Tergolong hewan purba yang telah punah jutaan tahun lalu, yuk pelajari apa saja nama nama dinosaurus dan gambarnya dengan menyimak artikel berikut ini!
Istilah dinosaurus berasal dari bahasa Yunani, yakni deinos dan saurus.
Deinos mengandung makna ‘mengerikan’, sedangkan saurus berarti ‘kadal’.
Maka, secara keseluruhan, kata dinosaurus artinya adalah ‘kadal yang mengerikan’.
Tidak hanya T-Rex, sebenarnya ada banyak jenis dinosaurus yang pernah hidup di dunia.
Daripada penasaran, langsung saja simak ulasan lengkap nama nama dinosaurus dan gambarnya berikut ini, ya.
Nama Nama Dinosaurus Terpopuler Sepanjang Masa
1. Pterodactyl
Jenis dinosaurus satu ini dikenal juga sebagai Pterosaurus yang artinya kadal bersayap.
Seperti namanya, Pterodactyl memang memiliki sayap besar yang memberinya kemampuan untuk terbang.
Hewan purba satu ini termasuk paling misterius karena tidak ada yang tahu ia dahulu hidup di mana saja.
Fosil pertama jenis dinosaurus satu ini ditemukan pada tahun 1784 oleh peneliti Italia bernama Cosimo Alessandro Collini.
2. Megalosaurus
Jenis dinosaurus ini konon merupakan yang pertama ditemukan oleh para peneliti.
Menurut informasi di laman Oxford University Museum of Natural History, fosil Megalosaurus pertama kali ditemukan pada tahun 1824.
Seorang pria bernama William Buckland menemukan fosil dinosaurus ini di Stonesfield, Oxfordshire.
Adapun ciri fisik Megalosaurus adalah ukuran tubuhnya besar dengan tinggi mencapai 3—4 meter dan berat 3,5 ton.
Sekilas, tampilannya mirip T-Rex, hanya saja rahang dan giginya cenderung lebih tumpul.
3. Stegosaurus
Nama nama dinosaurus berikutnya yang paling sering terdengar adalah Stegosaurus.
Melansir dari laman Natural History Museum, jenis dinosaurus satu ini pertama kali ditemukan oleh Richard Owen di Swindon, Inggris, pada tahun 1874.
Kemudian, tiga tahun setelahnya, Othniel Charles Marsh menemukan jenis Stegosaurus armatus.
Ciri utama dinosaurus ini adalah memiliki garis lempeng duri di bagian punggung.
Stegosaurus dewasa memiliki ukuran yang mencapai 9 meter dengan berat hingga 3 ton.
Meski tubuhnya besar, konon ia memiliki otak yang sangat kecil, lo.
4. Brontosaurus
Selanjutnya, ada Brontosaurus, yakni dinosaurus yang termasuk dalam kelompok Sauropods dan hidup pada periode Jura Tengah.
Jenis dinosaurus satu ini konon memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dari T-Rex.
Lehernya saja bisa mencapai ketinggian 27 meter dengan berat keseluruhan hingga 38 ton.
Terlepas dari tubuhnya yang besar dan terlihat menyeramkan, dinosaurus satu ini ternyata masuk golongan hewan herbivora, lo.
Adapun penemu pertama fosil Brontosaurus adalah paleontologis bernama Othniel Charles Marsh pada tahun 1874 di Amerika Utara.
5. Diplodocus
Hidup di periode Jura Awal, Diplodocus memiliki tubuh yang besar dengan panjang mencapai 25-30 meter dan tinggi 4—5 meter.
Ciri khas utamanya adalah leher panjang yang membuatnya dapat mencapai makanan di pohon tinggi.
Ekornya pun termasuk panjang sehingga dapat digunakan sebagai alat untuk membela diri dari predator dan berkomunikasi dengan anggota spesiesnya.
Melansir dari laman Live Science, fosil jenis dinosaurus satu ini pertama kali ditemukan oleh Benjamin Mudge dan Samuel W. Williston pada tahun 1877.
Kedua peneliti ini menemukan kerangka di dekat Kota Canon, Colo.
Adapun nama dinosaurus Diplodocus disematkan oleh Marsh pada tahun 1878.
6. Allosaurus
Nama dinosaurus yang terakhir adalah Allosaurus, jenis hewan karnivora yang hidup pada periose Jura Akhir, sekitar 155—150 juta tahun yang lalu.
Dinosaurus ini ditemukan oleh pria bernama Othniel Charles Marsh pada tahun 1877 di Colorado.
