Berita Selebriti

Intip Potret Rumah Artis Langganan FTV Temmy Rahadi. Usung Konsep Minimalis Semi Klasik!

3 menit

Mengusung konsep minimalis semi klasik, Temmy Rahadi membagikan potret rumahnya beberapa waktu lalu. Bagaimana penampakannya? Yuk, simak selengkapnya pada artikel ini!

Bagi penikmat FTV, kamu tentu tak asing dengan nama Temmy Rahadi.

Artis kelahiran 11 April 1984 menjadi salah satu artis langganan FTV di banyak televisi swasta.

Setelah lama tinggal di apartemen, Temmy dan sang istri memutuskan untuk pindah ke sebuah rumah bergaya minimalis.

Seperti apa potret rumah dari sang aktor?

Dikutip dari kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia, simak potret selengkapnya di bawah ini!

Potret Rumah Artis Langganan FTV Temmy Rahadi

1. Halaman Depan Rumah

area depan rumah Temmy Rahadi

sumber: kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia   

Seperti inilah potret halaman depan rumah Temmy Rahadi.

Halaman depan ini memiliki taman yang cukup luas.

Menurut penuturan Temmy, taman tersebut merupakan salah satu spot favorit dari sang istri.

2. Tampak Depan Rumah

tampak depan rumah yang didominasi warna putih

sumber: kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia

Terlihat bagian depan rumah Temmy didominasi oleh warna putih dan abu-abu.

Ini membuat kesan minimalis begitu terasa apalagi tidak banyak ornamen yang dihadirkan.

Terdapat juga sebuah kanopi yang sengaja dipasang tepat di depan pintu depan rumah.

Sepertinya, Temmy memasang kanopi ini sebagai perlindungan dari berbagai cuaca.

3. Garasi Mobil

garasi mobil dengan cat putih

sumber: kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia

Kesan simpel terlihat dari garasi milik Temmy Rahadi.

Jika ditilik lebih jauh, garasinya sendiri cukup untuk parkir satu mobil.

Saat masuk, pintu dari garasi ini langsung terhubung dengan dapur rumah yang berada di belakang.

4. Dapur Bergaya Klasik

dapur bergaya klasik milik Temmy Rahadi

sumber: kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia

Beginilah kira-kira potret dari dapur milik Temmy Rahadi.



Sentuhan warna lembut dipilih untuk memberikan kesinambungan antara area luar dan dalam hunian.

Dalam videonya, Temmy menjelaskan bahwa ia mendesain ruang dapur dan ruangan makannya dengan tema klasik.

Ini terlihat dari perabotan yang terbuat dari rotan untuk mengisi dapur klasik tersebut.

5. Ruang Tamu Minimalis

ruang tamu minimalis temmy rahadi

sumber: kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia

Jika masuk dari pintu utama, kita akan langsung melihat ruang tamu dengan konsep minimalis.

Warna abu-abu tua sengaja dipilih untuk sebagian besar furnitur serta dekorasi yang ada di ruangan ini seperti gorden jendela dan sofa.

Temmy memilih sofa bentuk L yang cocok digunakan untuk bersantai sambil menonton film atau serial televisi favorit.

6. Halaman Belakang Rumah

halaman belakang rumah yang tidak terlalu luas

sumber: kanal YouTube BoysTripBoys Indonesia

Masih berada di dalam rumah Temmy Rahadi, terdapat sebuah taman yang tak terlalu luas.

Beberapa tanaman hias daun yang ada di taman ini berhasil memberikan nuansa asri pada hunian.

Uniknya, Temmy kerap menggunakan area taman ini untuk menjemur pakaian.

***

Semoga informasi seputar rumah Temmy Rahadi di atas bermanfaat untuk Sahabat 99.

Pantau terus artikel tentang rumah artis lainnya hanya di Berita 99.co Indonesia.

Akses situs properti favorit 99.co/id dan rumah123.com untuk temukan hunian masa depan karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Salah satu hunian ideal dengan harga terbaik hadir di Cicendo, Bandung, yakni Landmark Residence.



Emier Abdul Fiqih P

Menjadi penulis di 99 Group sejak 2022 yang berfokus pada artikel properti, gaya hidup, dan teknologi. Lulusan S2 Linguistik UPI ini sempat berprofesi sebagai copy editor dan penyunting buku. Senang menonton film dan membaca novel di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts