Sedang berburu sepatu Converse di bawah Rp1 jutaan? Langsung temukan di sini. Ada rekomendasi lengkapnya!
Berbicara sepatu ternama dan mendunia, sebagian besar ingatan kita pasti akan tertuju pada Converse.
Brand asal Amerika Serikat yang didirikan pada 1908 ini, bisa dibilang jadi sepatu sejuta umat masyarakat dunia, termasuk Indonesia.
Bahkan, banyak media yang melabeli Converse sebagai salah satu merek sepatu terbaik dan ternyaman yang pernah ada di muka bumi.
Maka, sangatlah wajar rata-rata harga sepatu Converse relatif cukup tinggi.
Meski begitu, ada beberapa jenis sepatu ini yang harganya di bawah Rp1 jutaan.
Tak perlu khawatir soal kualitas, walau harganya ratusan ribu rupiah, sepatu tersebut pasti nyaman dan desainnya sangat khas.
Nah, artikel ini sudah merangkum rekomendasi sepatu Converse original di bawah Rp1 jutaan di marketplace.
Siapa tahu kamu tertarik dengan salah satu sepatu berikut!
5 Rekomendasi Sepatu Converse di Bawah Rp1 Jutaan
1. Chuck 70 (Hitam)
Harga: Rp999.000
Rekomendasi pertama ada Converse Chuck 70 berwarna hitam.
“Chuck” dari Converse begitu termasyhur karena desainnya yang khas dari awal kemunculannya.
Selain karena desainnya yang melegenda, Chuck 70 dianggap jadi sepatu nyaman lantaran dirancang dari bantalan insole ortholite dan desain jahitan lidah bersayapnya.
Di Shopee, sepatu ini laris manis karena terjual ribuan pasang!
2. Chuck Taylor All Star
Harga: Rp799.000
Chuck Taylor All Star jadi jenis sepatu Converse yang sangat populer.
Menariknya, harga sepatu ini cukup murah, yakni hanya Rp800 ribuan.
Sepatu ini layak dibeli bukan saja karena kualitasnya.
Pasalnya, Chuck Taylor All Star bisa dibilang legenda Converse karena sudah diluncurkan sejak tahun 1917.
3. Chuck Taylor All Star dengan Logo Tag
Harga: Rp838.799
Apakah kamu sedang mencari sepatu Chuck Taylor All Star dengan desain yang sedikit berbeda?
Jika iya, mungkin sepatu ini bisa jadi opsi terdepan.
Dari segi tampilan, sepatu berikut tak ubahnya Chuck Taylor All Star pada umumnya.
Namun, ada detail menarik dari bagian sisi sepatu, yaitu adanya logo tag kecil.
Detail tersebut membuat sepatu tampak lebih keren dan beda.
Meski harganya di atas Chuck Taylor All Star biasa, desain sepatu ini akan membuatnya jadi sepadan.
4. Chuck Taylor All Star Leather
Harga: Rp859.000
Chuck Taylor All Star Leather atau yang berbahan kulit bisa jadi alternatif sepatu Converse di bawah Rp1 jutaan.
Walau terbuat dari kulit, Converse memberi garansi soal kenyamanan, khususnya jika ia dipakai dalam banyak aktivitas sehari-hari.
Selain itu, terdapat lubang tali medial untuk meningkatkan sirkulasi udara ke dalam sepatu.
Bagaimana, apakah kamu tertarik dengan sepatu kulit ini, Property People?
5. Converse Tobin
Harga: Rp799.200
Converse tak hanya dikenal dengan Chuck Taylor All Star-nya.
Ada jenis sepatu lain yang cukup berkarakter dalam diri Converse Tobin.
Dalam situs resmi Converse, Tobin disimpan dalam menu “sepatu skate”.
Itulah yang membuat Tobin dirancang dengan material yang berbeda.
Meski begitu, kenyamanan sepatu tak perlu diperdebatkan.
Converse mengklaim, Tobin sangat cocok dipakai untuk berbagai aktivitas sehari-hari.
Kesimpulan
Lalu, di antara rekomendasi tersebut mana yang paling direkomendasikan?
Berdasarkan ulasan di atas, Chuck Taylor All Star pastilah jadi opsi terdepan.
Alasannya karena Chuck Taylor All Star punya desain yang sangat khas dan harganya pada saat ini masih cenderung terjangkau.
Ia pun akan cocok dipadu padankan dengan berbagai gaya busana sehari-hari, baik itu formal atau nonformal.
Terakhir, sebelum membeli, pastikan kamu cek terlebih dulu panduan ukuran sepatu dalam deskripsi yang disediakan penjual.
***
Itulah rekomendasi Converse di bawah Rp1 jutaan di marketplace.
Semoga bermanfaat, Property People.
Temukan rekomendasi produk lainnya di Berita.99.co.
Ikuti pula Google News dari Berita 99.co Indonesia agar kamu senantiasa mendapatkan ragam informasi terbaru.
Praktis dan #segampangitu melakukan jual beli rumah di www.99.co/id.
Cek sekarang juga!
***sumber foto: shopee.co.id