Berita Berita Properti

Modernland Cilejit, Hunian Eksklusif untuk Investasi Properti Berjangka!

3 menit

Sahabat 99, sudah tahu proyek Modernland Cilejit? Ya, kota mandiri yang dikembangkan oleh PT Modernland Realty Tbk. ini terletak di kawasan lokasi strategis antara Tigaraksa dan Serpong. Berdiri di atas lahan seluas 1000 hektare, ia mampu menunjang kebutuhan gaya hidup untukmu dan keluarga modern. Simak selengkapnya!

Modernland Cilejit kini dikenal sebagai pilihan hunian eksklusif terbaik dengan fasilitas yang lengkap.

Kawasan tersebut mengusung pembangunan dengan konsep Transit-Oriented Development (TOD)…

Sehingga memudahkan para penghuni yang akan menuju ke Jakarta.

Konsep TOD ini dapat memberikan akses untuk penghuni yang dapat menunjang transportasi.

Tak ayal, kebutuhan serta kehidupan para penghuninya pun semakin nyaman.

Sebelum kehabisan, yuk pelajari potensi Modernland berdasarkan lokasinya di bawah ini!

Lokasi Modernland Cilejit

modernland cilejit

Sesuai penjelasan sebelumnya, Modernland Cilejit  diapit oleh kawasan ternama Tigaraksa dan Serpong.

Memiliki lokasi yang strategis, daerah tersebut sangat mudah diakses dari beragam kawasan di Jabodetabek.

Modernland Cilejit pun memiliki akses langsung ke berbagai area…

Termasuk Stasiun, Tol, CBD BSD, Mall, Rumah Sakit dan Kawasan Pendidikan seperti:

  • Stasiun Cilejit
  • Exit Tol Serpong-Balaraja
  • Unilever
  • TEKnopark
  • Sinarmas Plaza
  • Telkom Plaza Apple Developer Academu
  • AEON Mall
  • The Breeze
  • Teras Kota
  • Living World
  • Mall Alam Sutera
  • Eka Hspital
  • RS Medika
  • RS Carolus
  • RS Bethsaida
  • Prasetya Mulya
  • UMN
  • Atmajaya
  • Binus School
  • SGU

Lokasi Modern tepat berada di samping Stasiun KRL Cilejit…

Maka dari itu, letak yang strategis ini mampu memudahkan penghuni dari segi akses transportasi.

Menengok Fasilitas Modernland Cilejit

Modernland Cilejit menawarkan fasilitas seperti Water Park, Theme Park dan Edu Park…

Serta area hijau dan ruang terbuka lebih dari 30% dan danau seluas 20 Hektar.

Beragam fasilitas tersebut, dimanfaatkan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

Baca Juga:

5 Trik Rahasia Beli Rumah Murah Memuaskan | Dijamin Tak Murahan!

Ada pula aspek lainnya seperti kesehatan, pendidikan, edu park, theme park, kawasan komersial, pasar modern, sarana ibadah dan jogging track untuk mendukung gaya hidup sehat.

Ya, semuanya tersedia demi mewujudkan konsep kota inovatif yang berkualitas dan sehat.

Tipe Unit Rumah yang Tersedia

modernland cilejit



Lokasi Modernland yang strategis, mampu menjadi hunian eksklusif dengan nilai investasi yang tinggi.

Kota mandiri ini pun memiliki berbagai tipe unit cluster hunian yang dapat menjadi pilihan.

Selain cluster, ia turut menyediakan kawasan komersial berupa ruko yang dapat menjadi pilihan untuk usaha.

Tiga produk yang ditawarkan antara lain unit RE, unit RS dan unit ruko.

Unit Real Estate

Unit Real Estate (RE) memiliki tiga tipe pilihan rumah yaitu tipe 45, tipe 36 dan tipe 27.

  1. Tipe 45

Tipe 45 memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur, 1 ruang keluarga, 1 carport dan 1 taman belakang. Tipe ini memiliki luas bangunan 45m² dan luas tanah 96m² dengan harga mulai dari 507 juta.

  1. Tipe 36

Tipe 36 memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur, 1 ruang keuarga, 1 carport dan 1 taman belakang. Tipe ini memiliki luas bangunan 36m² dan luas tanah 84m² dengan harga mulai dari 420 juta.

  1. Tipe 27

Tipe 27 memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur, 1 ruang keluarga, 1 carport dan 1 taman belakang, tipe ini memiliki luas bangunan 27m² dan luas tanah 72m² dengan harga mulai dari 352 juta.

Unit Rumah Sederhana

Unit Rumah Sederhana (RS) memiliki tiga tipe pilihan rumah yaitu tipe 36, tipe 27 dan tipe 22.

  1. Tipe 36

Tipe 36 memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur, 1 ruang keluarga, 1 carport dan 1 taman belakang, tipe ini memiliki luas bangunan 36m² dan luas tanah 72m² dengan harga mulai dari 301 juta.

  1. Tipe 27

Tipe 27 memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur, 1 ruang keluarga, 1 carport dan 1 taman belakang. Tipe ini memiliki luas bangunan 27m² dan luas tanah 72m² dengan harga mulai dari 272 juta.

  1. Tipe 22

Tipe 22 memiliki memiliki 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, 1 dapur, 1 ruang keluarga, 1 carport dan 1 taman belakang. Tipe ini memiliki luas bangunan 22m² dan luas tanah 60m² dengan harga mulai dari 195 juta.

Unit Ruko

Unit ruko memiliki tiga tipe pilihan yaitu tipe hoek real estate, tipe standar boulevard dan rumah usaha.

  1. Ruko Real Estate dengan luas bagunan 152m² dan luas tanah 60m² dengan harga mulai dari 790 juta.
  2. Ruko Boulevard dengan luas bangunan 137m² dan luas tanah 54m² dengan harga mulai dari 1,9 M.
  3. Rumah Usaha menawarkan harga mulai dari 695 juta.

Nah itu dia informasi mengenai lokasi, fasilitas dan beberapa unit hunian di Modernland Cilejit.

Kawasan kota mandiri yang satu ini, dapat menjadi hunian eksklusif sekaligus investasi properti berjangka

Ingin tahu detail terkait Modernland Cilejit? Segera hubungi agen 99.co Indonesia!

Baca Juga:

5 Tips Ampuh Menemukan Rumah Murah di Jakarta Tahun 2020

Semoga bermanfaat, Sahabat 99…

Simak informasi menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!



Bobby Agung Prasetyo

Bobby Agung Prasetyo adalah Senior Content Editor di 99 Group yang fokus menggarap konten artikel seputar properti, bisnis, serta gaya hidup. Lulusan Ilmu Komunikasi Unisba ini gemar menonton film, gaming, dan bermusik.

Related Posts