Rumah atap miring kedepan pada saat ini kerap digunakan di berbagai hunian karena secara fungsi dan bentuk cocok dengan karakter zaman sekarang.
Ketika hendak membangun atau membeli rumah, ada banyak pertimbangan yang perlu dipikirkan masak-masak.
Selain harga, ada faktor lain yang kerap membikin kamu hati-hati mendapatkan hunian idaman.
Salah satunya adalah desain rumah…
Sebab, dewasa ini desain rumah sangat kaya. Sejumlah pengembang pun merancang hunian bagi konsumen dengan bentuk dan model terbaik.
Apalagi bila membuat rumah sendiri, segala keinginan perihal desain bisa lebih disesuaikan.
Termasuk soal atap rumah.
Jangan disepelekan; ia dari sudut pandang fungsi dan bentuk punya peranan penting.
Semisal dari fungsi, atap rumah dapat melindungi penghuni dari cuaca hujan, terik matahari, dan angin kencang.
Bahkan atap berguna juga untuk menahan benda-benda dari atas jatuh ke rumah.
Kemudian dari segi desain, atap pada saat ini punya peranan penting membentuk fasad.
Dengan atap yang unik, secara tak langsung fasad rumah pun akan demikian.
Nah, di antara model atap, rumah atap miring kedepan sering digunakan di berbagai hunian pada zaman sekarang.
Pertimbangannya ada dua, dari segi desain atap rumah miring kedepan cocok digunakan oleh hunian kecil atau minimalis.
Lalu kedua dari segi fungsi, atap miring kedepan mampu menyalurkan air ke satu titik sehingga meski kamu tak punya lahan luas, cipratan air tak akan mengganggu tetangga di sebelah.
Berbicara rumah atap miring kedepan, artikel ini secara khusus akan memberikan beberapa modelnya.
Siapa tahu dapat menjadi referensi atau inspirasi. simak sampai tuntas, ya.
7 Model Rumah Atap Miring Kedepan
1. Model Atap Rumah Bertingkat
Model atap rumah miring kedepan pertama tampak bertingkat.
Sebuah atap rumah yang mungkin sering kamu temukan di hunian-hunian modern saat ini.
Konon, atap bertingkat pun sering diaplikasikan oleh rumah di Eropa.
2. Model Atap Rumah Sederhana
Sudah disinggung di muka kalau atap miring kedepan cocok dipakai oleh hunian yang luas tanahnya pas-pasan.
Sebab dengan begitu, air hujan yang mengalir akan terpusat ke depan sehingga tak akan mengganggu tetangga sekitar.
Tengok saja rumah dalam gambar di atas, meski sederhana, tapi hunian tampak sedap dipandang.
3. Hunian di Perumahan
Selain hunian yang dibuat sendiri, atap miring kedepan juga dapat diaplikasikan oleh para developer perumahan.
Kalau kamu menemukan listing rumah dengan model atap berikut, tak usah ragu untuk membelinya.
4. Model Atap Rumah Miring Satu Arah Kedepan
Bukan hanya untuk hunian sederhana, atap di atas juga cocok diterapkan di rumah mewah.
Dengan atap ini, hunian mewah akan terlihat lebih modern dan kekinian.
5. Digunakan oleh Rumah Subsidi
Rumah atap ini juga acapkali dipakai oleh hunian-hunian subsidi.
Kenapa? Sebab karakter rumah subsidi yang kecil dan tak punya lahan sangat cocok dengan atap model ini.
Dengan padu padan yang tepat, atap akan membuat rumah subsidi terlihat lebih ‘wah’.
6. Rumah dengan Konsep Tertentu
Bila sedari tadi kamu disuguhi rumah dengan fasad yang hampir sama, kali ini cukup berbeda.
Itu karena fasad dibuat serba pink dengan aksen tokoh animasi Hello Kitty.
Atap miring membuat kanopi yang ada di rumah terlihat lebih presisi, sehingga fasad jadi rapi.
7. Rumah yang Elegan
Model atap rumah miring satu arah kedepan terakhir dimiliki oleh hunian rumah_stia.
Foto di atas membuktikan jika atap miring kedepan sanggup menjadikan sebuah hunian tampil prima dan elegan.
***
Semoga bermanfaat, Property People.
Simak informasi menarik lainnya di Google News Berita 99.co Indonesia.
The Mansion Jasmine Boulevard merupakan pilihan tepat bila kamu ingin punya rumah di daerah Parung, Bogor.
Informasi lebih lanjut, klik www.99.co/id dan rumah123.com karena kami selalu #AdaBuatKamu.
Cek sekarang juga!