Baskom berbahan stainless steel menjadi peralatan rumah tangga yang kerap dipilih karena menawarkan keawetan dan mampu menahan suhu tinggi. Butuh rekomendasi produknya? Simak uraian lengkapnya di sini!
Secara umum baskom berfungsi sebagai wadah penampungan bahan makanan.
Dalam pembuatan kue, misalnya, baskom dengan ukuran besar digunakan sebagai tempat adonan.
Sementara pada kondisi tertentu, baskom sering kali dipakai sebagai wadah sayuran atau buah-buahan yang sudah dipotong.
Maka dari itu, tidak mengherankan jika keberadaan baskom sangat penting dalam suatu hunian karena melengkapi kebutuhan rumah tangga.
Adapun bahan atau material baskom bermacam-macam, mulai dari plastik hingga stainless steel.
Apabila ingin lebih tahan lama dan menjaga makanan tetap steril, memilih baskom stainless steel sangat direkomendasikan.
Tenang, kami sajikan sederet pilihan merek baskom stainless terbaik yang dapat kamu beli di sejumlah marketplace.
Rekomendasi Baskom Stainless Steel Terbaik
1. Baskom Stainless Komodo
Rekomendasi pertama datang dari brand Komodo yang memberikan kualitas terbaiknya.
Melansir laman resmi nagakomodo.co.id, baskom stainless steel dari Komodo tergolong foodgrade sehingga aman untuk menyimpan makanan.
Permukaan bawahnya yang rata juga memberikan garansi terhadap keamanan dalam penyimpanan.
Tidak hanya itu, terdapat beberapa model dan ukuran yang bisa kamu pilih, contohnya seperti baskom dengan model elegan, baskom umum, baskom mega, hingga baskom tinggi.
Kamu dapat memilih sesuai kebutuhan atau bisa pula memborong semua produknya agar model yang diinginkan bisa dimiliki.
Adapun harga yang ditawarkan sangat terjangkau, mulai dari Rp15.000—25.000 untuk ukuran kecil 20, 22, 24, dan 26 cm.
Menilik review beberapa pengguna, kepuasan terhadap kualitasnya tercermin dari beberapa ulasan di marketplace.
“Original. Tebeeeell, kualitas produk bagus, recommended, material bagus dan harga terjangkau,” tulis Sartika dalam ulasannya di e-commerce Tokopedia.
2. Baskom Stainless Micoe
Selanjutnya, baskom berbahan stainless dari merek Micoe dapat dijadikan pilihan alternatif.
Keunggulan baskom Micoe tampak dari alasnya yang diklaim cukup rata sehingga aman ketika diletakkan di meja.
Akan tetapi, umumnya baskom Micoe yang dijual di marketplace merupakan satu set utuh.
Dengan demikian, harga yang mesti dikeluarkan pun relatif mahal karena calon pembeli tidak dapat memperoleh baskom yang memang diperlukan sesuai kebutuhan.
Di luar itu, baskom dari produk Micoe tidak hanya berfungsi sebagai tempat makanan, tetapi bisa digunakan untuk memanaskan makanan dengan bantuan kompor listrik.
3. SUPRA Mixing Bowl
SUPRA Mixing Bowl merupakan baskom keluaran merek SUPRA yang memiliki model beragam, salah satunya dengan tinggi 13 cm dengan diameter luar 22 cm.
Spesifikasi tersebut membuat baskom ini cocok digunakan untuk menyimpan makanan dalam jumlah banyak.
Bahan stainless steel yang cukup tebal juga kerap diamini oleh para penggunanya.
Dari segi harga, SUPRA Mixing Bowl dibanderol sekitar Rp50 ribuan.
Hal yang perlu diperhatikan ketika membersihkan mixing bowl ini adalah kehati-hatian karena acapkali pengguna merasa bahwa terdapat sisa-sisa noda yang sulit enyah.
“Bagus, cuma entak kenapa berkali-kali dicuci pas dilap kering lapnya jadi hitam-hitam,” tulis salah seorang review.
4. Baskom Stainless Gold Subron
Jika menginginkan baskom yang menarik secara tampilan, produk Subron dapat kamu pertimbangkan.
Pasalnya, Subron mengeluarkan produk baskom berwarna gold yang bagian dalamnya menggunakan bahan stainless dengan permukaan doff.
Selain untuk mixing bowl, produk ini juga dapat dipakai untuk menata buah atau bahkan untuk disimpan sebagai hiasan di dapur.
Di sisi lain, warna gold yang dominan dinilai terasa mewah dan berkelas.
Harga baskom tersebut dibanderol sekitar Rp120 ribuan dan tergolong cukup mahal bagi sebagian orang, tetapi apabila menilik keunikan tampilan, kamu bisa memilihnya untuk menambah kelengkapan perabot dapur.
Tips Memilih Baskom Stainless Steel
Setelah mengetahui merek baskom stainless steel yang telah kami rekomendasikan, ada baiknya kamu juga menyimak tips memilih sebelum membelinya.
Melansir kanal Youtube Tips Masak Mudah, berikut ini adalah langkah-langkah yang perlu kamu perhatikan.
1. Pastikan Ketukan Suara Menggema Ketika Baskom Dibalik
Tips paling mudah untuk menentukan baskom stainless yang bagus adalah hadirnya suara menggema ketika diketuk.
Sebaliknya, jika suara yang dihasilkan cempreng, dapat disimpulkan bahwa bahan dari baskom tersebut cenderung tipis.
2. Pilih yang Permukaannya Rata
Selanjutnya, pastikan bahwa baskom memiliki permukaan yang rata alias tidak cekung ke bawah.
Hal ini cukup penting ketika proses pengadonan kue atau penyimpanan buah dan sayur supaya tidak goyah.
***
Semoga informasinya bermanfaat, ya.
Yuk, baca artikel tak kalah menarik hanya di Berita.99.co.
Agar tidak ketinggalan ulasan mengenai rekomendasi produk lainnya, follow Google News kami, ya!
Temukan beragam rumah idaman dan berbagai properti pilihan dengan mengakses www.99.co/id.
Dapatkan pula berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.