Sudah tahukah kamu bahwa di dunia ini terdapat banyak lukisan terkenal yang pernah dibuat? Lukisan-lukisan tersebut merupakan karya masterpiece memiliki sejarah panjang. Simak di sini, yuk!
Tidak semua orang dilahirkan dengan bakat mahir melukis.
Semua itu membutuhkan imajinasi yang luar biasa untuk menghasilkan lukisan yang sangat bagus hingga mampu diapresiasi oleh khalayak luar.
Lukisan-lukisan di bawah ini adalah karya seniman yang terkenal hingga penjuru dunia.
Selain hasil karya yang dapat memikat hati, nenek moyang kita juga memberikan pemahaman pada objek-objek di dalam lukisannya.
Namun, sedikit orang yang tahu tentang ini.
Berikut penjelasan lengkap seputar lukisan dan maknanya di dunia!
10 Lukisan Terkenal di Dunia Beserta Maknanya
Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar karya lukisan beserta maknanya paling terkenal di dunia.
1. Lukisan Mona Lisa – Leonardo Da Vinci
Siapa tak kenal dengan Leonardo Da Vinci sang maestro pembuat lukisan Mona Lisa.
Lukisan bermakna ini salah satu benda paling bersejarah di dunia.
Namun, terdapat makna rahasia yang belum kamu ketahui dari “Secret Of The Smile” dalam gambar wanita tersebut.
Banyak yang mengatakan sampai sekarang senyum itu masih menjadi misteri hingga menimbulkan seniman Prancis, Luc Maspero, bunuh diri.
Dalam pesan tertulis yang ia buat pada selembar kertas, Luc Maspero mengatakan lebih memilih kematian daripada harus memahami misteri dibalik senyuman wanita pada lukisan tersebut.
2. Café Terrace Of Night – Vincent Van Gogh
Tokoh dunia populer Vincent Van Gogh membuat lukisan ini pada tahun 1888.
Senimal asal Belanda ini mengambil ide dari sebuah café. Di mana ia jatuh cinta terhadap pemandangan kota di Arles, Prancis.
Ada keunikan dalam lukisan ini yaitu, Van Gogh mengirim surat untuk adiknya yang berisi:
“Di sinilah kamu akan melihat malam yang tidak terlihat gelap, kamu akan lihat awan berwarna biru yang sangat indah.”
Lukisan ini selesai pada satu malam dan Van Gogh sendiri sangat puas dengan hasil karyanya.
3. The Kiss – Gustav Klimt
Tahun pembuatan lukisan ini adalah 1907 oleh Gustav Klimt, seorang master lukis asal Vienna.
Sang pelukis membuat karya ini dengan cat minyak yang ditambahkan dengan platinum, perak, serta daun emas.
Lukisan ini disimpan di Galeri Austria Belvedere di Wina dan menjadi salah satu lukisan paling terkenal di masa Art Noveau.
Objek yang terlihat dalam lukisan ini adalah seorang pria yang mencium pipi seorang gadis kemudian dikelilingi selimut emas.
Adapun, cerita dibalik lukisan ini adalah Klimt sempat menerima cemoohan dari berbagai pihak karena menganggap “The Kiss” memiliki unsur pornografi.
4. Guernica – Pablo Picasso
Lukisan dan nama pelukisnya selanjutnya yang penting untuk diketahui adalah “Guernica”.
Ini merupakan lukisan terkenal karya Pablo Picasso.
Ia sering disebut sebagai pelukis kubisme karena lukisan-lukisan abstrak yang dibuatnya.
“Guernica” sendiri dibuat oleh sang seniman pada tahun 1937.
Hingga saat ini, lukisan Guernica dipajang dalam Museum Nacional Centro de Arte Reina Sofia di Perancis.
Lukisan ini menceritakan suatu keadaan saat pengeboman di kota Guernica, Spanyol yang begitu mencekam.
