Memiliki pengaruh besar di dunia seni, WS Rendra memiliki pusat seni di Depok yang dikenal dengan nama Bengkel Teater. Ingin tahu seperti apa potretnya? Intip di sini, yuk!
Nama W.S. Rendra pasti sudah sangat tidak asing lagi di telinga masyarakat, sebab ia merupakan seniman era 1950an yang nama dan karyanya dikenal hingga saat ini.
Pria dengan nama lengkap Willibrordus Surendra Broto Rendra merupakan seorang penyair, dramawan, pemeran, dan sutradara teater yang dikenal dengan julukan ‘Si Burung Merak’.
Julukan tersebut didapatnya karena penampilannya yang selalu mempesona sebagai seorang deklamator.
Pada tahun 1977, Rendra mendapatkan tekanan politik yang membuatnya sulit tampil di muka publik dan akhirnya Bengkel Teater miliknya di Yogyakarta tak bisa bertahan.
Untuk mengatasi hal tersebut, suami dari Ken Zuraida itu berhijrah ke Jakarta dan mendirikan Bengkel Teater di Depok.
Hingga saat ini, Bengkel Teater Rendra masih berdiri. Melansir dari kanal YouTube GenPI co, seperti ini potretnya…
Potret Bengkel Teater WS Rendra
1. Bengkel Teater Rendra
Kompleks Bengkel Teater Rendra berdiri di lahan seluas 3 hektare di daerah Cipayung, Depok.
Seperti inilah potret bangunan utamanya, tampak seperti sebuah rumah panggung tradisional yang dibangun menggunakan kayu
Dari wujud bangunannya, kesan klasik dan budaya tampak sangat kuat terasa mencerminkan sosok Rendra.
2. Tempat Menyimpan Peralatan
Di lantai dasar, terdapat sebuah area yang digunakan sebagai tempat penyimpanan barang atau alat-alat teater.
3. Eksterior Dinding Batu
Masih di bagian lantai dasar, ada bagian bangunan yang dibuat unik dengan dinding batu yang disusun menonjol sehingga membentuk pola unik.
Dinding batu tersebut tampak tampil serasi dengan kisi-kisi jendela dan daun pintu yang terbuat dari kayu.
4. Material Dominan Kayu
Jika diamati secara keseluruhan, bangunan bengkel teater tersebut tampak dominan menggunakan material kayu.
Tak hanya bagian eksteriornya saja, interiornya pun tak luput dari sentuhan kayu.
5. Lukisan Rendra dan Ken Zuraida
Di dalam Bengkel Teater WS Rendra, terdapat banyak lukisan, termasuk lukisan dirinya dan sang istri.
6. Makam Rendra
Rendra meninggal pada 6 Agustus 2009 dan ia dimakamkan di kompleks Bengkel Teater.
Lalu pada 9 Agustus 2021, Ken Zuraida menyusul sang suami dan dimakamkan tepat di sebelahnya.
***
Semoga bermanfaat, Sahabat 99.
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.
Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Griya Megah Land!
**sumber gambar: YouTube/GenPI co