Saat memilih cushion terbaik, ada beberapa hal yang mesti kamu perhatikan. Untuk memudahkan kamu menemukan produk yang tepat sesuai kebutuhan, cek rekomendasinya pada artikel ini!
Cushion adalah base mekap berbentuk compact yang berguna untuk membuat complexion di wajah.
Produk kecantikan ini berbeda dengan produk foundation, mulai dari kemasan, pilihan shade, hingga kemampuan coverage.
Perbedaan cushion dan foundation terletak pada pemakaiannya karena lebih praktis sehingga cocok untuk pemakaian sehari-hari.
Saat ini, sudah banyak brand internasional dan lokal yang menawarkan produk terbaiknya, lo.
Tidak hanya menawarkan pilihan warna yang beragam, sejumlah merek juga menawarkan harga cushion yang terjangkau.
Bahkan, beberapa pengguna memberikan ulasan positif pada sejumlah merek BB cushion tersebut.
Merangkum berbagai sejumlah review tepercaya, langsung saja simak rekomendasinya di bawah ini!
- 9 Cushion Terbaik dan Harganya
- 1. Wardah Instaperfect Mineralight Matte BB Cushion (Rp181.000)
- 2. Laneige BB Cushion (Rp560.000)
- 3. Skintific Cover All Perfect Cushion (Rp524.000)
- 4. Somethinc Copy Paste Breathable Mesh Cushion (Rp185.900)
- 5. Hanasui Serum Cushion (Rp80.325)
- 6. Make Over Powerstay Demi-Matte Cover Cushion (Rp225.000)
- 7. Looke Holy Flawless BB Cushion (Rp225.000)
- 8. Luxcrime Second Skin Luminous Cushion (Rp179.000)
- 9. Pixy Make It Glow Dewy Cushion (Rp127.500)
- Kesimpulan
9 Cushion Terbaik dan Harganya
1. Wardah Instaperfect Mineralight Matte BB Cushion (Rp181.000)
Wardah Instaperfect Mineralight Matte BB Cushion adalah cushion terbaik yang laris di pasaran.
Merek tersebut memiliki sejumlah keunggulan, lo.
Tidak hanya menjaga kulit tetap terhidrasi, tetapi juga memberikan cooling sensation karena bahannya berasal dari mineral natural.
Dilengkapi pula proteksi sinar UV dengan SPF 29 PA++ sehingga kulit wajah tetap terjaga.
Menurut sejumlah review di femaledaily.com, BB cushion dari Wardah tersebut ringan di wajah karena coverage light to medium dan hasil mekap pun jadi flawless.
“ini cantik banget, menurutku coverage nya mantul banget, bener bener bikin glowing tp tetep matte dalam waktu bersamaan, menurutku ini cocok banget untuk digunakan saat menghadiri acara atau kegiatan yang menyita waktu hingga seharian, karena awet banget pas kupakai buat kuliah seharian,” tulis akun Devmhrni_ di situs reviews.femaledaily.
Hanya saja, sebagian ulasan menyebutkan bahwa produk tersebut kurang cocok untuk kulit berminyak.
Harga Wardah Instaperfect Mineralight Matte BB berkisar Rp181.000.
2. Laneige BB Cushion (Rp560.000)
Laneige adalah merek kecantikan asal Korea Selatan yang menawarkan cushion terbaik.
BB cushion yang satu ini membuat kulit tampak bersih dan cerah dengan dual brightening care.
Cocok untuk semua jenis kulit, merek tersebut bisa membuat wajah tampak cerah, lo.
Pasalnya, cushion Laneige dilengkapi pigmen sparkling coat yang dilapisi butir mutiara dan air sehingga memberikan kelembapan pada kulit wajah.
Selain itu, kulit juga tampak bersih karena terdapat kandungan pencerah melacrusher.
Kelebihan lainnya adalah mampu melekat pada kulit karena teknologi super flex lasting sehingga mekap lebih tahan lama dan dewy.
“Cinta banget sama cuhion ini hasilnya glass skin di kulit aku. Awalnya shade 31 ini tampak terlalu sama warnanya sama kulit aku, tapi seterusnya jadi pas wajah aku kelihatan cerah. Coveragenya medium tapi bisa dibantu dengan concealer di bagian tutup cushionnya. Yang paling juara dari cushion ini adah puffnya. Enak banget lembut dan hasilnya jadi blend dengan baik.” tulis ulasan dari akun ayu_embem via reviews.femaledaily.
Dengan medium coverage, produk ini tersedia 7 warna mulai dari ivory, beige, sand, cokelat, dan lainnya.
Namun, menurut akun rajatiaratrikalisa, harganya tergolong mahal.