Namun, yang ia temukan bukanlah fosil lengkap, melainkan hanya fragmen bagian tubuhnya saja.
Seiring berjalannya waktu, bagian tubuhnya yang lain pun ditemukan dan para peneliti mendapati bahwa tubuhnya mirip seperti T-Rex.
Allosaurus memiliki tubuh dan kepala yang besar sehingga terlihat sangat mengintimidasi.
Ia juga berjalan dengan dua kaki belakang dan memiliki kaki depan yang relatif lebih pendek.
Tidak hanya itu, Allosaurus memiliki gigi tajam yang bisa merobek daging mangsanya dalam sekejap.
Namun, ukuran tubuhnya memang sedikit lebih kecil dan ramping.
7. Triceratops
Dari macam-macam dinosaurus, Triceratops adalah dinosaurus yang mirip badak karena memiliki dua tanduk panjang atau cula di bagian kepala.
Lalu, kupingnya tampak lebar dengan ujung yang runcing menyerupai duri.
Karena itu, tidak heran jika ketika awal ditemukan, jenis dinosaurus ini sempat dianggap sebagai spesies bison besar.
Adapun spesimen fosil pertamanya merupakan tanduk yang ditemukan oleh George Lyman Cannon pada tahun 1887 di dekat Denver, Colorado.
Lalu, di tahun 1889, dinosaurus ini resmi diberi nama Triceratops oleh ahli paleontologis Amerika, O.C. Marsh.
8. Tyrannosaurus Rex
Nama dinosaurus yang berikutnya adalah Tyrannosaurus Rex atau lebih terkenal sebagai T-Rex.
Menurut laman American Museum of Natural History, bagian dari rangka T-Rex pertama kali ditemukan pada tahun 1902 di Hell Creek, Montana.
Penemunya adalah pemburu fosil dinosaurus ternama bernama Barnum Brown.
Dari penemuan pertama, dibutuhkan waktu hingga enam tahun hingga ia menemukan kerangka yang lebih lengkap.
Adapun ciri utama dinosaurus satu ini adalah tinggi badan yang mencapai 4—5 meter dengan berat hingga menyentuh 1 ton.
Ia tergolong sebagai hewan karnivora karena memiliki rahang besar yang penuh dengan gigi tajam.
Fungsi utama gigi-gigi tersebut adalah untuk mencabik mangsa dengan mudah saat sedang berburu.
9. Corythosaurus
Selanjutnya, ada jenis dinosaurus bernama Corythosaurus yang bentuk mulutnya mirip paruh bebek.
Lalu, di bagian kepalanya ada jengger yang mirip seperti jambul ayam.
Dinosaurus satu ini memiliki tinggi yang bisa mencapai 9 meter dengan berat 3—4 ton.
Menurut laman scienceviews.com, fosil dinosaurus ini pertama kali ditemukan oleh pria bernama Barnum Brown.
Barnum menemukan tengkorak Corythosaurus lengkap dengan sedikit bagian kulitnya pada tahun 1911 di Kanada.
10. Spinosaurus
Jenis dinosaurus berikutnya bernama Spinosaurus.
Hewan satu ini memiliki kemampuan untuk berenang di dalam air.
Oleh sebab itu, mangsa utamanya pun adalah ikan air laut atau hewan laut lainnya.
Penemu dinosaurus ini adalah seorang paleontologis Austria bernama Richard Markgraf.
Richard pertama kalu menemukan fosil Spinosaurus pada tahun 1912 di oasis Egyptian Bahariyya.
11. Edmontosaurus
Ada juga spesies Edmontosaurus yang tergolong hewan purba herbivora.
Konon, ia hidup di area barat Amerika Utara pada zaman kapur akhir.
Menariknya, hewan ini memiliki kaki depan yang lebih kecil dari kaki belakang.
Oleh sebab itu, ketika berjalan, biasanya ia hanya menggunakan dua kaki belakang saja.
Fosil Edmontosaurus pertama kali ditemukan oleh Levi Sternberg pada tahun 1912.
Namun, kerangkanya belum lengkap, hanya terdiri dari tengkorak kepala, sebagian punggung, tulang rusuk, sebagian pinggan, lengan bagian atas, dan kaki belakang.
Lalu, pada tahun 1915, George F. Sternberg menemukan paruh, sebagian besar ekor, dan bagian kaki Edmontosaurus di Alberta, Kanada.
12. Velociraptor
Selanjutnya, ada Velociraptor yang sekilas mirip T-Rex, tetapi tubuhnya lebih kurus dan kecil.
Oleh sebab itu, pergerakannya lincah dan gesit saat sedang berburu.
Mangsa utama Velociraptor adalah mamalia kecil, reptil kecil, serta berbagai jenis serangga.
Jenis dinosaurus satu ini, menurut laman Natural History Museum, pertama kali ditemukan oleh Peter Kaisen.
Peter menemukan tengkorak kepala Velociraptor yang hancur, tetapi bagiannya lengkap, di gurun Gobi, Mongolia, pada tahun 1923.
13. Dilophosaurus
Nama nama dinosaurus selanjutnya yang perlu kamu tahu adalah Dilophosaurus.
Ia memiliki ciri fisik yang unik, yakni ada sirip di bagian kepala yang bisa menutup dan membuka.
Tidak hanya itu, sebagai karnivora ia memiliki rahang yang kuat untuk melahap mangsanya.
Nah, menurut laman National Geographic, fosil pertama Dilophosaurus ditemukan oleh pria benama Jesse Williams pada tahun 1942.
Lalu, di tahun 1954, Samuel Welles mengkategorikannya sebagai spesies dinosaurus yang baru.
14. Liopleurodon
Ada juga dinosaurus bernama Liopleurodon yang tergolong sebagai reptil laut.
Ia memiliki leher pendek dan hidup sekitar 155—160 juta tahun lalu.
Bentuk kepalanya memanjang dengan leher pendek dan sirip panjang untuk berenang.
Penemu jenis dinosaurus ini adalah Henri Emile Sauvage yang menemukan fosil sepanjang 3 inchi pada tahun 1973 di Perancis.
15. Ultrasaurus
Bentuk tubuh Ultrasaurus mirip seperti Brontosaurus.
Hanya saja, bentuk tubuh Ultrasaurus cenderung lebih ramping atau kurus.
Ultrasaurus ditemukan pertama kali di Korea Selatan oleh arkeolog bernama Haang Mook Kim.
Namun, tidak ada keterangan jelas mengenai tahun penemuannya.
Catatan resmi mengenai Ultrasaurus yang paling lengkap adalah penemuan dari Jim Jensen.
Melansir dari natmus.humboldt.edu, Jim menemukan fosil Ultrasaurus kedua dengan panjang hingga 30 meter di Colorado pada tahun 1979.
16. Ankylosaurus
Nama dinosaurus dan gambarnya berikutnya adalah Ankylosaurus yang mirip seperti kura-kura.
Menurut laman San Diego Natural History Museum, bagian fosil dinosaurus ini pertama kali ditemukan pada tahun 1987.
Seorang paleontologis bernama Brad Riney menemukan fosil berwarna cokelat gelap dalam ekspedisinya.
Setelah penelitian lebih lanjut, disimpulkan bahwa Ankylosaurus merupakan jenis dinosaurus baru yang memiliki tubuh dengan panjang hingga 9 meter.
Ciri khas utamanya adalah keberadaan cangkang keras di sekeliling punggung yang berfungsi sebagai perisai.
Namun, cangkang tersebut hanya berfungsi untuk melindungi, tidak bisa untuk bersembunyi seperti kura-kura.
Sejarah Singkat Dinosaurus
Setelah membahas nama nama dinosaurus, mari kita pelajari sejarah singkat kemunculannya.
Dinosaurus merupakan hewan purbakala yang dipercaya hidup sekitar 230 juta tahun yang lalu.
Masa awal kemunculannya dikenal sebagai periode trias, ditandai dengan penemuan Archosaurus.
Lalu, menurut buku Atlas Dinosaurus karya Susanna Davidson, dinosaurus terakhir berasal dari 65 juta tahun yang lalu.
Namun, hingga saat ini, belum jelas apa yang menyebabkan kepunahannya.
Ada teori yang mengatakan bahwa ini terjadi akibat peningkatan iridium, tetapi ada juga yang percaya bahwa penyebab utamanya adalah serangan vulkanik.
Pembagian Era Hidup Dinosaurus
Adapun jenis dan nama dinosaurus sangat beragam tergantung periode hidupnya.
Era yang paling terkenal adalah zaman Mesozoikum, yakni periode tengah dalam sejarah perkembangan bumi beserta segala hal yang hidup di bumi.
Rentang waktunya kira-kira 200 juta sampai 65 juta tahun yang lalu dan terbagi menjadi tiga periode, yakni zaman trias, jura, dan kapur.
Berikut penjelasan lengkapnya:
- Trias adalah masa munculnya reptil dan dinosaurus bersama dengan meningkatnya jumlah mamalia, reptil air, amonit, gastropoda, dan bivalvia.
- Jura adalah zaman Ichthyosaurus dan Plesiosaurus menguasai laut, Pterosaurus dan Pterodactyl menguasai udara, serta menjadi tanda terpisahnya Pangea menjadi beberapa benua.
- Kapur adalah masa ketika dinosaurus, mamalia, dan tumbuhan bertambah banyak, lempeng bumi aktif bergerak, serta tercipta pegunungan seperti Pegunungan Rocky di Amerika Utara.
Daftar Klasifikasi Dinosaurus
Menurut para peneliti, setidaknya ada 1.000 spesies dinosaurus yang pernah hidup di muka bumi.
Hanya saja baru ada 700 spesies yang sudah mendapatkan nama resmi dan valid.
Nah, dinosaurus-dinosaurus ini dikelompokkan ke dalam klasifikasi yang berbeda.
Berikut daftar klasifikasi dinosaurus dan penjelasan singkatnya dalam bentuk tabel:
Jenis Dinosaurus | Ciri-ciri | Contoh |
---|---|---|
Theropoda | Pemakan daging, panggul seperti kadal, kaki besar dan kuat, tangan pendek | Tyrannosaurus rex, Velociraptor, Deinonychus |
Sauropoda | Pemakan tumbuhan, leher dan ekor panjang, berjalan dengan empat kaki | Brachiosaurus, Diplodocus, Apatosaurus |
Stegosaurus | Memiliki tanduk keras seperti tulang di sepanjang tulang belakang, pergerakan lamban | Stegosaurus, Kentrosaurus, Dacentrurus |
Ankylosauria | Memiliki tulang yang tebal sebagai pelindung di punggung | Ankylosaurus, Euoplocephalus, Nodosaurus |
Ceratopsia | Berkaki empat, memiliki tiga tanduk dan plat tulang di sekitar kepalanya | Triceratops, Styracosaurus, Pachyrhinosaurus |
Ornithopoda | Berjalan dan berlari dengan dua kaki | Iguanodon, Hadrosaurus, Parasaurolophus |
Pachycephalosauria | Berjalan dengan dua kaki belakang, memiliki tempurung kepala yang tebal | Pachycephalosaurus, Stygimoloch, Dracorex |
Fakta tentang Dinosaurus
Meski sudah lama punah, dinosaurus masih menjadi hewan purba yang paling populer di masyarakat.
Hal ini tidak mengherankan mengingat mereka memang memiliki kemampuan yang fantastis.
Untuk lebih jelasnya, berikut sejumlah fakta mengagumkan dinosaurus dilansir dari buku Atlas Dinosaurus karya Susanna Davidson:
- Gigitan Tyrannosaurus tiga kali lebih kuat dari gigitan singa dan 20 kali lebih kuat dari gigitan manusia.
- Ceratopsia Pentaceratops memiliki tengkorak terbesar di kelompok hewan darat dengan panjang hingga 3 meter.
- Dinosaurus pemakan daging (karnivora) tubuhnya lebih kecil dari dinosaurus pemakan tumbuhan (herbivora).
- Kepunahan dinosaurus merupakan kehidupan massal kelima yang lenyap dari muka Bumi.
- Dinosaurus merupakan hewan berdarah panas, mereka memiliki suhu tubuh yang selalu tetap.
- Caudipteryx adalah satu-satunya spesies dinosaurus yang punya kekerabatan dengan burung atau aves.
- Dinosaurus berkembang biak dengan cara bertelur seperti hewan ovipar.
FAQ
Apa saja nama-nama dinosaurus?
Beberapa nama dinosaurus yang paling umum terdengar adalah Oviraptor, Spinosaurus, Tyrannosaurus, Pterodactyl, dan Velociraptor.
Berapa banyak spesies dinosaurus?
Spesies dinosaurus diperkirakan mencapai ribuan, tetapi yang telah valid dan dinamai secara resmi baru sekitar 700 spesies.
Apa nama dinosaurus yang Mirip T-Rex?
Nama dinosaurus yang mirip T-Rex adalah Velociraptor.
Dinosaurus ini memiliki tubuh yang lebih kurus dan kecil sehingga pergerakannya lincah ketika berburu.
***
Itu dia daftar nama nama dinosaurus dan gambarnya yang bisa kamu hafalkan, Property People.
Temukan beragam informasi menarik lainnya hanya di Google News Berita 99.co Indonesia.
Kamu sedang mempertimbangkan untuk memiliki hunian?
Membeli rumah bisa #segampangitu melalui situs www.99.co/id, lo!
Dapatkan artikel bermanfaat lainnya di laman www.99updates.id.