5. Lukisan Wajah – Vincent Van Gogh
Selain “Café Terrace Of Night”, Van Gogh melukis wajahnya sendiri pada kanvas.
Ini merupakan karyanya yang terakhir pada tahun 1889.
Vincent van Gogh sendiri telah membuat lukisan wajah dirinya sebanyak 35 buah dan ini merupakan salah satu hasil karya yang terbaik.
Satu tahun setelah lukisan ini dibuat, Van Gogh diketahui melakukan bunuh diri.
6. The Scream – Edvard Munch
Nama lukisan terkenal selanjutnya adalah “The Scream”.
Edvard Munch membuat lukisan bermakna kesedihan ini untuk menggambarkan rasa cemas hingga perasaan kagum.
Adapun, lukisan ini dibuat pada tahun 1893 dengan menggunakan minyak dan pastel.
Meskipun menjadi lukisan yang ikonik, kabarnya karya ini pernah dicuri pada tahun 2004 dan ditemukan pada tahun 2006.
Kabarnya, lukisan ini telah dibeli dengan harga yang mahal sekitar Rp1,2 triliun pada tahun 2012 dalam sebuah pelelangan.
7. Adele Bloch-Bauer – Gustav Klimt
Lukisan ini dibuat oleh Gustav Klimt atas perintah suami Adele, Ferdinan Bloch-Bauer. Seorang pengusaha gula yang sukses.
Makna lukisan ini adalah Ferdinand meyakini bahwa Klimt dan Adele bermain cinta dibelakangnya.
Namun, setelah menggambar ratusan sketsa Adele, dari kabar yang tersiar Klimt malah membenci wanita itu dan melampiaskannya dalam sebuah lukisan.
Lukisan ini menggambarkan Adele Bloch-Bauer yang mengenakan gaun emas dengan background abstrak.
8. The Dream – Pablo Picasso
Karya ini dibuat oleh Pablo Picasso dan lukisan ini menjadi salah satu karya paling ikonik sekaligus terkenal di dunia.
Ia merupakan seorang pelopor pelukis kubisme pertama di abad ke-20.
Salah satu lukisan terkenal yang pernah dibuatnya adalah Le Reve atau “The Dream” karya tahun 1932.
Lukisan itu terinspirasi dari kekasih Pablo sendiri.
Makna lukisan ini sendiri ditafsirkan banyak orang dengan cara yang berbeda.
Ada yang melihatnya sebagai gambaran mimpi indah, tetapi ada yang mengartikannya sebagai gambaran suram.
9. The Persistence of Memory – Salvador Dali
Salvador Dali melukis ini pada tahun 1931. Ini merupakan hasil karya yang dibuat oleh cat minyak dan dianggap sebagai artefak terbaik dalam sejarah.
Lukisan bersejarah miliknya ini paling populer di kalangan anak seni yang menggambarkan banyak arloji yang melebur hingga tak berarti lagi.
Tujuan karya ini adalah untuk menarik perhatian orang terhadap kehidupan dan waktu yang dimiliki oleh mereka.
10. Lukisan Terkenal The Starry Night – Vincent Van Gogh
“The Starry Night” adalah lukisan paling terkenal karya Van Gogh.
Pelukis terkenal di dunia asal Belanda tersebut membuat lukisan “The Starry Night” pada tahun 1889.
Adapun, lukisan terbagus di dunia tersebut menggambarkan mengenai pemandangan sebelum terbitnya matahari.
Dengan mengambil sudut pandang dari sebuah jendela di Saint Remy de Provence.
***
Itulah daftar lukisan terkenal di dunia. Bagaimana, begitu menganggumkan bukan?
Baca juga artikel menarik lainnya seputar gaya hidup hanya di Berita 99.co.
Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya.
Yuk, segera wujudkan keinginan untuk memiliki rumah impian bersama 99.co/id dan dapatkan berbagai kemudahan karena semuanya #SegampangItu!