Sahabat 99, kamu sedang berencana membeli rumah? Kenapa tidak ikutan lelang KPR saja? Program ini menawarkan harga properti yang lebih murah, lo!
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa harga rumah lelang bekas KPR jauh lebih murah dibandingkan hunian biasa: 80%-90% lebih murah dari harga pasar.
Beberapa rumah bahkan melampaui persenan di atas.
Untuk mendapatkan harga rumah termurah, kamu harus tahu bank apa saja yang menyediakan jasa lelang KPR.
Berikut berita selengkapnya.
Mandiri dan BTN Lelang KPR untuk Menjual Rumah Lebih Murah
Bank pertama yang menyediakan program lelang KPR adalah Bank Mandiri.
Bank Mandiri dikabarkan memiliki 427 rumah yang sedang dilelang.
Nilai agunannya mencapai Rp523 miliar per September tahun ini.
Jumlah agunan tersebut meningkat sebanyak 17% dari September tahun lalu.
Dilansir dari keuangan.kontan.co.id, harga rumah harga rumah yang ditawarkan Bank Mandiri lewat lelang KPR rata-rata 80%-90%.
Beberapa bahkan ada yang sampai 70%.
Sampai akhir tahuh, Bank Mandiri akan menargetkan sekitar 50% dari rumah yang sedang dijual.
Jumlah uang di atas terdaftar sebanyak Rp40 miliar per bulan.
Bank lain yang menyediakan lelang KPR adalah Bank BTN.
Baca Juga:
Pentingnya Memahami SP3K Sebelum Membeli Rumah dengan KPR
Bank ini memiliki jumlah rumah lelang lebih banyak, yaitu 59.518 unit, dengan jumlah nilai Rp4,43 triliun, tersebar dari Sabang sampai Merauke.
Di luar itu, Bank BTN juga melelang aset syariah dan aset komersialnya.
Total aset properti yang dilelang Bank BTN dihitung bisa mencapai Rp9,97 triliun.
Tahun ini, BTN menargetkan bisa melakukan pemulihan dari aset bermasalah atau penjualan agunan dari kredit macet sebesar Rp 3 triliun tahun ini.
Itu bukan hanya dari KPR saja.
Di tahun 2020, target BTN adalah melakukan pemulihan kredit macet dan aset bermaslah berjumlah Rp 3 triliun.
“Nilai agunan 170% dari pembiayaan yang disalurkan. Jadi ini keunikan dan kekuatan yang dimiliki BTN, nilai agunannya tinggi,” kata Direktur Utama BTN, Pahala Mansury, seperti dikutip dari Kontan.
Bank Lain Turut Ikut Serta
Tidak hanya Mandiri dan BTN, bank CIMB Niaga juga turut melakukan program lelang KPR.
Mortgage Business and Indirect Auto Group Head CIMB Niaga, Heintje Mogi, mengutarakan lelangnya cukup bergerak lambat karena penjualan yang sedang menurun.
Heintje juga tidak menyebutkan total nilai KPR yang sedang dilelang oleh bank CIMB tahun ini.
Setelah CIMB, bank BCA turut ikut serta dalam program lelang rumah KPR.
Tujuan bank BCA adalah memulihkan aset serta melakukan restrukturasi kredit untuk para nasabah yang terkena efek Covid-19.
“Kami masih berusaha menyelesaikan masalah dengan kesepakatan tanpa melalui lelang,” komentar Sekretaris Perusahaan BCA, Raymon Yonarto.
Baca Juga:
Terkuak Rahasia Bikin KPR Cepat Lunas, Banyak Untungnya Lagi. Simak, yuk!
Yuk, ikutan program lelang agar bisa beli rumah dengan harga murah!
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.
Untuk kamu yang sedang mencari hunian ekonomis tetapi minimalis seperti Citra Garden Puri, langsung saja kunjungi 99.co/id.