Penasaran seperti apa sebenarnya potret ruang kerja presiden Republik Indonesia (RI)? Yuk, langsung saja simak sejumlah potretnya berikut ini!
Sejatinya, ruang kerja yang digunakan oleh pemimpin negara kita cenderung berbeda-beda.
Lokasinya bergantung pada preferensi sosok yang tengah memegang kekuasaan.
Namun, lokasinya biasanya tetap berada di dalam kompleks Istana Kepala Negara.
Untuk lebih jelasnya, berikut ulasan lengkap mengenai ruang kerja presiden RI dari masa ke masa!
4 Ruang Kerja Presiden Republik Indonesia
1. Kantor Presiden di Istana Merdeka
Pertama, ada ruang kerja presiden yang berlokasi di Istana Kepala Negara.
Kantor ini digunakan oleh Bung Karno, B.J. Habibie, serta Gus Dur.
Tampilan ruangannya cenderung sederhana dengan dominasi perabot kayu besar.
Lalu, belum banyak terlihat jejak teknologi di dalam ruangan tersebut.
Di bagian dindingnya kamu bisa melihat beragam lukisan tergantung dengan apik.
2. Gedung Bina Graha
Berkuasa selama 32 tahun, Seoharto lebih memilih untuk menempati bangunan baru sebagai kantornya.
Bangunan ini bernama Bina Graha dan sebelumnya merupakan markas resimen Cakrabirawa.
Ruang kerja presiden sendiri kala itu berlokasi di lantai dua dengan jendela berlapis kaca anti peluru.
Nuansa interiornya identik dengan penggunaan perabot kayu jadul serta warna merah.
Di gedung yang sama, Soeharto juga membangun ruangan besar untuk rapat kabinet.
3. Ruang Kerja Presiden RI
Ada juga bangunan yang terkenal dengan nama Kantor Presiden RI.
Lokasinya ada di Gedung Museum Puri Bhakti Renatama, masih di dalam komplek Istana Negara.
Awalnya, gedung ini berfungsi sebagai tempat Soeharto menampung souvenir yang ia dapatkan dari acara kenegaraan.
Namun, Megawati memutuskan untuk merenovasi gedung tersebut di masa kepemimpinannya.
Bangunan tersebut diubah menjadi kantor presiden, ruang tamu, aula untuk sidang kabinet, hingga area konferensi pers di dalam bangunan.
Setiap ruangan dilengkapi dengan sistem keamanan tinggi untuk menjamin keselamatan pemimpin negara.
Setelah Megawati lengser, SBY dan Jokowi tetap menggunakan bangunan tersebut sebagai kantor ketika mereka menjabat.
4. Ruang Kerja Presiden di Istana Bogor
Selain kantor di Istana Negara, Jokowi rupanya juga memfungsikan kembali ruang kerja di Istana Bogor.
Ini karena ia lebih memilih kawasan tersebut sebagai kediaman resminya selama menjabat sebagai presiden.
Desain ruangan ini tidak kalah megah dari kantor di Istana Negara, walaupun desain arsitekturnya terlihat lebih jadul.
Menariknya, di dalam kantor pribadi Jokowi ada meja panjang yang bisa ia gunakan untuk menyambut tamu dengan lebih nyaman.
Selain itu, dari meja kerja ada akases untuk melihat pemandangan kebun raya Bogor yang asri.
***
Itu dia potret kantor presiden dari masa ke masa, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa, kunjungi 99.co/id serta Rumah123.com yang selalu #AdaBuatKamu untuk menemukan hunian impian!
Ada banyak pilihan properti menarik, seperti kawasan Grahawangi City View.