Berita Berita Properti

Inilah Mengapa Mesin Jahit Portable Lebih Unggul Daripada yang Manual

2 menit

Mesin jahit merupakan alat rumahan yang bisa kamu gunakan untuk menjahit baju di rumah. Seiring kemajuan teknologi, sekarang sudah ada mesin jahit portable yang memiliki fungsi hampir sama dengan yang manual, namun terdapat beberapa fitur yang berbeda.

Jenis mesin jahit yang satu ini juga memiliki banyak sekali merek seperti Singer, Janome, Elna, Messina, dan Yamata.

Selain itu, beberapa kemampuan khusus yang biasa ditemukan pada alat menjahit ini adalah sebagai berikut:

  • Membuat jahitan zig-zag;
  • Membuat lubang kancing;
  • Menjahit semi obras; dan
  • Membuat bordir manual.

Jika kamu tertarik dengan mesin jahit portable, simak yuk kelebihan yang ditawarkannya!

Kelebihan Mesin Jahit Portable

Salah satu kelebihan yang dimiliki mesin jahit ini adalah keberagaman jenis pola jatihan yang bisa digunakan.

Di setiap mesin, umumnya terdapat 8 pola jahitan atau bahkan lebih.

Selain itu, sesuai dengan namanya, mesin jahit ini mudah sekali dipindahkan ke mana-mana karena ukurannya yang relatif kecil.

Terlebih, alat menjahit portabel ini benar-benar memberikan kemudahan untuk yang mengoprasikannya.

Belum lagi, tampilannya memang lebih modern daripada mesin jahit manual yang biasanbya terlihat lebih membosankan.

***

Setelah mengetahui apa saja kelebihan dari mesin jahit ini, alangkah baiknya untuk menyeimbangkannya dengan mengetahui kekurangannya.

Kekurangan Mesin Jahit Portable

mesin jahit portable

Kebanyakan orang mengeluhkan bahan body mesin jahit yang terbuat dari plastik karena terkesan sangat rentan.

Padahal mobilitasnya yang tinggi membuatnya memiliki peluang yang lebih tinggi untuk terbentur daripada mesin jahit manual.

Selain itu, ketergantungannya terhadap listrik bisa menjadi masalah yang merepotkan ketika listrik di daerah rumah padam.

Tentunya hal ini cukuplah merepotkan jika kamu adalah penjahit yang sering dikejar dead line.

Lalu, mesin jahit ini juga cukup sulit digunakan untuk menjahit jenis kain dengan tekstur dan karakteristik tertentu…

Salah satunya adalah kain yang bersifat meregang.



***

Inilah kekurangan dari alat menjahit portabel yang satu ini.

Baca Juga:

Cara Membuat Bantal Ajaib, Praktis dan Tak Perlu Dijahit!

Jika kamu hanya menggunakannya sebagai hobi saja, tidak ada salahnya kamu memilih alat ini.

Namun, sebelum memutuskan, alangkah baiknya kamu mengikuti tips memilih mesin jahit portable versi Blog 99.co Indonesia.

Tips Memilih Mesin Jahit Portable

mesin jahit portable

1. Pilih Merek yang Populer

Bukan tanpa alasan banyak orang memillih suatu produk berdasarkan seberapa terkenal merek dagannya.

Hal ini bisa kamu aplikasikan juga ketika bingung untuk memilih mesin jahit.

Salah satu merek yang direkomendasikan adalah Brother yang terkenal dengan ketangguhan sertah harganya yang bersahabat.

2. Pilih yang Memiliki Fitur Paling Lengkap

Selain memilih berdasarkan merek, penting juga untuk membeli mesin jahit dengan fitur sebanyak mungkin.

Dengan fitur yang banyak, kamu bisa membuat proses menjahit terasa lebih cepat.

Walaupun begitu, kamu harus ingat bahwa mesin jahit dengan banyak fitur biasanya memiliki harga yang relatif mahal.

3. Beli di Toko Online

Membeli mesin ini di toko online adalah cara brilian untuk berhemat uang.

Pasalnya, biasanya harga yang dipatok di sini memiliki harga yang lebih rendah daripada harga di toko terdekat.

Baca Juga:

Ini Dia 6 Jenis Gorden Murah untuk Dijahit Sendiri

Selain itu, kamu juga bisa mencari mesin jahit second di sini untuk memangkas lebih banyak uang.

***

Inilah beberapa tips membeli mesin jahit yang bisa dijadikan referensi.

Semoga artikel ini bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi dan tulisan menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah impian? Cek saja 99.co/id!



Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts