Produk Rekomendasi

7 Rekomendasi Lipstik Wardah yang Tahan Lama dan Tidak Luntur (Terbaik 2024). Sangat Nyaman Digunakan!

4 menit

Sedang mencari lipstik Wardah yang tahan lama dan tidak luntur? Intip sejumlah rekomendasi terbaiknya di sini, yuk. Mampu berikan hasil akhir yang flawless!

Lipstik adalah salah satu produk makeup yang wajib dimiliki oleh setiap wanita. 

Namun, memilih lipstik yang tepat tidaklah mudah. Salah satu faktor yang perlu diperhatikan adalah ketahanannya.

Saat ini, memang ada banyak lipstik yang tersedia di pasaran, tetapi beberapa produk mudah luntur dan tidak awet. 

Nah, bagi kamu yang sedang mencari lipstik yang tidak luntur dan tahan lama bisa mempertimbangkan produk dari Wardah. 

Ada banyak produk lipstik Wardah yang tahan lama dan tidak luntur saat makan. Berikut rekomendasinya! 

Rekomendasi Lipstik Wardah yang Tahan Lama dan Tidak Luntur

Dilansir berbagai sumber, inilah beberapa produk lipstik Wardah terbaru tahan lama dan awet.

1. Wardah Exclusive Matte Lip Cream

lipstik wardah yang tahan lama dan tidak luntur saat makan terbaik

Sumber: Hbhoz.id

Wardah Exclusive Matte Lip Cream bisa menjadi pilihan terbaik jika kamu sedang mencari produk yang memiliki tekstur lembut dan sangat pigmented

Produk lipstik matte ini tidak akan menimbulkan sensasi lengket dan tentunya cepat kering. 

Untuk ketahanannya sendiri hingga 8 jam dan tidak mudah luntur sekalipun kamu makan ataupun minum. 

Dijual mulai dari Rp43.000 produk tersedia dalam 18 varian warna. 

Kelebihan:

  • Mampu melindungi dari sinar matahari karena mengandung SPF20PA++
  • Banyak pilihan warna

Kekurangan:

  • Warnanya dapat transfer ke masker atau gelas

Review Tepercaya: Selalu suka sama lipcream Wardah ini, selain harga yang terjangkau tapi kualitas produknya juga bagus. Nggak bikin bibir kering. – Amanda Nabilla Nuryaddin (Sumber: Female Daily)

 

2. Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint

Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint

Sumber: Wardahbeauty.com

Rekomendasi lipstik Wardah yang tahan lama dan tidak luntur lainnya yakni Colorfit Last All Day Lip Paint. 

Produk yang satu ini mampu memberikan hasil akhir matte tetapi tetap nyaman di bibir. 

Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint memiliki formula transferproof dan tahan lama, bahkan ketahananya bisa mencapai 12 jam. 

Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint sangat cocok dipilih bagi kamu yang senang dengan lipstik berwarna soft

Warnanya sendiri berjumlah 12. Kamu dapat memilih warna nude, pink, peach, hingga mauve. 

Harga lipstik Wardah yang tahan lama dan tidak luntur saat makan ini mulai dari Rp52.150.

Kelebihan:

  • Mengandung vitamin E sehingga bisa membuat bibir terasa lembap
  • Sangat tahan lama

Kekurangan:

  • Pilihan warna yang tidak tepat dapat menjadikan bibir terlihat kering

 

3. Wardah Intense Matte Lipstick

lipstik wardah yang tahan lama dan tidak luntur terbaik

Sumber: Lazada.co.id

Apakah kamu sedang mencari produk lipstik yang mampu memberikan hasil matte tapi tetap bisa membuat bibir terasa lembap? Jika iya, Wardah Intense Matte Lipstick wajib masuk ke dalam list-mu!

Produk yang satu ini memiliki tekstur creamy dan smooth. Ketika digunakan, bibir dapat langsung terasa lembap. 

Wardah Intense Matte Lipstick terdiri dari 12 warna cantik dan kekinian. 

Warnanya benar-benar pigmented meskipun kamu hanya mengoleskannya sekali saja. 

Untuk formulanya sendiri mampu bertahan hingga 7 jam lamanya. 

Harga lipstik Wardah matte ini mulai dari Rp50.000. 

Wardah Intense Matte Lipstick merupakan produk yang sering dibandingkan dengan Colorfit Ultralight Matte Lipstick.

Namun, keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri.

Kelebihan:

  • Mengandung vitamin E dan UV filter
  • Pilihan warnanya lebih banyak, tidak seperti Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstick

Kekurangan:

  • Tidak terlalu tahan lama jika dibandingkan produk Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstick

 

4. Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstick

Wardah Colorfit Ultralight Matte Lipstick

Sumber: Enviostore.com

Bukan hanya Intense Matte saja, Wardah juga mengeluarkan produk lipstik matte lainnya yakni seri Colorfit Ultralight. 



Jika dibandingkan dengan Wardah Intense Matte Lipstick, Colorfit Ultralight memiliki tekstur yang lebih ringan dan tidak akan membuat bibir terasa berat ketika menggunakannya. 

Tak hanya itu, formulanya pun mampu bertahan lebih lama hingga 8 jam. 

Sesuai dengan namanya, produk ini memang dapat memberikan finishing matte dan warnanya pun benar-benar intens. 

Harga Lipstik Wardah matte terbaru ini mulai dari Rp34.200. 

