Eksterior Rumah Anda

7 Pilihan Model Teralis Jendela Klasik. Rumah Jadi Terlihat Mewah & Elegan!

3 menit

Tidak hanya sebagai pelindung rumah, teralis juga dapat memberikan sentuhan tradisional sekaligus mewah dan elegan pada hunian. Enggak percaya? Intip model teralis jendela klasik terbaik di sini!

Pada awalnya, teralis jendela memang dipasang untuk meningkatkan keamanan di rumah.

Seiring waktu, telah banyak model teralis jendela yang unik dan dapat menambah nilai estetis hunian.

Salah satunya adalah teralis jendela klasik yang dapat memberikan daya tarik di rumah.

Model teralis klasik sendiri memiliki ciri khas pada lekukan yang berkesan antik, sehingga membuat rumah terlihat mewah dan elegan.

Untuk membantu kamu memilih model teralis klasik yang tepat untuk jendela, di bawah ini adalah beberapa model yang dapat dijadikan pilihan.

7 Model Teralis Jendela Klasik

1. Model Teralis Jendela Klasik Minimalis

jendela

Sumber: edesainminimalis.com

Model teralis jendela yang pertama ini cocok untuk para pecinta desain klasik yang sederhana.

Model teralis jendela minimalis ini terlihat cantik dan minimalis berwarna putih dengan lengkungan yang simpel.

Kamu juga bisa mengganti warnanya dengan warna emas atau rose gold untuk membuat fasad rumah terlihat mewah dan elegan.

2. Teralis Jendela Klasik Sederhana

Sumber: ngelas.com

Tidak berbeda jauh dengan model sebelumnya, model teralis yang satu ini juga memiliki desain yang sederhana.

Model jendela ini memiliki bingkai dan besi tempa yang sama-sama berwarna putih.

Tampilannya yang cantik dan simpel ini cocok digunakan untuk beragam desain rumah, seperti minimalis, modern, hingga shabby chic.

3. Teralis Jendela Klasik Mewah

model teralis jendela klasik

Sumber: kanopibsd.co.id

Model teralis berikutnya ini hadir dengan mewah karena menonjolkan desain yang artistik.

Untuk materialnya sendiri menggunakan besi ulir.

Material ini biasanya digunakan konstruksi bergaya klasik karena mampu menghasilkan ukiran yang mendetail.

Selain itu, material ini juga bersifat kokoh dan memiliki tampilan yang elegan.

4. Teralis Jendela Klasik Vertikal

jendela

Sumber: kanopibsd.co.id

Model teralis jendela klasik juga banyak dirancang berbentuk vertikal.



Seperti tampak pada gambar, jendela dengan bingkai kayu terlihat cantik berpadu dengan teralis besi tempa.

Model teralis ini juga cocok digunakan untuk rumah minimalis dan modern karena model klasiknya yang cenderung sederhana.

5. Model Teralis Jendela & Gerbang Klasik

teralis

Sumber: tandaseru.id

Model teralis selanjutnya ini terlihat menawan dengan ukiran yang khas.

Bagian atasnya sedikit melengkung, sehingga menciptakan kesan mewah.

Untuk mendapatkan kesatuan desain dengan rumah, kamu juga bisa menerapkan model yang sama untuk pintu atau gerbang rumah.

6. Teralis Jendela Klasik Kayu Minimalis

teralis

Sumber: teralis-jendela.bengkellaskediri.wordpress.com

Rumah-rumah tradisional atau modern yang didesain dengan sentuhan klasik dapat menggunakan teralis jendela yang satu ini.

Bingkai jendelanya menggunakan bahan kayu berwarna cokelat tua yang membuat suasana rumah jadi terasa hangat dan natural.

Sementara itu, besi tempanya dapat menggunakan warna cokelat yang senada atau hitam.

Kamu juga bisa menggunakan jendela kayu dengan besi tempa berwarna emas jika ingin menampilkan fasad rumah yang terkesan mewah.

7. Model Teralis Jendela Tradisional

model teralis jendela klasik

Sumber: alamsakti.com

Model teralis selanjutnya ini hadir dengan desain tradisional yang sebenarnya sederhana.

Namun, ukiran besi yang berbentuk vertikal pada model teralis jendela ini membuat tampilannya terlihat mewah dan menawan.

Selain untuk rumah tradisional, kamu juga dapat menggunakan model teralis ini untuk rumah-rumah bergaya modern hingga minimalis.

***

Demikian beragam desain teralis klasik yang dapat menjadi pilihan.

Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari perumahan modern di Kota Bandung?

Kunjungi 99.co/id dan temukan beragam pilihan perumahan seperti di Cynthia Summarecon Bandung.



Nita Hidayati

Penulis konten
Follow Me:

Related Posts