3. Skintific Cover All Perfect Cushion (Rp524.000)
Skintific Cover All Perfect Cushion adalah merk cushion terbaik yang banyak dipakai para selebgram.
Bahkan, produk kecantikan asal Kanada ini mendapat penilaian cukup positif di berbagai ulasan.
Skintific memberikan hasil akhir sempurna dalam satu kali pemakaian dan mampu melapisi skin barrier.
Produk ini menggunakan nano silicone crosspolymer 0.25 micron sehingga memberikan coverage tinggi dan hasil akhir yang flawless.
Cushion Skintific dilengkapi raincoat protective film technology yang diklaim mampu menutup air dan minyak.
Produk ini juga mengandung SPF 35 PA++++ sehingga dapat melindungi kulit dari paparan sinar UV.
“produk bagus bangett, nyatu banget sama kulit, harganya sangat terjangkau sering banget pake Alhamdulillah cocok banget buat aku dan warna cushion nyatu sama warna kulit aku, tekturnya juga ringan banget sehingga nyaman dipake buat aku.” tulis ulasan dari akun an_trisia16 di situs reviews.femaledaily.
Meskipun tersedia dalam 5 pilihan warna, yaitu vanila, ivory, petal, beige, dan sand, ulasan akun dinaranggrea menyebut bahwa coverage dari produk ini sebatas medium serta kemampuan menahan minyak di wajah tidak terlalu optimal.
Selain itu, dalam beberapa jam setelah pemakaian, tingkat oksidasinya kurang bagus.
Harga cushion Skintific berkisar Rp524.000.
4. Somethinc Copy Paste Breathable Mesh Cushion (Rp185.900)
Somethinc Copy Paste Breathable Mesh Cushion adalah merk cushion lokal terbaik.
Meskipun coverage medium, produk satu ini dinilai ringan di wajah sehingga tidak terlihat seperti menggunakan mekap.
Kelebihan lainnya adalah tersedia 10 warna pilihan yang bisa disesuaikan dengan warna kulit.
Menurut sejumlah review, produk Somethinc tersebut tidak menyumbat pori-pori dan bekas jerawat tak terlihat.
“cushion somethinc bisa menyamarkan pori-pori serta garis halus dalam sekali tap..” tulis ulasan akun muthiap di laman Shopee.
Kendati demikian, ulasan akun Yurike di laman Shopee menyebut bahwa pemakaian dalam jangka waktu lama berisiko menempel ke masker.
Harga cushion Somethinc Copy Paste berkisar Rp185.900.
5. Hanasui Serum Cushion (Rp80.325)
Rekomendasi selanjutnya adalah Hanasui Serum Cushion.
Merek ini menawarkan sejumlah manfaat serum dalam satu produk, lo.
Dengan tekstur ringan dan menutup sempurna, produk tersebut diklaim membuat hasil mekap lebih flawless dan hasil akhir dewy.
Cushion untuk kulit berminyak dari Hanasui mampu menyerap minyak berlebih karena di dalamnya terdapat kandungan spherical powder.
Selain itu, menutupi garis halus dan melindungi dari sinar UVA dan UVB karena adanya UV protection.
Menurut sejumlah pengguna, produk Hanasui tersebut dapat melembapkan kulit karena dilengkapi humectant.
Adanya sodium hyaluronate membuat kulit jadi terhidrasi, kenyal, serta sebagai collagen booster.
Bagi kamu yang tertarik, terdapat 10 shades mulai dari light, natural, medium, dan lain-lain.
“Untuk pencinta dewy look, ini salah satu cushion yang oke sih dan ga parah oksidasinya. Beberapa kali nyoba make ini seharian dan masih bagus coveragenya. Untuk score 4/5, saran mungkin buat shadenya bisa diperbanyak lagi dan formulanya juga masih agak terlalu berminyak di aku,” tulis ulasan dari akun Dawani di laman reviews.femaledaily.
Hanya saja, sama seperti Somethinc Copy Paste, BB cushion ini masih transfer ke masker.
Untuk harganya, berkisar Rp80.325.
6. Make Over Powerstay Demi-Matte Cover Cushion (Rp225.000)
Make Over Powerstay Demi-Matte Cover Cushion adalah cushion untuk kulit berminyak.
Kelebihan produk ini bisa memberikan ketahanan tampilan flawless yang anticakey hingga 24 jam.
Selain itu, memberikan coverage medium to full dengan memberikan hasil demi-matte.
Hal terpenting, merek tersebut diklaim dapat menyamarkan bekas jerawat.
Kelebihan lainnya, tersedia dalam 20 shades yang beragam, lo.
“Teksturnya enak dipake ngga menggumpal atau terlihat dempul. Coverage medium, dipakai kondangan cukup banget sih. Oksidasi atau ngga, kurang tau karena ngga memperhatikan, tapi kayanya nggak terlalu oksidasi. Packagingnya kerasa kurang kokoh, puff nya juga di akhir-akhir brudul item-item gitu huhu,” tulis ulasan dari akun Nailah Ibtisam di laman review.soco.id.
Hanya saja, merek terbaik dari Make Over ini relatif mahal.
Selain itu, beberapa review menyebut kalau tingkat oksidasinya kurang bagus.
Harga cushion Make Over berkisar Rp225.000.
7. Looke Holy Flawless BB Cushion (Rp225.000)
Looke Holy Flawless BB Cushion jadi produk yang juga digemari berbagai kalangan, baik remaja maupun dewasa.
Dengan coverage medium to full, produk ini disebut-sebut mampu menyamarkan ketidaksempurnaan pada wajah, Property People.
Alhasil, membantu kulit tampak lebih flawless dengan hasil akhir satin.
Di dalamnya terdapat kandungan green tea extract yang berfungsi sebagai antioksidan sehingga melindungi dari paparan sinar UV serta mengurangi radikal bebas.
Berbagai ulasan positif didapat dari produk ini seperti ringan, oil control yang bagus, hingga cocok pada jenis kulit apa pun.
“Cushion ini buildable dengan medium to full coverage, bisa menyamarkan bekas jerawat baik pih/pie. Di kulitku sendiri, cushion ini sangat nyaman dengan natural finish jd keliatan seperti my skin but better sangat cocok di pake buat daily karena ringan , udah pake cushion ini beberapa kali & aman dari bruntusan!” tulis akun Ameliyatul di laman review.soco.id.
Sayangnya, kekurangan produk satu ini antara lain isinya sedikit sehingga cepat habis.
Harganya berkisar Rp225.000.
8. Luxcrime Second Skin Luminous Cushion (Rp179.000)
Rekomendasi selanjutnya adalah Luxcrime Second Skin Luminous.
Produk tersebut tergolong ringan karena medium coverage sehingga terasa seperti tidak memakai cushion.
Merek ini juga tak kalah menarik karena dilengkapi ekstrak lidah buaya, hyaluronic acid, hingga vitamin E yang hasilnya tahan lama dan natural dewy.
“Pake ini untuk daily look, ringan sih ditambah lagi emang senatural itu, dan yang aku suka, ga bikin jerawatan,” tulis sebuah ulasan dari akun citrahana di laman Lazada.
Hanya saja, menurut sejumlah ulasan, tingkat kandungan SPF 25 dianggap kurang maksimal.
Tak hanya itu, kekurangan lainnya ada pada complexion, transfer masker, dan kurang tahan lama.
Harganya berkisar Rp179.000.
9. Pixy Make It Glow Dewy Cushion (Rp127.500)
Rekomendasi terakhir adalah Pixy Make It Glow Dewy Cushion yang memiliki daya tutup tinggi, tetapi terasa ringan karena medium coverage.
Kandungan olive oil, jojoba oil, dan yuzu ekstrak pada komposisinya berfungsi sebagai pelembap terbaik sekaligus mencerahkan wajah.
Sejumlah ulasan menyebut bahwa merek ini memberikan hasil mekap yang glowy tanpa membuat kulit wajah terasa berminyak.
“Buat beberapa orang ada yang ga suka sama cushion yang hasilnya glowing tapi buat aku yang punya jenis kulit kombinasi ini bener bener ga bikin muka keliatan becek berminyak ini beneran produk yang bikin glowing.” tulis akun Chaterinam di laman reviews.femaledaily.
Namun, terdapat review pengguna yang menyebutkan bahwa setelah dua jam pemakaian, coverage pada wajah berisiko memudar.
Kemudian, di laman yang sama, sebuah ulasan menulsikan bahwa tingkat oksidasinya kurang bagus dalam beberapa jam.
Harganya berkisar Rp127.500.
Kesimpulan
Dari sekian produk tersebut, dapat disimpulkan kalau kamu mencari produk dengan hasil akhir dewy maka merek dan Hanasui dan Pixy adalah pilihan yang bisa dipertimbangkan.
Sementara itu, bagi kamu yang memiliki tipe kulit berminyak, merek Pixy dan Make Over tak boleh dilewatkan karena memberikan hasil yang glowy.
Adapun merek Laneige cocok untuk kamu yang ingin membuat kulit tampak bersih dan cerah karena terdapat dual brightening care.
***
Itulah cushion terbaik di pasaran.
Semoga bermanfaat, ya!
Lihat artikel produk rekomendasi yang menarik hanya di Berita.99.co.
Jangan lupa, ikuti juga Google News supaya tidak ketinggalan ulasan informatif lainnya.
Kunjungi www.99.co/id untuk mencari rumah impian karena #segampangitu mendapatkan hunian idaman.