Bingung mencari merek dan harga kompor listrik yang paling ekonomis? Yuk, simak rekomendasinya dalam artikel berikut ini!
Kompor listrik kini mulai menjadi pilihan yang populer di Indonesia, terutama di rumah-rumah baru yang mengusung konsep modern minimalis.
Pasalnya, kompor listrik tidak membutuhkan gas sehingga kamu tidak perlu khawatir akan potensi kebocoran gas di rumah.
Selain itu, energi panasnya terpusat hanya di area kompor, jadi tidak akan memengaruhi suhu di ruangan secara keseluruhan.
Jika kamu tertarik menggunakannya, berikut beberapa rekomendasi merek dan harga kompor listrik termurah 2023 yang patut dipertimbangkan!
6 Merek dan Harga Kompor Listrik Termurah 2023
1. Kompor Listrik Maspion S-300
Pertama, ada kompor listrik Maspion S300 yang dijual seharga Rp178 ribu per unit.
Kompor ini dilengkapi dengan dudukan besi sebagai penyangga alat masak di bagian tungkunya.
Dengan begitu, posisi peralatan masak yang bagian bawahnya datar akan lebih stabil selama proses memasak.
Tidak hanya murah, produk satu ini termasuk hemat listrik karena hanya membutuhkan daya 300-600 watt untuk beroperasi.
Daya 300 watt sangat ideal ketika kamu hanya ingin menggunakan kompor untuk memanaskan makanan.
Namun, membersihkan kompor satu ini tidak semudah membersihkan kompor tipe pelat.
Kamu harus lebih berhati-hati dan teliti agar tidak merusak bagian tungku kompor.
2. IDEALIFE IL-401
Selanjutnya, ada kompor IDEALIFE IL-401 yang membutuhkan daya 500 watt untuk beroperasi.
Harga kompor listrik ini adalah Rp180-200 ribuan per unit di pasaran.
Di dalamnya, ada fitur Auto Thermostant Control yang membantu menjaga suhu kompor agar tetap stabil selama memasak.
Dengan begitu, risiko makanan hangus ataupun gosong akan menurun drastis.
Kompor ini juga menawarkan beragam tingkat panas sehingga bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan memasak.
Namun, protective coating di permukaannya membuat kompor mengeluarkan bau hangus pada 15 menit pertama pemanasan.
Hal ini memang tidak berbahaya, tetapi bisa menimbulkan rasa tidak nyaman ketika kamu akan memasak.
3. HiCook ES-155
Harga kompor listrik HiCook ES-155 adalah Rp250 ribu per unit.
Produk satu ini merupakan tipe kompor listrik portable yang bisa kamu bawa ke mana-mana.
Bentuknya ramping sehingga tidak akan memakan banyak tempat ketika sedang digunakan.
Selain itu, kompor ini memiliki lima level daya panas dengan kebutuhan daya maksimal 600 watt.
Kamu tidak perlu khawatir tagihan listrik membengkak ketika menggunakannya untuk memasak.
Namun, kompor ini kurang cocok untuk memasak makanan seperti rendang yang harus kamu ungkep untuk waktu lama.
HiCook ES-155 lebih ideal untuk memasak makanan sederhana seperti sop atau tumis-tumisan.
4. Kompor Listrik Cyprus KL-0071
Selanjutnya, ada kompor listrik Cyprus KL-0071 yang menawarkan tujuh pilihan level panas.
Harga kompor listrik ini termasuk murah, hanya Rp400 ribuan per unit.
Selain itu, penggunaan listriknya tidak terlalu besar, hanya 100-500 watt tergantung tingkat kepanasan.
Menariknya, produk Cyprus KL-0071 ternyata dilengkapi dengan fitur pengontrol waktu.
Dengan begitu, kamu tidak perlu khawatir masakan overcook atau bahkan gosong akibat lupa mematikan kompor.
Namun, karena daya maksimalnya hanya 500 watt, waktu yang kamu butuhkan untuk memasak tentu akan lebih lama.
5. Kompor Listrik Getra IC-1100
Produk selanjutnya adalah kompor Getra seri IC-1100 yang dipasarkan seharga Rp400 ribu.
Bagian panel kompor terbuat dari kristal hitam sehingga dapat menghantarkan panas dengan cepat.
Lalu, kompor ini bisa kamu letakkan langsung di atas meja ataupun ditanam ke dalam kabinet dapur.
Untuk mengoperasikannya, ada layar touvhscreen di bagian bawah kompor.
Kamu bisa mengatur suhu hingga waktu memasak dengan menggunakan panel kontrol ini.
Namun, kebutuhan daya listriknya memang cukup tinggi, minimal 500 watt dan maksimal 1.100 watt.
Sebelum memutuskan untuk membelinya, kamu harus memastikan dahulu bahwa daya listrik rumah cukup kuat.
6. Akebonno Inox Hot Plate MSP3201
Apabila kamu mencari kompor listrik dua tungku, maka produk Inox Hot Plate MSP3201 dari Akebonno patut dipertimbangkan.
Bodi kompor ini terbuat dari stainless steel dan bagian tungkunya dari besi baja sehingga tergolong kuat serta tahan lama.
Panas yang kompor hasilkan pun akan lebih merata, meningkatkan peluang masakan matang dengan merata pula.
Selain itu, di bagian bawah setiap tungkunya ada pengatur temperatur dan lampu indikator untuk memudahkanmu mengoperasikannya.
Namun, daya listrik kedua tungku ini berbeda, bagian kiri membutuhkan daya maksimal 1.000 watt, sementara bagian kanan 1.500 watt.
Jadi, kamu harus menyesuaikan jenis masakan yang akan dibuat agar penggunaan panasnya bisa maksimal.
Sebagai catatan, harga kompor listrik ini mencapai Rp800 ribu di pasaran, tergolong murah untuk tipe kompor dua tungku.
***
Semoga rekomendasi harga kompor listrik di atas bermanfaat untukmu, ya.
Dapatkan berbagai informasi menarik lainnya hanya di laman Berita.99.co.
Kunjungi juga Google News Berita 99.co Indonesia agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru.
Sedang mencari hunian impian di Kota Bandung?
Berburu properti kini #segampangitu bersama www.99.co/id, lo!
Ayo cek sekarang juga!
**Harga bisa berbeda tergantung toko dan lokasi