Produk Rekomendasi

5 Masker Peel Off Terbaik 2023 untuk Berbagai Jenis Kulit. Bikin Wajah Lebih Kencang dan Halus!

3 menit

Bingung memilih merek masker peel off terbaik yang bisa kamu gunakan untuk merawat kulit wajah? Yuk, simak rekomendasi produknya dalam artikel berikut ini!

Jenis masker yang satu ini bisa langsung kamu lepas dari wajah tanpa dibilas setelah mengering.

Ketika melakukannya, kamu akan merasakan sensasi sel kulit mati dan kotoran terangkat bersama dengan masker yang terkelupas.

Lalu, wajahmu akan terasa lebih bersih, halus, dan cerah.

Nah, ingin tahu apa saja merek masker peel off terbaik yang dapat kamu gunakan?

Berikut informasi selengkapnya!

5 Masker Peel Off Terbaik 2023

1. Innisfree Super Volcanic Peel Off Mask 2X

harga masker peel off innisfree

Sumber: liputan6.com

Pilihan pertama adalah produk dari Innisfree, yakni Super Volcanic Peel Off Mask 2X.

Masker ini cocok untuk kamu yang memiliki wajah berminyak karena mengandung abu vulkanik dari Pulau Jeju yang efektif membersihkan sebum berlebih.

Dengan begitu, kilau minyak di wajah akan menurun secara drastis dan kulitmu terlihat lebih sehat.

Di dalamnya juga ada komponen dengan cooling effect yang memberi sensasi dingin serta segar di wajah setelah digunakan.

Selain itu, setelah mengering, masker dapat mengangkat kotoran dan bulu halus serta membersihkan kulit sampai ke dalam pori-pori.

Efeknya, tekstur kulit akan terasa lebih halus sehingga hasil makeup pun optimal.

Namun, beberapa review di e-commerce mengatakan bahwa tarikan maskernya kurang efektif untuk menghilangkan komedo.

Karena itu, sebaiknya kamu mengiringi penggunaan masker dengan produk perawatan lain yang khusus untuk mengatasi bakal jerawat.

Sebagai catatan, Innisfree Super Volcanic Peel Off Mask 2X bisa kamu dapatkan seharga Rp198 ribu per 100 ml di toko resmi.

2. Freeman Peel-Off Clay Mask

produk masker peel off freeman

Sumber: shopee.co.id

Berikutnya, ada masker peel off dari Freeman, brand skincare asal USA.

Varian yang paling terkenal adalah Clearing Sweet Tea & Lemon yang diperkaya dengan kandungan teh dan lemon.

Kedua bahan tersebut memiliki formula yang efektif mengatasi masalah kulit kusam, mencerahkan kulit, serta melindungi kulit dari radikal bebas.

Lalu, kandungan lemon juga dapat membantu mengatasi flek hitam sehingga wajahmu terlihat lebih glowing.

Melansir dari laman resminya, masker Freeman sangat cocok untuk kulit normal hingga kombinasi.

Formulanya pun telah teruji secara dermatologi dan bebas dari bahan kimia berbahaya.

Hanya saja aroma masker memang cukup menyengat ketika digunakan sehingga bisa membuatmu merasa tidak nyaman.

Jika tertarik menggunakan produk ini, kamu bisa membelinya seharga Rp166 ribu untuk setiap kemasan berukuran 175 ml.

Untuk informasi tambahan, masker ini sebenarnya bisa kamu gunakan sebagai peel off  atau clay mask, tergantung kebutuhan.

3. Everwhite Peel Off Mask

harga produk Cucumber & Aloe Vera Everwhite

Sumber: mybeautypinastika.com

Ada juga produk masker peel off varian Cucumber & Aloe Vera dari Everwhite.



Dikemas dalam bentuk tube, produk ini bisa kamu dapatkan seharga Rp108 ribu per kemasan 125 ml di pasaran.

Kandungan utama masker adalah lidah buaya dan mentimun yang efektif mengontrol minyak di wajah dan membuat kulit menjadi lebih halus.

Tidak hanya itu, kedua bahan tersebut dapat meningkatkan kelembapan kulit sehingga wajahmu tampak lebih sehat.

Menariknya, masker ini diklaim aman untuk ibu hamil karena tidak mengandung bahan kimia berbahaya, lo.

Selain itu, produk ini konon dapat mengangkat sel kulit mati dengan lembut tanpa menyakiti wajah.

Namun, ada pula review yang mengatakan bahwa masker cukup sulit untuk dilepaskan.

4. Emina Grape Seed Olive Face Mask

Emina Grape Seed Olive Face Mask

Sumber: shopee.co.id

Lalu, ada masker peel off varian Grape Seed Olive dari Emina yang mengandung ekstrak biji anggur, vitamin E, dan minyak zaitun.

Kandungan ekstrak biji anggur di dalamnya kaya akan antioksidan yang bisa melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.

Lalu, ada vitamin E yang dapat mengurangi peradangan, membantu pembentukan kolagen, hingga meningkatkan elastisitas kulit.

Adapun minyak zaitun dapat membunuh bakteri penyebab jerawat dan meremajakan kulit sehingga kamu terlihat lebih muda.

Namun, hasilnya memang tidak langsung terlihat. Kamu harus rutin menggunakan masker ini selama 2-3 bulan terlebih dahulu untuk hasil yang maksimal.

Sebagai catatan, harga Emina Grape Seed Olive Face Mask adalah Rp40 ribu per kemasan berukuran 60 ml di pasaran.

5. Jordanie Peel Off Mask

Jordanie Peel Off Mask

Sumber: shopee.co.id

Rekomendasi masker peel off yang terakhir merupakan produk Jordanie yang hadir dalam tiga pilihan varian.

Ada Tea Tree Oil untuk kulit berminyak, Green Tea untuk kulit berjerawat, dan Sakura untuk mencerahkan kulit.

Namun, varian yang paling populer adalah Jordanie Peel Off Mask Tea Tree Oil.

Masker ini mengandung minyak minyak esensial yang berasal dari daun melaleuca alternifolia.

Tanaman tersebut memiliki formula yang efektif mengurangi produksi sebum penyebab munculnya jerawat.

Tidak hanya itu, minyak melaleuca juga dapat mengecilkan pori-pori dan menyamarkan bekas jerawat.

Tekstur masker setelah mengering pun cukup kuat untuk menarik sel kulit mati serta komedo.

Apabila tertarik menggunakan masker ini, kamu bisa mendapatkannya seharga Rp35 ribu per kemasan 40 ml.

***

Semoga rekomendasi masker peel off terbaik di atas bermanfaat untukmu, ya.

Dapatkan berbagai informasi menarik lainnya hanya di laman Berita.99.co.

Kunjungi juga Google News Berita 99.co Indonesia agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru.

Sedang mencari hunian impian di kawasan kota satelit?

Yuk, temukan sejumlah rekomendasinya di laman www.99.co/id.

Bersama kami, berburu properti kini akan terasa #segampangitu, lo!



Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts