Berita Ragam

Daftar Nama Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) di Indonesia

2 menit

Ingin tahu apa saja nama Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK). Yuk, lihat daftar namanya pada artikel ini!

Tak dipungkiri, untuk menjalankan pemerintahan yang berkompeten, dibutuhkan lembaga yang menjalankan sebuah negara.

Di Indonesia sendiri, terdapat Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) yang dibuat oleh pemerintah.

Lembaga ini dibentuk untuk melaksanakan berbagai tugas pemerintahan tertentu.

Kedudukan Lembaga Pemerintah Non Kementerian sendiri sebenarnya sama dengan Kementerian.

LPNK ini berada di bawah dan bertanggung jawab langsung pada Presiden.

Dalam pelaksanaan tugasnya, Lembaga Pemerintah Non-Kementerian akan menjalankan tugas pemerintahan tertentunya langsung dari Presiden.

Meski demikian, hal itu tetap sesuai dengan ketentuan dan peraturan dari Undang-Undang yang berlaku.

Nah, LPNK sendiri memiliki 31 lembaga. Sebagai warga negara, tidak ada salahnya mengetahui apa saja Lembaga Pemerintah Non-Kementerian di Indonesia.

Melansir dari Buku Pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) Kelas X terbitan Kemdikbud berikut ini nama Lembaga Pemerintah Non Kementerian yang perlu kamu ketahui.

31 Nama Lembaga Pemerintah Non Kementerian

Nama Lembaga Pemerintah Non Kementerian

bmkg



  • Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), di bawah koordinasi Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
  • Badan Informasi Geospasial (BIG).
  • Badan Intelijen Negara (BIN).
  • Badan Kepegawaian Negara (BKN), di bawah koordinasi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
  • Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
  • Badan Narkotika Nasional (BNN).
  • Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
  • Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), di bawah koordinasi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.
  • Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (BAKOSURTANAL), di bawah koordinasi Menteri Riset dan Teknologi.
  • Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), di bawah koordinasi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Nama Lembaga Pemerintah Non Kementerian

  • Badan Pengendalian Dampak Lingkungan (BAPEDAL), di bawah koordinasi Menteri Lingkungan Hidup.
  • Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI).
  • Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), di bawah koordinasi Menteri Kesehatan.
  • Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN), di bawah koordinasi Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.
  • Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), di bawah koordinasi Menteri Riset dan Teknologi.
  • Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS), di bawah koordinasi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.
  • Badan Pusat Statistik (BPS), di bawah koordinasi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.
  • Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).
  • Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
  • Badan Pertanahan Nasional (BPN), di bawah koordinasi Menteri Dalam Negeri.

Daftar Nama Lembaga Pemerintah Non-Kementerian

bulog

  • Badan SAR Nasional (BASARNAS).
  • Badan Standardisasi Nasional (BSN), di bawah koordinasi Menteri Riset dan Teknologi.
  • Lembaga Administrasi Negara (LAN), di bawah koordinasi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
  • Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), di bawah koordinasi Menteri Riset dan Teknologi.
  • Lembaga Ketahanan Nasional (LEMHANAS).
  • Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).
  • Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), di bawah koordinasi Menteri Riset dan Teknologi.
  • Lembaga Sandi Negara (LEMSANEG), di bawah koordinasi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan, Keamanan.
  • Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PERPUSNAS), di bawah koordinasi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
  • Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN), di bawah koordinasi Menteri Riset dan Teknologi.
  • Badan Urusan Logistik (BULOG), di bawah koordinasi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di situs Berita.99.co.

Cek juga Google News untuk dapatkan informasi terbaru dari Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan di Cibinong, Seperti Emerald City Cibinong?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan perumahan terbaik lainnya karena kami #AdaBuatKamu.



Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts