Berita Selebriti

5 Potret Kebun Rumah Narji Cagur yang Dipenuhi Sayur dan Buah-Buahan. Luasnya sampai 2.400 Meter!

2 menit

Beralih profesi menjadi petani, Narji Cagur kini memiliki kebun sayur tepat di belakang rumahnya. Simak seperti apa penampilan kebun tersebut di sini!

Dulu, halaman belakang rumah Narji Cagur digunakan sebagai tempat bersantai dengan kandang burung luas dan taman bunga.

Namun, setelah beralih menjadi petani, Narji mengubah halaman belakang rumahnya menjadi sebuah kebun sayur dengan luas mencapai 2.400 meter.

Intip penampilan kebun sayur milik Narji Cagur di bawah ini!

Potret Kebun Sayur di Rumah Narji Cagur. Luas Banget!

1. Terletak di Belakang Rumah

rumah narji cagur

Kebun sayur Narji terletak tepat di belakang rumah mewahnya.

Rumah mewah ini memiliki dua lantai dengan eksterior warna krem dan hitam.

Di belakang rumah, terdapat sebuah kebun seluas 2.400 meter yang diubah menjadi kebun sayur oleh Narji.

2. Seperti Hutan karena Banyaknya Tanaman

kebun sayur narji cagur

Penampilan halaman ini tampak seperti hutan karena banyaknya tanaman yang ditanam oleh Narji.

Tak hanya menanam sayuran dan buah-buahan, Narji juga menanam tanaman hias unik yakni Philodendron selloum.

Ternyata, daun tanaman ini dimanfaatkan menjadi hiasan pernikahan oleh kakak Narji yang bekerja di usaha dekorasi pernikahan.

3. Ditanami Singkong, Terong, dan Ubi Jalar

halaman belakang narji cagur

Kebun seluas 2.400 meter ini digunakan untuk menanam berbagai hal, mulai dari terong, kangkung, timun, ubi jalar, dan singkong.

Agar semua tanaman terawat, Narji bahkan memperkerjakan lima orang petani.



Semua tanaman ini bisa hidup dengan subur dan memiliki banyak buah meski letaknya di halaman rumah.

Tak hanya itu, menurut pria kelahiran 10 Agustus itu, tanaman yang ia miliki tumbuh mulai dari bibit dan siap panen.

4. Tanah Subur untuk Menanam Sayuran

tanah subur kebun narji cagur

Untuk dapat menanam sayuran yang sehat dan enak, Narji menyiapkan banyak tanah subur di halaman rumahnya.

Tanah subur ini dicampur dengan pupuk organik yang bisa menghasilkan sayuran berkualitas.

5. Hasil Tanaman Dibagikan untuk Tetangga

kebun sayur narji cagur

Berkat adanya kebun ini, Narji dan keluarga bisa memakan sayuran berkualitas tanpa harus mengeluarkan biaya.

Seperti contohnya, terong ungu dari kebun bisa diolah oleh Narji menjadi makanan dengan cara ditumis, digoreng, atau bahkan dibakar.

Selain itu, hasil sayur dari kebun ini juga sering dibagikan ke para tetangga di sekitar rumah Narji.

Tak hanya memiliki kebun sayur, Narji juga memiliki sawah di kawasan Pekalongan.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99, ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Bekasi, bisa jadi Mustika Village Sukamulya adalah jawabannya.

Cek saja di 99.co.id dan rumah123.com untuk menemukan rumah idamanmu!

Wujudkan hunian idamanmu sekarang juga, karena kami selalu #AdaBuatKamu!

***sumber foto: kanal YouTube Rico Ceper



Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts