Kamu masih bingung apa perbedaan kiamat sugra dan kubra? Yuk, simak penjelasan selengkapnya dalam artikel berikut ini!
Istilah kiamat merujuk pada momen kehancuran menyeluruh pada bumi dan semua isinya.
Ketika ini terjadi, kehidupan manusia di atas dunia akan berakhir.
Namun, dalam Islam, sebenarnya kiamat dibedakan menjadi dua jenis, yakni sugra dan kubra.
Untuk memahami perbedaan kiamat sugra dan kubra, langsung saja simak ulasan di bawah ini, ya!
Dalil tentang Hari Kiamat
Bahasan mengenai hari kiamat bisa kamu temukan di dalam kitab suci Al-Qur’an.
Nah, surat yang paling lengkap menjelaskannya adalah surat Al-Qariah.
Di dalamnya, tertuang jelas penjelasan mengenai apa yang akan terjadi pada hari akhir.
Berikut isi surat Al-Qariah selengkapnya:
الْقَارِعَةُ. مَا الْقَارِعَةُ . وَمَا أَدْرَاكَ مَا الْقَارِعَةُ . يَوْمَ يَكُونُ النَّاسُ كَالْفَرَاشِ الْمَبْثُوثِ . وَتَكُونُ الْجِبَالُ كَالْعِهْنِ الْمَنْفُوشِ . فَأَمَّا مَنْ ثَقُلَتْ مَوَازِينُهُ . فَهُوَ فِي عِيشَةٍ رَاضِيَةٍ . وَأَمَّا مَنْ خَفَّتْ مَوَازِينُهُ . فَأُمُّهُ هَاوِيَةٌ . وَمَا أَدْرَاكَ مَا هِيَهْ . نَارٌ حَامِيَةٌ
Artinya: “Hari Kiamat, apakah hari Kiamat itu? Tahukah kamu apakah hari Kiamat itu? Pada hari itu manusia adalah seperti anai-anai yang bertebaran, dan gunung-gunung adalah seperti bulu yang dihambur-hamburkan. Dan adapun orang-orang yang berat timbangan (kebaikan)nya, maka dia berada dalam kehidupan yang memuaskan. Dan adapun orang-orang yang ringan timbangan (kebaikan)nya, maka tempat kembalinya adalah neraka Hawiyah. Tahukah kamu apakah neraka Hawiyah itu? (Yaitu) api yang sangat panas.” (QS. Al-Qariah:1-11)
Berdasarkan surat di atas, bisa kita pahami bahwa hari kiamat merupakah akhir dari kehidupan di dunia dan awal dari kehidupan di akhirat.
Di momen ini jugalah seluruh amal ibadah yang telah kita lakukan akan ditimbang untuk mendapat balasan setimpal.
3 Perbedaan Kiamat Sugra dan Kubra
1. Makna Kiamat Sugra dan Kubra
Perbedaan yang pertama terletak pada makna kiamat sugra dan kubra.
Kiamat sugra adalah kiamat kecil yang hanya akan memusnahkan sekelompok makhluk hidup.
Contohnya adalah bencana alam yang menimpa suatu daerah atau kecelakaan.
Sementara kiamat kubra adalah kehancuran untuk seluruh makhluk hidup yang ada di dunia.
Ketika ini terjadi, tidak akan ada lagi makhluk hidup yang mengisi alam semesta.
2. Tanda-Tanda yang Mengiringi Kejadiannya
Perbedaan kiamat sugra dan kubra berikutnya terletak pada tanda-tanda yang mengiringi kejadiannya.
Ketika kiamat sugra terjadi, tidak ada pertanda khusus yang benar-benar terlihat.
Peristiwa ini hanya diiringi dengan kerusakan alam, meninggalkan manusia, dan lain sebagainya.
Akan tetapi, ketika kiamat kubra terjadi, kamu dapat melihat munculnya tanda-tanda khusus, seperti
- terdengarnya suara Sangkakala,
- terbitnya matahari dari barat,
- turunnya Nabi Isa as.,
- keluarnya Ya’juj dan Ma’juj,
- rusaknya Ka’bah, hingga
- munculnya Imam Mahdi.
Adapun dalil Al-Qur’an yang menjelaskan pertanda ini salah satunya adalah sebagai berikut:
وَنُفِخَ فِى الصُّوْرِ فَصَعِقَ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ اِلَّا مَنْ شَاۤءَ اللّٰهُ ۗ ثُمَّ نُفِخَ فِيْهِ اُخْرٰى فَاِذَا هُمْ قِيَامٌ يَّنْظُرُوْنَ
Artinya: “Sangkakala pun ditiup sehingga matilah semua (makhluk) yang (ada) di langit dan di bumi, kecuali mereka yang dikehendaki Allah. Kemudian, ia ditiup sekali lagi. Seketika itu, mereka bangun (dari kuburnya dan) menunggu (keputusan Allah).” (QS. Al-Mu’Min 39:68)
3. Perbedaan Waktu Terjadinya Kiamat
Perbedaan kiamat sugra dan kubra selanjutnya adalah dari segi waktu terjadinya.
Kiamat sugro tidak memiliki periode waktu khusus dan bisa terjadi kapan saja.
Sementara itu, kiamat kubro hanya terjadi sekali pada hari akhir.
***
Semoga informasi mengenai perbedaan kiamat sugra dan kubra di atas bermanfaat untukmu, ya.
Temukan beragam informasi menarik lainnya hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mempertimbangkan untuk memiliki hunian?
Membeli rumah bisa #segampangitu melalui situs www.99.co/id, lo.
Cek sekarang juga!
Tak lupa, temukan beragam artikel bermanfaat lainnya di laman www.99updates.id.