Seorang traveler blogger bernama Sharon Waugh mengunggah foto-foto liburan dirinya di tahun 2020. Eh, tunggu-tunggu! Kok semua latar belakangnya di rumah aja, ya?
Apakah kamu merasakan bahwa sudah hampir setengah tahun dunia menghadapi pandemi Covid-19?
Di masa-masa berat ini, semua rencana harus ditunda terlebih dahulu…
Termasuk pergi berlibur untuk mengunjungi daftar wisata yang ada di bucket list pribadi.
Namun, bukan traveler sejati kalau kamu menyerah begitu saja.
Contoh saja Sharon Waugh, seorang traveler blogger yang sudah menjelajahi 58 negara di dunia.
Akibat bosan saat pandemi Covid-1, ia membuat perbandingan foto-foto liburan tahun 2019 vs 2020.
Hasilnya kocak banget!
Liat deh aksi Sharon di bawah ini….
10 Potret Foto Liburan Tahun 2019 Vs 2020 dengan Tema di Rumah Saja
1. Berasa Lagi di Depan Taj Mahal, India
Aksi kocak pertama dari Sharon ialah membuat perbandingan foto liburannya tahun lalu di Taj Mahal, India.
Di tahun ini dia bisa merasakan kembali lagi ke Taj Mahal dengan bantuan beberapa tumpukan tisu toilet.
2. Foto Liburan Melihat Sunrise Langsung
Di tahun 2019, ia bisa dengan mudah melihat keindahan sunrise secara langsung.
Tapi, di tahun ini enggak ada tuh foto-foto melihat sunrise atau sunset-an di depan laut yang luas.
3. Namanya Juga Ibu Rumah Tangga
Ya kalau diam terus di rumah sih, siap-siap ketemu sama papan setrika setiap hari.
Papan setrika miliknya ini ia gunakan sebagai properti layaknya papan surfing.
OMG!
Rindu liburan ya!
Baca Juga:
Potret Rumah di Bali Milik 5 Artis Populer Tanah Air. Serasa Liburan Setiap Hari!
4. Foto Liburan dengan Latar Gedung Opera Low Budget
Makin kocak aja nih idenya Sharon.
Ia enggak habis pikir untuk menirukan suasana liburan seorang perempuan dengan latar belakang Gedung Opera di Sydney, Australia.
Memakai konsep low budget ia menggunakan properti berupa beberapa tumpukan mangkuk dan piring di dapur.
Liburan 2020 tuh hemat pengeluaran, sih!
5. Lihat Lukisan Monalisa Enggak Perlu Berdesak-Desakan
Di tahun 2019, foto liburan melihat lukisan monalisa rasanya jauh dari kata puas.
Antrian di depan lukisan Monalisa enggak akan pernah sepi.
Tapi, di tahun 2020 ia bisa dengan mudah melihat wajah Monalisa yang cantik secara virtual.
Hehehe
6. Foto Liburan dengan Gaya Rebahan di Jalan
Karena masih di tahun 2020, sekarang foto rebahan di jalan cukup dilakukan pada lantai rumah aja, ya.
7. Berkemah dari dalam Rumah
Kamping di alam terbuka benar-benar menyenangkan!
Sayangnya, foto liburan dengan tema alam di tahun 2020 tetap harus dari rumah.
Enggak habis pikir, Sharon membuat tenda kamping dari tumpukan bantal-bantal sofa miliknya.
Kreatif banget!
8. Foto Liburan Gaya Loncat
Sebelum tahun 2020, foto melompat begitu menyenangkan.
Namun di tahun ini Sharon dan kita cukup lompat-lompat di atas kasur saja, ya.
Baca Juga:
5 Tips Ampuh Menciptakan Suasana Liburan di Rumah
9. Selimutan di Dapur
Tahun 2020 cukup lihat pemandangan di luar rumah aja sudah bersyukur.
Betul, tidak?
10. Kapan Bisa Lihat Pemandangan Indah Betulan?
Terakhir, foto-foto liburan Sharon di tahun 2019 yaitu, duduk di atas tebing sambil mengangkat kedua tangan dengan jari membentuk gaya metal.
Di tahun 2020, ia hanya bisa duduk di atas kasur sambil menghadap ke dinding kamar.
Sabar, ya!
Semoga waktu liburan yang tepat akan segera datang.
***
Selalu jaga kesehatan dan jangan lupa mencuci tangan.
Temukan berita menarik lainnya dalam Berita Properti 99.co Indonesia.
Kamu sedang mencari harga rumah murah? Temukan di 99.co/id.