Kelebihan:

  • Teksturnya lebih ringan dibandingkan Wardah Intense Matte Lipstick
  • Ketahanannya lebih lama daripada Wardah Intense Matte Lipstick

Kekurangan:

  • Tidak mengandung vitamin E maupun UV filter
  • Dapat menyebabkan bibir kering jika digunakan dalam waktu lama

 

5. Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse

lipstik wardah yang tahan lama dan tidak luntur terbaru

Sumber: Sociolla.com

Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse juga bisa menjadi produk lipstik yang tahan lama dan tidak luntur dan bisa kamu pilih untuk penggunaan sehari-hari. 

Produk yang dijual mulai dari Rp63.200 ini mampu memberikan hasil akhir matte yang powdery sehingga dapat menampilkan kesan lembut pada bibir. 

Keunggulan utama dari produk ini ialah dapat berfungsi sebagai lip balm.

Ketika digunakan pada bibir tidak akan membuat kering dan pecah-pecah. 

Selain itu, produk mampu bertahan hingga 8 jam lamanya. 

Dijual Rp63.200, produk memiliki 14 pilihan warna yang cocok digunakan untuk makeup natural.

Kelebihan:

  • Punya banyak pilihan warna
  • Mengandung vitamin E

Kekurangan:

  • Harganya relatif mahal

 

6. Wardah Everyday! Matte Lip Shot

lipstik wardah terbaru tahan lama

Sumber: Wardahbeauty.com

Merk lipstik yang tahan lama dan tidak luntur saat makan berikutnya berasal dari Wardah seri Matte Lip Shot.

Produk ini sangat cocok dipilih jika kamu sedang mencari Lipstik Wardah harga 30 ribuan.

Dengan mengeluarkan kocek sebesar Rp39.700 kamu sudah bisa mendapatkan lipstik dengan banyak keunggulan.

Wardah seri Matte Lip Shot memiliki hasil akhir matte berkat formula quickset volatile oils yang dimilikinya.

Lipstik Wardah terbaik Matte Lip Shot memiliki kandungan vitamin C yang dapat membantu menjaga kesehatan bibir sekaligus mencerahkannya.

Tekstur yang dimiliki oleh lipstik Wardah yang bagus ini sangat ringan dan tidak terasa berat meskipun kamu mengoleskannya berulang kali.

Lipstik Wardah seri Matte Lip Shot juga dikenal tahan lama dan tidak luntur. Bahkan, daya tahannya mencapai 5 jam, lo!

Kelebihan:

  • Warnanya cepat set pada bibir
  • Tidak mudah transfer pada permukaan

Kekurangan:

  • Jika dibandingkan produk lain, daya tahan lipstik kurang lama

 

7. Instaperfect Mattesetter Lip Matte Paint

Instaperfect Mattesetter Lip Matte Paint

Sumber: Shop.myinstaperfect.com

Apabila kamu sedang mencari lipstik Wardah yang mampu menutupi bibir hitam dengan sempurna, seri Instaperfect bisa dipertimbangkan.

Pasalnya, produk ini memiliki tingkat pigmentasi yang tinggi. Cukup mengoleskannya sekali saja, bibir gelap bisa tertutupi dengan baik.

Selain pigmentasinya yang tinggi, lipstik Wardah terbaik ini juga dikenal tidak mudah luntur. Untuk daya tahannya sekitar 6 jam.

Lipstik Wardah seri Instaperfect Mattesetter Lip Matte Paint juga memiliki keunggulan lain.

Keunggulan tersebut terdapat pada kandungan avocado dan jojoba oil yang dimilikinya.

Kedua kandungan itu dikenal dapat mencegah bibir kering dan menangkal radikal bebas.

Untuk mendapatkan lipstik Wardah yang bagus ini, kamu cukup menyiapkan bujet sekitar Rp99.750.

Kelebihan:

  • Tidak akan membuat bibir kering walaupun lama digunakan
  • Pigmentasinya tinggi

Kekurangan:

  • Harganya cukup mahal

 

Kesimpulan

Wardah memang menjadi brand dalam negeri yang memiliki banyak lipstik dengan daya tahan terbaik.

Jika kamu menginginkan lipstik yang benar-benar dapat bertahan lama dan nyaman digunakan, Wardah seri Exclusive Matte, Colorfit Last All Day, dan Colorfit Ultralight bisa dipertimbangkan.

Sementara apabila kamu ingin membeli lipstik yang tahan lama dan tidak akan membuat bibir kering, Wardah Colorfit Velvet Matte, Instaperfect, dan Intense Matte menjadi pilihan terbaik.

***

Itulah rekomendasi lipstik Wardah yang tahan lama dan tidak luntur dan bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Semoga membantu, ya!

Baca juga ulasan lain mengenai rekomendasi produk hanya di Berita.99.co.

Agar tak ketinggalan berita terbaru, ikuti terus Google News kami, ya.

Segera wujudkan keinginan untuk memiliki rumah impian bersama www.99.co/id dan temukan listing favorit dengan mudah karena semuanya #segampangitu!



Nik Nik Fadlah

Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Pasundan yang kini menjadi penulis di Rumah123 dan Berita 99. Memiliki pengalaman menulis di bidang kesehatan, gaya hidup, fashion, teknologi, pendidikan, hingga properti. Hobi membuat digital collage art.
Follow Me:

Related Posts