Berita Selebriti

Mengintip Potret Rumah The Minions, Pasangan Emas Bulu Tangkis Indonesia. Siapa yang Paling Mewah, ya?

3 menit

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon atau kerap dijuluki the minions rupanya memiliki hunian mewah. Penasaran seperti potretnya? Simak pada artikel berikut ini!

Bagi pencinta bulu tangkis, tentu kenal dengan ganda putra, Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon.

Dijuluki the minions, keduanya sukses mengharumkan nama Indonesia dengan beragam prestasi yang mereka torehkan.

Di balik kehebatan Kevin dan Marcus, ternyata kedua atlet tersebut memiliki hunian yang super nyaman.

Hal ini terbilang wajar mengingat pundi-pundi uang yang mereka dapatkan dari kejuaraan yang dimenangkan.

Intip penampakan lengkapnya di bawah ini!

Potret Rumah The Minions yang Mewah Abis

Rumah Marcus Gideon

1. Garasi Minimalis

rumah the minions garasi marcus gideon

sumber: instagram.com/doctoragnes  

Seperti inilah garasi milik salah satu anggota the minions, Marcus Gideon.

Garasinya cukup luas sehingga mampu menampung dua mobil sekaligus.

Area ini sendiri dilengkapi dengan pintu garasi kayu sehingga tampilannya terlihat menawan.

2. Ruang Keluarga yang Luas

ruang keluarga marcus gideon

sumber: instagram.com/marcusfernaldig

Masuk ke dalam rumah, kamu akan disambut oleh ruang keluarga yang nyaman.

Tampak ruangannya didesain minim sekat dengan perabotan yang tidak banyak.

Sementara itu, Gideon memilih lantai marmer sebagai keramik lantai ruang keluarga.

Penggunaan jenis lantai ini mampu mempertegas kesan mewah yang berusaha diusung.

3. Sudut Khusus Bermain Anak

rumah the minions area bermain anak marcus gideon

sumber: instagram.com/doctoragnes

Memiliki dua orang anak, Marcus dan sang istri menyediakan area khusus bermain untuk anak-anaknya.

Area tersebut terdiri dari rangka kayu yang bisa diubah menjadi tenda hingga rak mainan.

Untuk memastikan kenyamanan dan keamanan sang buah hati, bagian bawah areanya dilapisi oleh matras.



Rumah Kevin Sanjaya

1. Interior Rumah yang Elegan

interior rumah the minions kevin sanjaya

sumber: instagram.com/kevin_sanjaya

Selanjutnya, kita akan mengintip potret rumah anggota the minions lainnya, yakni Kevin Sanjaya.

Interior rumah Kevin tampak sederhana tetapi serasi dan mengusung konsep minimalisme.

Ini berkat penggunaan warna netral seperti putih dan beige yang mendominasi sebagian besar ruangan.

Sementara itu, bagian permukaan lantai tangga dilapisi lantai vinyl warna kayu.

Kehadiran aksen kayu memberi nilai estetika tambahan pada area tangganya.

2. Lemari Khusus Medali dan Piala

lemari penyimpanan medali dan piala mewah

sumber: instagram.com/kevingideon.fc_

Sebagai pasangan nomor satu dunia, Kevin sudah memenangkan berbagai kejuaraan bergengsi di kancah internasional.

Wajar saja jika koleksi penghargaan miliknya kian menumpuk.

Untuk mengabadikan momen berharga tersebut, Kevin sengaja membuat lemari khusus untuk memajang semua piala dan medali.

Tampilan lemarinya terlihat begitu menawan.

Ini berkat penggunaan lampu LED kuning mampu memberi kesan megah dan hangat.

3. Area Keluarga yang Nyaman

ruang keluarga nyaman di rumah the minions

sumber: instagram.com/kevingideon.fc_

Saat sedang tidak bertanding, Kevin kerap menghabiskan waktunya di ruang keluarga.

Area favoritnya diisi oleh sofa kulit nude yang empuk dan langsung menghadap layar televisi.

Agar momen bersantai lebih menyenangkan, atlet kelahiran Banyuwangi ini menempatkan karpet motif garis tepat di bawah sofa.

***

Semoga pembahasan potret rumah the minions di atas dapat bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Pantau secara berkala artikel seputar atlet bulu tangkis lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian dijual seperti Gateway Park of LRT City di Jatibening, Bekasi?

Wujudkan rumah yang kamu impikan di 99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts