Berita Selebriti

6 Potret Rumah Dukun Ningsih Tinampi yang Berada di Kawasan Pegunungan. Banyak Tanaman, Suasana Asri dan Segar!

2 menit

Ningsih Tinampi dikenal sebagai dukun yang mempunyai keahlian mengobati sejumlah penyakit. Terbaru, ia sering mem-posting berbagai aktivitas ketika berada di rumah. Yuk, tengok potret huniannya!

Popularitas Ningsih Tinampi sempat meroket lantaran pernah mengaku bisa memanggil malaikat dan nabi.

Tidak berhenti sampai di situ, perempuan asal Pasuruan, Jawa Timur tersebut juga sempat diklaim menemukan obat korona.

Pada Maret 2020, tempat praktiknya ditutup lantaran berbagai kontroversi yang membuat gaduh media sosial.

Nah, berbeda dengan dukun kebanyakan, Ningsih Tinampi seolah mengikuti perkembangan zaman lantaran memiliki kanal Youtube pribadi.

Bahkan, sejumlah kegiatannya pun acapkali diunggah untuk diketahui masyarakat luas, termasuk beberapa area rumahnya.

Yuk, tengok potret tempat tinggal Ningsih Tinampi!

6 Potret Rumah Ningsih Tinampi

1. Rumah Tampak Depan

rumah ningsih tinampi

Apabila melihat sejumlah video yang diunggah, rumah Ningsih berada di kawasan pegunungan.

Area depan huniannya banyak ditumbuhi tanaman sehingga membuat kesan yang sejuk, segar, dan tidak membosankan.

Meski bergaya klasik, tempat tinggalnya tersebut cukup luas, lo.

2. Area Teras Rumah

area teras rumah

Unsur kayu begitu kental ketika melihat area teras.

Pasalnya, selain pintu, beberapa furnitur seperti meja, kursi, dan beberapa perabot lainnya juga mengedapankan kesan yang alami.

Sirkulasi udara di dalam huniannya pun tidak melulu mengandalkan jendela, tetapi beberapa bukaan lain.

3. Dapur

penampakan dapur

Beralih ke dapur, ternyata penampakan area memasak sedikit berbeda dengan tampilan luar.

Alih-alih terkesan alami, beberapa material yang dipilih tampak seperti rumah pada umumnya, hal ini terlihat dari pemilihan warna keramik, lantai, dinding, dan lain sebagainya.

Kesukaan Ningsih pada aktivitas memasak terlihat dari banyaknya perabot dapur yang ia miliki.



4. Tanaman di Sekitar Hunian

tanaman sekitar rumah

Banyaknya jenis tanaman menjadi salah satu pembeda ketika kamu melihat hunian Ningsih Tinampi.

Ya, eksterior huniannya hampir dipenuhi oleh rupa-rupa tanaman.

Tak hanya membuat semarak, tetapi banyak spot-spot hunian tersebut terlihat indah dan sedap dipandang.

5. Taman Bunga

taman bunga ningsih tinampi

Siapa sangka jika di luar pekerjaannya sebagai dukun, Ningsih juga mempunyai taman bunga, lo.

Ia merawat tanaman-tanaman tersebut secara berkala.

Bahkan, apabila dirasa ada masalah dari tanamannya, ia tak segan memanggil tukang untuk memperbaikinya.

6. Gazebo

gazebo di taman bunga

Di area taman bunga terdapat gazebo dengan gaya kekinian sebagai tempat untuk melepas penat.

Kendati ukuran gazebo tersebut tidak terlalu luas, tetapi secara fungsi dan tata letak diyakini bisa membuat orang nyaman.

Material yang digunakan pun tidak sebatas dari kayu semata melainkan bahan-bahan seperti beton serta atap segitiga yang khas.

***

Semoga informasinya bermanfaat, ya.

Baca informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jangan lupa kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian idaman, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Salah satunya seperti Sutera Winona yang berlokasi di Tangerang.

*Sumber foto: youtube.com/Ningsih Tinampi



Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts