Bingung memilih model rambut untuk wajah bulat ? Jangan khawatir, kamu bisa meniru beragam model rambut berikut ini agar penampilanmu makin menarik. Kira-kira, tertarik yang mana?
Memiliki bentuk wajah bulat adalah suatu kelebihan yang harus kamu syukuri, Property People.
Hanya saja, tak sedikit yang merasa tidak percaya diri karena bingung menentukan potongan rambut untuk wajah bulat.
Memilih model rambut memang disarankan dengan menyesuaikan dengan bentuk wajah.
Tak hanya itu, pemilihan model rambut juga bisa mempertimbangkan postur tubuh.
Lantas, seperti apa gaya rambut untuk wajah bulat yang bisa menarik perhatian?
Simak model rambut untuk wajah bulat seperti melansir allthingshair, axe, dan sumber lainnya.
30 Model Rambut untuk Wajah Bulat
1. Pixie dengan Poni Tipis
Model rambut untuk wajah bulat adalah pixie.
Pixie bisa kamu pilih dengan penataan poni dan tekstur pada bagian atas rambut.
Untuk membuat ilusi wajah yang tirus, kamu juga bisa menggunakan gaya rambut poni samping.
Nah, jika kamu punya rambut tebal maka bisa memilih rambut pendek pixie dengan poni layer yang pendek.
Hasilnya, bisa memberi perubahan kontras pada penampilan, lo.
Pixie juga cocok sebagai model rambut untuk wajah bulat dan badan gemuk.
2. Graduated Bob dengan Soft Layer
Model rambut untuk wajah bulat adalah graduated bob dengan soft layer.
Potongan tersebut dijamin tidak menambah beban di area wajah karena disesuaikan dengan layer.
Tertarik dengan model ini, Property People?
3. Layer dengan Curtain Bangs untuk Pipi Tembam
Poni pada rambut cukup menarik dalam memilih model rambut pendek untuk wajah bulat, lo.
Coba saja model poni seperti tirai ini untuk samarkan bagian wajah yang lebar.
4. Model Rambut Layer Panjang
Berikan aksen layer untuk potongan rambut untuk wajah bulat.
Selain itu, kamu juga bisa memilih beach waves.
Usahakan layer membingkai rahangmu dengan pas, ya.
5. Wavy Blunt Bob
Model rambut bob dengan potongan rata di bagian bawah juga bisa kamu pertimbangkan.
Namun, supaya tidak terkesan monoton, kamu bisa berikan aksen beach waves halus pada potongan rambut pendek kamu.
Nah, ini bisa jadi pilihan sebagai model rambut untuk wajah bulat dan rambut tipis.
6. Vintage Bob untuk Ilusi Wajah Lebih Tirus
Ingin menampilkan wajah lebih tirus meski bentuk wajah kamu bulat?
Tenang, kamu bisa pilih vintage bob tanpa perlu efek blow out yang penuh agar hasilnya lebih alami.
Tata ponimu ke samping supaya lebih serasi.
7. Shaggy dengan Poni Tipis
Wajah bulat dan rambut tebal adalah perpaduan yang rumit.
Hanya saja, kamu bisa mengurangi ‘beban’ wajah dengan memotong rambut gaya shaggy.
Kemudian, ditambah dengan sedikit poni tipis agar wajahmu terlihat lebih proporsional.
8. Curly Side Swept pada Rambut Keriting
Manfaatkan rambut keriting indahmu agar perhatian tidak terfokus pada area pipi.
Potongan bob panjang yang ditata side swept untuk memberikan kesan kasual namun tetap elegan.
9. Bob Layer Panjang Berponi
Model rambut untuk wajah bulat yang satu ini paling populer, lo.
Tipsnya, potong pendek ponimu dan berikan sedikit aksen layer agar tidak terkesan berat.
10. Rambut Panjang Lurus dengan Layer
Gaya ini bisa dipilih terlebih jika masih ingin memiliki rambut panjang.
Triknya ada pada layer bertingkat yang dapat memberikan efek membingkai wajahmu dengan sempurna.
Jika ingin menata rambut panjang yang lurus, pastikan panjang layernya dimulai beberapa sentimeter di bawah rahang.
11. Graduated Bob
Kamu memiliki pipi tembam? Jangan khawatir.
Model tanpa layer seperti rambut bob pendek ini bisa diakali agar lebih sesuai dengan kebutuhanmu.
Berikan layer dan sisir menyamping untuk menyiasati pipi tembam tersebut.
12. Classic Bob dengan Belah Pinggir
Kalau kamu tidak ingin menggunakan poni, graduated bob bisa jadi pilihan.
Nah, supaya lebih menarik maka tambahkan layer di bagian bawah.
Hasilnya, bisa membuat penampilan lebih memesona.
13. Rambut untuk Wajah Bulat ala Adele
Model ini memiliki potongan yang jatuh persis di atas bahu sehingga akan pas untuk wajah bulat.
Salah satu selebriti yang tampil cantik dengan gaya rambut pendek sebahu adalah Adele.
Kendati begitu, kini Adele tampil lebih kurus dibanding dahulu.
Namun, kamu bisa mengikuti gaya rambut untuk wajah bulat seperti Adele.
14. Rambut Panjang dengan See Through Bang ala Korea
Kamu pencinta drama korea?
Meski wajah berbentuk bulat, gaya rambut Korea ini bisa dicoba untukmu yang ingin tampil fresh dengan rambut panjang.
Aksen layer pada see through bangs bisa membantu wajahmu terlihat lebih tirus, lo!
Model Rambut untuk Wajah Bulat Pria
15. Side Part Hair
Melansir axe.com, side part hair atau poni samping cocok untuk model rambut untuk wajah bulat pria.
Model rambut ini bisa menciptakan ilusi muka yang lebih tirus termasuk untuk rambutmu yang tipis.
16. Buzz Cut
Buzz cut bisa jadi pilihan selanjutnya, Property People.
Hal ini karena bisa mengimbangi bentuk muka yang lebar dan pipi tembam.
17. Undercut
Siapa bilang undercat tak bisa dijadikan model rambut untuk wajah bulat?
Undercut ini kurang lebih cocok untuk semua bentuk wajah.
Kamu juga bisa memainkan poni biar muka terlihat tirus dan proporsional dengan cara styling yang bermacam-macam.
18. Quiff
Nah, gaya quiff yang menjulang ke arah atas bisa jadi pilihan lain untuk wajah bulat.
Gaya yang sempat ngetren ini bebas bereksperimen dengan gaya lainnya.
Mulai dari side swept quiff, textured quiff, hingga wet quiff yang klimis dan formal.
19. Low Taper Fade
Jangan ragu gunakan model rambut ini meskipun bentuk wajahmu bulat, Property People.
Ini karena dengan area yang tipis di sisi samping bisa menyamarkan bentuk wajah yang bulat dan membuat rambut bagian atas terlihat bervolume.
Aksen gradual pada sisi samping bisa menciptakan ilusi bentuk muka yang lebih panjang dan tirus.
20. Crop Cut
Gaya rambut crop cut bisa jadi alternatif di antara pilihan lainnya.
Nah, potongan poni dengan gaya crop cut ini bisa bikin muka tampak lebih panjang, lo.
Model Rambut untuk Wajah Bulat
- See through bangs
- Face framing fringes
- Wolf cut
- Round bob bergelombang
- 90s bangs
- Hime cut
- Shaggy
- Long side bangs
- Messy bun
- Curly layer bangs
***
Itulah model rambut untuk wajah bulat yang bisa dijadikan inspirasi.
Semoga bermanfaat, Property People.
Jangan lewatkan ragam informasi menarik lainnya hanya di Berita.99.co.
Tak lupa, follow Google News Berita 99.co Indonesia untuk membaca informasi properti.
Untuk menemukan rumah impian, kunjungi www.99.co/id dan Rumah123.com.
Cari dan dapatkan hunian terbaik seperti Dago Village di Bandung, Jawa Barat.
Yuk, cek diskon dan promo terbatas karena kami selalu #AdaBuatKamu!