Berita Ragam

9 Pertanda Mimpi Dapat Rejeki, Konon Benar-Benar Ketiban Durian Runtuh!

3 menit

Apakah kamu termasuk orang yang pernah mendapatkan mimpi bertemu elang? Waw, itu tandanya sebentar lagi kamu akan mendapatkan rezeki nomplok, lho! Selain itu, masih banyak tanda mimpi dapat rejeki lainnya. Yuk, simak!

Banyak orang yang senang menafsirkan arti mimpi mereka.

Kejadian dan simbol-simbol dalam mimpi ternyata dapat mengisyaratkan kondidi psikologi mereka dan pertanda akan mendapatkan rejeki di masa depan.

Apa saja, ya?

9 Pertanda Mimpi Dapat Rejeki di Masa Depan

1. Melihat Angka 8 dalam Mimpi

angka delapan

Simbol pertanda mimpi dapat rejeki yang pertama yaitu, bila kamu melihat angka delapan di dalam mimpi.

Angka 8 dianggap sebagai angka keberuntungan di negara Asia.

Hal ini disebabkan karena karakter Cina untuk delapan yaitu, (八) yang diucapkan sebagai “ba”.

Ba ini terdengar seperti kata untuk kemakmuran oleh orang Cina.

Oleh karena itu, bermimpi melihat angka 8 sering ditafsirkan sebagai pertanda kemakmuran.

Selain itu, angka 8 juga memiliki bentuk yang simetris dan seimbang.

Angka ini sering disebut-sebut sebagai infinity simbol.

2. Menggengam Kotoran

gambar kotoran

Sepertinya yang satu ini cukup menjijikan, tapi mimpi menggenggam kotoran akan membuat kamu dapat rejeki, lho!

Bermimpi menggenggam kotoran oleh telapak tangan kamu merupakan pertanda kekayaan dan keberuntungan finansial.

Sementara menginjak kotoran menandakan kamu sudah menemukan keberuntungan yang tidak terduga.

3. Warna Emas dan Burgundy

warna burgundy

Secara universal, warna emas dan burgundy merupakan lambing kekayaan dan simbol kegensian.

Di Inggris, simbol singa dibuat dengan berwarna emas yang melambangkan kerajaan.

Nah, jika kamu melihat wadah berisi emas di dalam mimpi itu berarti kerja keras yang telah kamu lakukan akan membuahkan hasil baik dan tentunya mendatangkan rezeki.

Sementara itu, warna burgundy punya arti keberuntungan.

Ingat-ingat warna khas ini di mimpi, ya!

Baca Juga:

14 Tafsir Mimpi Yang Punya Pertanda | Temukan Arti Mimpi Kamu, Yuk!

4. Elang Terbang

elang terbang

Selanjutnya, mimpi dapat rejeki bias ditandai dengan simbol keberadaan burung elang.

Dalam mitologi Yunani, elang dianggap sebagai hewan pelindung Zeus.

Elang dilambangkan sebagai simbol kekuatan, keberanian, dan tekad.

Bermimpi tentang burung pemburu ini melambangkan tekad kuatmu untuk mencapai keberhasilan walaupun kamu merasakan lelah dan ingin menyerah.



Namun, mimpi ini akan mengisyaraktkan kamu akan segera dapat rejeki dari hasil kerja kerasmu.

Selamat, ya!

5. Susu dan Madu

madu

Tahukah kamu jika surga kerap kali digambarkan dengan negeri berlimpah susu dan madu.

Oleh karena itu, ketika kamu bermimpi tentang susu dan madu, konon kamu akan mendapatkan berkat meilimpah dari Tuhan.

Selain itu, ketika kamu bermimpi melihat lebah madu ternyata pertanda itu adalah hasil dari kerja kerasmu.

Kamu akan mendapatkan kebahagiaan yang segera diterima!

6. Mimpi Uang

mimpi uang

Uang merupakan simbol mimpi yang akan akan menunjukkan kamu dapat rejeki secepatnya.

Bermimpi tentang uang bisa juga diinterpretasikan sebagai kekayaan dan bermimpi tentang uang adalah simbol keberuntungan sedang ada di pihak kamu!

7. Gandum atau Beras

gambar gandum

Selanjutnya, gandum atau beras merupakan karunia yang diberikan Tuhan pada manusia-nya.

Simbol gandum dan beras pada mimpi diibaratkan sebagai panen yang sukses diasosiasikan sebagai keuntungan, kekayaan, dan kebahagiaan.

Tanda mimpi beras ini akan menunjukkan bahwa kamu sebentar lagi akan dapat rejeki yang melimpah!

8. Menginjak Kotoran Manusia

langkah kaki

sumber: vertessentiel.ca

Tadi malam kamu mimpi menginjak kotoran manusia?

Wah! Selamat, ya.

Ini adalah momen yang sangat bagus untuk urusan finansial kamu.

Jika kamu memiliki kebiasaan bertaruh, kamu mungkin akan menikmati gelombang keberuntungan ini atau bisa jadi tanda2 dapat arisan, lo.

Ini peluang yang bagus untuk waktunya berinvestasi atau membeli barang-barang yang diperlukan.

Baca Juga:

10 Tafsir Mimpi Gunung Meletus Berkaitan Dengan Kehidupan dan Pekerjaan. Pertanda Buruk?

9. Mimpi Menang Undian

ekspresi bahagia

Bermimpi kamu menang undian berhadiah hingga jutaan rupiah?

Wah!

Bisa jadi ini simbol keberuntungan dan kebahagiaan di dalam hidupmu saat ini.

Kamu sedang dikelilingi energi positif.

Selamat, ya!

***

Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu, ya!

Kunjungi Berita Properti 99.co Indonesia untuk membaca informasi seputar properti lainnya.

Kalau kamu sedang mencari rumah dengan harga murah langsung saja kunjungi situs www.99.co/id.



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts