Untuk memiliki rumah yang instagramable, kamu harus mengetahui toko mana yang menjual dekorasi rumah yang lucu. Beruntungnya, rumah_ve telah membocorkan beberapa toko furnitur favoritnya di sini!
Vera Yunaeni, pemilik akun rumah_ve, merupakan perempuan yang sangat senang mendekorasi rumah.
Buktinya, rumah miliknya tampak manis dan menawan juga disukai oleh banyak orang di Instagram.
Saya, Shafira dari 99.co Indonesia berkesempatan mewawancari Vera Yuraeni untuk mencari tahu dari mana saja pernak-pernik rumah serta furniturnya berasal.
Vera membocorkan beberapa toko furnitur tempat ia sering membeli dekorasi dan perabotan rumahnya yang berada di Jakarta Timur.
Yuk, simak beberapa toko furnitur yang direkomendasikan oleh @rumah_ve di bawah ini!
Rekomendasi Toko Furnitur Instagramable
1. Dekorasi di Teras Rumah
Teras rumah di hunian milik Vera ini tampak cantik dengan beragam dekorasi dinding yang menawan.
Dinding teras dilapisi dengan wallpaper 3D putih yang dapat kamu beli di akun Instagram @trideewallpaper.
Sementara itu, kamu dapat membeli dekorasi dinding bingkai kayu di toko Selma Indonesia.
Untuk makrame yang menghiasi rumah ini, kamu dapat membelinya di toko Shopee Fogidecor.
Selain itu, wall décor berbentuk place mat mungil bisa kamu temukan di toko Shopee Nadastore.
2. Dekorasi di Ruang Tamu
Memasuki area ruang tamu, kamu akan disambut dengan ruangan hangat nan nyaman yang dipenuhi dengan dekorasi hias.
Kursi cantik yang berada di ruangan ini dapat kamu beli dengan mudah di akun Instagram @zyth.id.
Vera juga menghiasi rumah ini dengan dekorasi placemat di dinding yang bisa kamu beli di toko Shopee Nadastore.
Sama seperti kursi ruang tamu, bangku dan cermin yang menghiasi rumah ini juga dapat kamu beli di toko @zyth.id.
3. Perabotan di Ruang Kerja
Area ruang kerja yang terletak di rumah ini sebenarnya menyatu dengan area ruang tamu.
Di ruang kerja ini, kamu dapat menemukan sebuah meja kerja dan kursi yang terbuat dari kayu.
Kedua barang tersebut bisa kamu beli dengan mudah di akun Instagram @zyth.id.
4. Furnitur di Ruang Keluarga
Rumah yang memiliki luas sebesar 90 meter2 ini memuat sebuah ruangan besar yang digunakan oleh Vera sebagai area ruang keluarga dan area ruang makan.
Di area ruang keluarga, kamu dapat menemukan satu sudut dinding dilapisi dengan wallpaper 3D cantik yang dijual di akun Instagram @trideewallpaper.
Sementara itu, meja televisi dengan model skandinavia dapat kamu beli toko furnitur JYSK.
Selain itu, sofa bed di ruangan ini dapat kamu temukan di toko perabotan rumah Informa.
5. Furnitur di Ruang Makan
Tidak jauh dari ruang keluarga, terdapat sudut yang digunakan oleh Vera sebagai area ruang makan.
Salah satu perabotan paling menonjol yang ada di ruangan ini adalah meja makan menawan yang terbuat dari jati.
Set meja makan ini dapat kamu beli di akun Instagram @zyth.id.
Terdapat pula karya seni gambar ka’bah yang bisa kamu temukan di akun Instagram @themillsgallery.
6. Dekorasi di Dapur
Beberapa perabotan yang disimpan di dapur milik Vera ini juga bisa kamu beli dengan mudah di Instagram.
Seperti contohnya, kitchen set berwarna hitam elegan di dapur dapat kamu beli di akun Instagram @rara.furniture.
Sementara tegel lantai monokrom terjual di akun Instagram @tegelkunci.
7. Dekorasi di Gudang
Dinding di area menuju gudang juga Vera lapisi menggunakan wallpaper putih yang indah.
Wallpaper bermotif bata putih ini dapat kamu beli di akun Instagram @trideewallpaper.
***
Itulah rekomendasi toko furnitur instagramable dari rumah_ve yang telah disusun 99.co Indonesia.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu.
Kamu sedang mencari rumah di Bandung?
Bisa jadi Dago Village adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!
***sumber foto: instagram.com/@rumah_ve