

4. Mengganti Lantai Kamar

karpet plastik motif kayu

Sebelum direnovasi, lantai pada ruangan ini menggunakan lantai keramik putih saja.

Untuk memberikan tampilan lebih modern dan nyaman, dellaonline menggunakan karpet bermotif kayu sebagai lantai kamar.

Karpet bermotif kayu ini harganya cukup mahal, yaitu Rp182.000 untuk ukuran 2×3 meter, tetapi warnanya tidak glossy dan tampak seperti lantai kayu sebenarnya.

5. Memasang Dekorasi Kamar

dekorasi korean style

Hal terakhir yang bisa kamu lakukan adalah mendekorasi kamarmu menjadi tampak lebih menawan.

Simpan beberapa dekorasi tanaman hias di seluruh kamar agar ruangan tampak lebih asri.

Kamu juga dapat mengatur ulang perabotan dan menggunakan layout yang membuat kamar tampak lebih luas.

Hasil Renovasi Kamar

renovasi kamar youtube

Berikut adalah hasil akhir dari renovasi kamar ala dellaonline.

Kamar yang dahulunya tampak gelap kini menjadi cerah karena keberadaan dinding kayu.

Ruangan juga terlihat lebih luas karena semua perabotan disimpan dengan baik di rak atau lemari.

Nuansa kamar juga berubah yang dulunya sederhana menjadi lebih modern.

Rincian Biaya Renovasi Kamar

rincian biaya renovasi

Renovasi ini cukup low budget karena hanya membutuhnya modal sebesar Rp740 ribu saja.

Berikut adalah rincian biaya renovasinya:

  • 2 kaleng cat dinding: Rp120.000
  • Tirai WPC: Rp70.000
  • Cat kayu: Rp10.000
  • 10 Braket besi: Rp50.000
  • Karpet lantai: Rp182.000
  • Dekorasi kamar: Rp308.000

Total renovasi kamar ini seharga Rp740.000 saja.

***

Itulah tips renovasi kamar murah ala dellaonline yang telah disusun oleh 99.co Indonesia.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu.

Kamu sedang mencari rumah di Tangerang?

Bisa jadi Jade Park Serpong adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!

***sumber foto: kanal YouTube dellaonline



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts